Elektabilitas Tinggi di Musra Projo, Airlangga Hartarto Sebut Tak Berpuas Diri

Reporter

Tika Ayu

Editor

Juli Hantoro

Senin, 13 Maret 2023 16:22 WIB

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di DPP Golkar, Senin, 13 Maret 2023/ Farrel Fauzan/ Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menanggapi soal namanya yang moncer dalam hasil musyawarah rakyat atau Musra untuk pemilihan bakal calon presiden oleh relawan pro Jokowi atau Projo. Menurut Airlangga, dia tak ingin berpuas diri atas hasil tersebut.

Sebab, kata dia, masih ada hasil musra lanjutan yang akan disampaikan Projo.

"Tentu musra akan menyampaikan hasil. Masih ada kegiatan musra dari Projo," ucapnya saat ditemui di Lobi DPP Golkar, Jakarta Barat, Senin, 13 Maret 2023.

Sebelumnya, informasi soal tingginya elektabilitas Airlangga diiungkapkan Sekretaris Jenderal Projo Handoko. Handoko menyatakan Menteri Koordinator Perekonomian RI itu mampu mengungguli Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, hingga Menteri BUMN Erick Thohir.

“Berdasarkan data penyelenggaraan seluruh Musra di Indonesia, Airlangga mengungguli nama-nama yang sering muncul sebagai capres dari lembaga survei,” kata Handoko dalam keterangannya, Sabtu, 11 Maret 2023.

Advertising
Advertising

Dia menjelaskan, Airlangga menempati peringkat pertama di sejumlah daerah. Di antaranya Gorontalo, Banten, Sulawesi Barat, Kalimantan Selatan, dan Papua Barat.

Handoko mengatakan ada persaingan cukup ketat di level capres dari hasil Musra, yakni antara Airlangga, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo. Oleh sebab itu, ia menilai ketiga tokoh itu berpeluang besar dipilih oleh rakyat dalam Pemilihan Presiden 2024.

“Mesin partai juga belum bergerak penuh. Kalau bergerak penuh pasti dahsyat,” kata dia.

Ketua DPP Golkar Dave Laksono menilai dukungan elektabilitas Airlangga tersebut tak lepas dari kinerja pimpinannya itu saat pandemi.

"Rakyat telah merasakan dan menikmati betapa cepatnya ekonomi Indonesia telah pulih," kata dia saat dihubungi, Ahad, 12 Marer 2023

Dave mengklaim saat negara-negara lain kesulitan dilanda berbagai masalah akibat pandemi tersebut, di Indonesia justru mengalami kemajuan. "Dan ini adalah bukti akan memperkokoh keyakinan kita bahwa Airlangga Hartarto yang terbaik untuk bangsa Indonesia," ucapnya.

Sehingga, kata Dave, Partai Golkar tak pernah goyah menberikan dukungan kepada Airlangga untuk maju sebagai capres di pemilu 2024. "Tak pernah ragu tuk mencalonkan Pak AH, dan memang terikat putusan Munas," kata Dave.

Pilihan Editor: Projo Sebut Semua Bakal Capres yang Masuk Radar Mereka Diundang ke Halal Bihalal

Berita terkait

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

9 jam lalu

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

Dua kader Golkar ini melamar jadi calon gubernur Banten dan Jakarta lewat PKB. Muhaimin Iskandar sebut belum jamin akan berkoalisi.

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

9 jam lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Pakar Bilang Bobby Nasution Berpeluang Diusung Golkar di Pilgub Sumut, Ini Alasannya

19 jam lalu

Pakar Bilang Bobby Nasution Berpeluang Diusung Golkar di Pilgub Sumut, Ini Alasannya

Pakar menilai dukungan internal Golkar untuk pencalonan Ijeck pada Pilgub Sumut cukup tinggi.

Baca Selengkapnya

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

21 jam lalu

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

Ririn dianggap tokoh milenial muda yang dapat mewakili gender yang menjadi jumlah pemilih dominan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

1 hari lalu

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

Partai Golkar DIY telah merampungkan penjaringan bakal calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 di lima kabupaten/kota

Baca Selengkapnya

Alasan Golkar Terapkan Survei Tiga Lapis untuk Usung Calon di Pilkada 2024

1 hari lalu

Alasan Golkar Terapkan Survei Tiga Lapis untuk Usung Calon di Pilkada 2024

Partai Golkar menerapkan aturan ketat bagi para kandidat yang akan diusung sebagai calon kepala daerah dalam kontestasi Pilkada 2024

Baca Selengkapnya

Ratusan Ribu Hektare Sawit Ilegal Kalimantan Tengah akan Diputihkan, Dinas Perkebunan Mengaku Tidak Dilibatkan

2 hari lalu

Ratusan Ribu Hektare Sawit Ilegal Kalimantan Tengah akan Diputihkan, Dinas Perkebunan Mengaku Tidak Dilibatkan

Lebih dari separo lahan sawit di Kalimantan Tengah diduga berada dalam kawasan hutan. Pemerintah berencana melakukan pemutihan sawit ilegal.

Baca Selengkapnya

Ketum Projo Budi Arie Pastikan Jokowi Bukan Lagi Kader PDIP

2 hari lalu

Ketum Projo Budi Arie Pastikan Jokowi Bukan Lagi Kader PDIP

Ketika ditanya peluang Jokowi masuk partai lain, Budi Arie meminta publik menunggu. Dia juga bicara soal peluang Jokowi masuk Golkar.

Baca Selengkapnya

22 Ribu Hektare Lahan Sawit PT SCP Diduga Berada dalam Kawasan Hutan, Kerap Memicu Kebakaran

2 hari lalu

22 Ribu Hektare Lahan Sawit PT SCP Diduga Berada dalam Kawasan Hutan, Kerap Memicu Kebakaran

22 ribu hektare perkebunan sawit PT Suryamas Cipta Perkasa (PT SCP) masuk kawasan hutan hidrologis gambut di Kalimantan Tengah.

Baca Selengkapnya

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

2 hari lalu

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.

Baca Selengkapnya