PLN Siagakan Tujuh Posko di Palembang Layani Arus Balik Lebaran

Jumat, 28 April 2023 19:49 WIB

INFO NASIONAL - Tujuh titik posko siaga mudik PT PLN (Persero) di wilayah Palembang dan sekitarnya terus melayani para pemudik pada periode arus balik lebaran. Tujuh posko mudik ini terus beroperasi hingga 30 April 2023 di titik-titik lokasi strategis.

Salah seorang pemudik yang singgah di posko siaga PLN, Luthfi, mengaku terbantu dengan fasilitas yang disediakan oleh PLN. “Karena jalanan arus balik mulai padat, saya mencatat beberapa lokasi singgah untuk beristirahat. Alhamdulillah di posko siaga PLN ini bisa duduk melepas lelah sejenak sambil mengecas handphone," kata Luthfi.

Tak hanya untuk beristirahat, Luthfi menyebut di posko siaga PLN terdapat fasilitas yang dapat digunakan pemudik yakni pengisian daya listrik untuk handphone, kursi santai, air mineral maupun Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) bagi pengguna mobil listrik. "Di tol Palembang-Prabu saya lihat juga ada stasiun isi daya kendaraan listrik untuk mendukung kenyamanan pengguna mobil listrik," ujar Luthfi.

Sebelumnya, Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo memastikan keberadaan posko siaga PLN maupun SPKLU di sepanjang jalur mudik siap melayani dan memudahkan perjalanan masyarakat selama periode mudik dan arus balik lebaran 2023. Darmawan berharap masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas yang disediakan PLN hingga arus balik lebaran selesai.

“Kami siap mendukung pemudik tetap nyaman saat mudik maupun arus lebaran. Ada sekitar 2000an posko siaga dan juga SPKLU yang siap untuk melayani pengguna mobil listrik saat mudik dan arus balik," ujar Darmawan.

Advertising
Advertising

Darmawan menjelaskan, untuk memastikan kelancaran mudik maupun arus balik lebaran, PLN telah menyiapkan sebanyak 616 SPKLU di 284 lokasi tersebar untuk melayani masyarakat. “Semoga dengan tersedianya SPKLU di jalur-jalur mudik ini dapat membuat masyarakat merasa aman dan nyaman sehingga tidak perlu takut kehabisan daya ketika perjalanan,” kata Darmawan.

Sementara itu, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan Jambi dan Bengkulu (UID S2JB), Amris Adnan menyampaikan tujuh posko PLN siaga untuk memudahkan masyarakat yang mudik dan balik melintas lewat Kota Palembang. Posko siaga PLN di antaranya di SPKLU Rivai di Demang Lebar Daun, Kantor PLN Pangkalan Balai di jalan lintas Palembang-Betung, Posko PLN Sekayu di jalur lintas utama mudik Palembang-Jambi.

"Serta empat posko gabungan bersama Polri dan unsur Pemerintahan lainnya yang berada di Simpang 5, Kalidoni, Bundaran dan Tol Keramasan. Kami juga menyediakan pengisian daya HP bagi pemudik, kursi santai ataupun air mineral," kata dia.

Selain posko siaga, kata Amris, PLN juga telah menyiapkan Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPKLU) Mobile yang disediakan di ruas tol fungsional Inderalaya-Prabumulih. Dia mengatakan, sudah ada 8 titik SPKLU di wilayah Kota Palembang dan sekitarnya yang bisa digunakan masyarakat.

“Untuk wilayah kerja Sumatera Selatan, sudah ada 8 titik SPKLU pada lokasi strategis yang dapat dicek map-nya melalui aplikasi PLN Mobile. PLN Ogan Ilir menyediakan SPKLU Mobile di ruas tol Palembang Prabumulih untuk mengakomodir kebutuhan pengguna mobil listrik dalam arus balik hari raya," kata Amris.

Amris berharap, selama momentum mudik dan hari raya ini, masyarakat senantiasa melakukan pengamanan listrik di rumah serta memberikan laporan kepada pihak PLN jika terjadi anomali kondisi kelistrikan yang membahayakan. “Kami mohon kerja sama masyarakat, jika ada kondisi kelistrikan yang berbahaya, baik itu pohon yang mengganggu jaringan atau padam di rumah saat tetangga lain menyala, agar dapat dilaporkan kepada kami melalui PLN Mobile," kata Amris. (*)

Berita terkait

Program PNM Peduli Bukti Cinta Puspa dan Satwa

57 menit lalu

Program PNM Peduli Bukti Cinta Puspa dan Satwa

Salah satu bentuk kepedulian tersebut lewat program PNM Peduli yang menjadi bagian dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Perusahaan.

Baca Selengkapnya

Marak Cybercrime, BRI Pastikan BRImo Kuat dan Aman

2 jam lalu

Marak Cybercrime, BRI Pastikan BRImo Kuat dan Aman

BRI menggandeng security researchers dan institusi infosec yang bonafit dan professional yang memiliki pengalaman dan latar belakang keamanan siber yang kuat.

Baca Selengkapnya

Andree Algamar Bangga Tradisi Serak Gulo Ditetapkan Sebagai Warisan Budaya Tak Benda dari Kemendikbud Ristek RI

2 jam lalu

Andree Algamar Bangga Tradisi Serak Gulo Ditetapkan Sebagai Warisan Budaya Tak Benda dari Kemendikbud Ristek RI

Tradisi yang digelar setiap 1 Jumadil Akhir penanggalan Hijriyah ini merupakan simbol rasa syukur dengan berbagi gula atas rezeki yang mereka terima sepanjang tahun.

Baca Selengkapnya

Program OJK Mengajar di Universitas Brawijaya Malang, Kolaborasi dengan Kampus untuk Perkuat Integritas

2 jam lalu

Program OJK Mengajar di Universitas Brawijaya Malang, Kolaborasi dengan Kampus untuk Perkuat Integritas

Standar etika yang tinggi diperlukan untuk mencegah terjadinya fraud di sektor jasa keuangan.

Baca Selengkapnya

Sinergi Strategis BRI dan HIPMI Ciptakan Pengusaha Muda Naik Kelas

3 jam lalu

Sinergi Strategis BRI dan HIPMI Ciptakan Pengusaha Muda Naik Kelas

Kerja sama BRI dan HIPMI menjadi wujud komitmen BRI sebagai agen pembangunan yang berperan aktif dalam mendukung sektor UMKM, sebagai pilar penting dalam perekonomian nasional.

Baca Selengkapnya

KKP Raih 3 Penghargaan di Bhumandala Award 2024

3 jam lalu

KKP Raih 3 Penghargaan di Bhumandala Award 2024

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan penyelenggaraan informasi geospasial sektor kelautan dan perikanan selalu konsisten dan sesuai dengan standar baku. Keseriusan itu ditunjukkan KKP dengan keberhasilannya menyabet tiga penghargaan pada acara Bhumandala Award yang diselenggarakan oleh Badan Informasi Geospasial (BIG), di Jakarta, pada Senin, 4 November 2024.

Baca Selengkapnya

Calon Bupati Bogor Rudy Susmanto Penuhi Panggilan Bawaslu

3 jam lalu

Calon Bupati Bogor Rudy Susmanto Penuhi Panggilan Bawaslu

Calon Bupati Bogor, Rudy Susmanto memenuhi panggilan undangan klarifikasi terkait adanya aduan pelanggaran kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), dari Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bogor, pada Selasa, 5 November 2024.

Baca Selengkapnya

Pegadaian Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi

4 jam lalu

Pegadaian Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi

Pegadaian melalui program Pegadaian Peduli menyalurkan bantuan untuk warga yang terdampak erupsi Gunung Api Ile Lewotobi Laki-Laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur. Erupsi yang terjadi pada Senin, 4 November 2024 itu mengakibatkan kerusakan pada sejumlah sekolah dan rumah warga.

Baca Selengkapnya

Bahlil Sebut Potensi Subsidi BBM dan Listrik Tidak Tepat Sasaran Senilai Rp 100 Triliun

7 jam lalu

Bahlil Sebut Potensi Subsidi BBM dan Listrik Tidak Tepat Sasaran Senilai Rp 100 Triliun

Bahlil bilang nilai subsidi BBM dan listrik yang tak tepat sasaran mencapai Rp 100 triliun. Tengah dikjasi subsidi BBM diubah jadi BLT.

Baca Selengkapnya

Pemprov Jateng Salurkan 10 Ton Beras Cadangan Pangan

16 jam lalu

Pemprov Jateng Salurkan 10 Ton Beras Cadangan Pangan

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyalurkan 10 ton beras cadangan pangan kepada masyarakat miskin untuk mengurangi beban pengeluaran sekaligus membantu mengentaskan kemiskinan.

Baca Selengkapnya