Prabowo Sambangi Purnawirawan Polri, Bambang Hendarso Danuri: Demi Allah Tidak Bicara Pilpres

Reporter

Ima Dini Shafira

Editor

Juli Hantoro

Senin, 15 Mei 2023 15:54 WIB

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertemu Ketua Umum PP Polri Jenderal (Purn) Bambang Hendarso di Kantor PP Polri, Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Senin, 15 Mei 2023. TEMPO/Ima Dini Shafira

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyambangi kantor Persatuan Purnawirawan Polri di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, hari ini. Ia bersua dengan Ketua Umum PP Polri yang juga bekas Kapolri periode 2008-2010, Jenderal (Purn) Bambang Hendarso Danuri serta jajaran pengurus PP Polri lainnya.

Bambang menjelaskan, kunjungan Prabowo sedianya dalam rangka silaturahmi. Ia menegaskan tidak ada bahasan mengenai Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024 dalam perbincangan mereka.

“Silaturahmi murni sebagai Menhan. Tidak ada sama sekali (hubungannya dengan Pilpres). Demi Allah tidak bicara Pilpres,” kata Bambang di Kantor PP Polri, Jakarta Selatan, Senin, 15 Mei 2023.

Dia bercerita, Prabowo banyak menyampaikan ihwal kondisi terkini pertahanan RI. Selain itu, kata dia, Menteri Pertahanan itu turut menyampaikan kiat-kiat yang dilakukan untuk menghadapi tantangan global.

Bambang mengaku lembaganya sangat bangga dengan Prabowo. Selain paparan Prabowo yang memukau, Bambang mengaku senang karena baru kali ini Prabowo menyambangi kantornya dan bersua dengan jajaran pengurus.

Advertising
Advertising

“Kami bangga dengan apa yang disampaikan beliau. Tentunya beliau silaturahmi yang bertama di PP Polri, untuk itu kami ucapkan terima kasih,” ujar Bambang.

Senada dengan Bambang, Prabowo mengaku kunjungannya ke PP Polri dalam rangka silaturahmi. Dia menyebut sowan ke Kantor PP Polri karena memang tengah berupaya mendatangi komponen bangsa yang punya pengaruh dan jaringan ke seluruh nusantara.

Prabowo bercerita, dalam persamuhan selama 2,5 jam itu dirinya menerima penjelasan ihwal perkembangan PP Polri. Selain itu, ia juga berkesempatan menyampaikan situasi bangsa yang mampu menangani krisis, utamanya Covid-19, dengan sangat baik.

“Kita termasuk negara yang mampu mengatasi krisis yang sangat berbahaya, yaitu wabah Covid-19. Kita diakui oleh badan internasional bahwa kita mampu mengatasi pandemi ini relatif cepat dan tidak mengorbankan kondisi ekonomi,” ujar Ketua Umum Partai Gerindra tersebut.

Di sisi lain, Prabowo turut memuji kinerja Presiden Joko Widodo alias Jokowi yang mampu menjaga pertumbuhan ekonomi di tengah krisis. Di tengah banyaknya negara yang mengalami inflasi hingga dua digit, kata Prabowo, inflasi di Indonesia hanya single digit.

“Jadi kita bersyukur dengan pengelolaan ekonomi kita, dalam rangka meningkatkan kesejahteraan kita, bahwa program Presiden kita ini ternyata kunci yang sangat strategis membuat negara kita negara maju dan sejahtera,” kata Prabowo.

Pilihan Editor: Yusril Bilang Pemimpin yang Baik Bukan Hasil Garapan Medsos dan Survei

Berita terkait

Prabowo Hadiri Halalbihalal Bersama Pegawai Kemenhan, Ini Pesannya

34 menit lalu

Prabowo Hadiri Halalbihalal Bersama Pegawai Kemenhan, Ini Pesannya

Prabowo mengatakan misi pertahanan adalah misi yang sangat menentukan.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Kumpulkan 230 Bakal Calon Kepala Daerah dari PKB di Makassar, Sampaikan 3 Kriteria Ini

1 jam lalu

Cak Imin Kumpulkan 230 Bakal Calon Kepala Daerah dari PKB di Makassar, Sampaikan 3 Kriteria Ini

Cak Imin menyebutkan tiga kriteria utama untuk calon kepala daerah dari PKB pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

1 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

2 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

2 jam lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Muhammadiyah Klaim Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo soal Kursi Menteri

3 jam lalu

Muhammadiyah Klaim Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo soal Kursi Menteri

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti menanggapi soal jatah kursi menteri di Kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

3 jam lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

3 jam lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Muhammadiyah Buka Suara soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

3 jam lalu

Muhammadiyah Buka Suara soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Abdul Mu'ti mengaku pihaknya akan mendegasikan kadernya dengan senang hati apabila Muhammadiyah diberi amanah oleh Prabowo.

Baca Selengkapnya

Gerindra dan Demokrat Respons Luhut soal 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

4 jam lalu

Gerindra dan Demokrat Respons Luhut soal 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

Partai Demokrat dan Partai Gerindra respons begini soal Luhut yang meminta Prabowo untuk tidak membawa 'orang toxic' ke kabinetnya.

Baca Selengkapnya