5 Media Asing Menyoroti Vonis Mati Ferdy Sambo, Ini Judul Laporannya

Rabu, 15 Februari 2023 08:01 WIB

Terdakwa Ferdy Sambo usai menjalani sidang putusan atas pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin, 13 Februari 2023. Dalam sidang yang beragendakan pembacaan putusan atau vonis, Majelis Hakim menjatuhkan hukuman mati pada terdakwa Ferdy Sambo karena terbukti sah dan meyakinkan terlibat dalam pembunuhan berencana Brigadir J. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Tak hanya menarik perhatian publik secara nasional, vonis mati yang diputuskan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan terhadap Ferdy Sambo juga menjadi sorotan media asing. Jenderal bintang 2 tersebut terbukti bersalah atas pembunuhan berencana terhadap Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Berikut beberapa media asing yang turut menyoroti vonis Ferdy Sambo:

1. Barron's

Media asal Amerika Serikat, Barron's turut memberitakan putusan majelis hakim terhadap Sambo dengan judul, 'High-ranking Indonesia Police Official Sentenced To Death For Murder.'

Dalam paragraf pertama dituliskan bahwa salah satu perwira polisi paling senior di Indonesia dijatuhi hukuman mati pada hari Senin atas pembunuhan pengawalnya.

Advertising
Advertising

2. Bloomberg

Tak hanya Barron's, media asal Negeri Paman Sam seperti Bloomberg. Bloomberg melaporkan dengan judul 'Police Murder Case in Indonesia Ends in Death Sentence for Cop.'

Ditampilkan pula foto Ferdy Sambo saat putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan dengan mengenakan kemeja putih.

3. Bangkok Post

Surat kabar asal Thailand Bangkok Post juga memberitakan hal serupa. Pada judul bertuliskan 'Indonesian court sentenced former police general to death for murder.'

4. The Straits Times

Selain itu koran dan portal berita Singapura, The Straits Times menuliskan laporan berjudul ‘Indonesian ex-senior cop gets death sentence for murder of his bodyguard in high-profile scandall’.

Dituliskan dalam paragraf pertama bahwa Pengadilan Indonesia menjatuhkan hukuman mati kepada mantan inspektur jenderal polisi Ferdy Sambo pada hari Senin atas pembunuhan berencana terhadap pengawalnya. Putusan ini mengakhiri skandal tinggi yang telah mendorong kepolisian negara menjadi sorotan atas dugaan impunitas dan korupsi.

5. Channel News Asia

Media lain yang juga asal Singapura, Channel News Asia, juga mewartakan vonis tersebut dengan judul yang kurang lebih sama. Di paragraf pertama, dituliskan bahwa mantan jenderal bintang dua Indonesia Ferdy Sambo divonis mati karena membunuh pengawalnya Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J. Atas putusan ini, Ferdy Sambo menjadi anggota polri pertama yang divonis hukuman mati atas perbuatannya.

Pilihan Editor: 7 Hal yang Memberatkan dalam Vonis Mati Ferdy Sambo

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Hukuman Mati Tak Efektif Tekan Peredaran Narkoba, Ahli Hukum UGM: Hanya Jerat Pengedar Kecil

22 hari lalu

Hukuman Mati Tak Efektif Tekan Peredaran Narkoba, Ahli Hukum UGM: Hanya Jerat Pengedar Kecil

Tren penambahan kasus yang dituntut dan/atau divonis hukuman mati pada 2023 masih didominasi oleh tindak pidana narkotika (89 persen).

Baca Selengkapnya

Rasio Jumlah Petugas Lapas dan Narapidana Tidak Ideal untuk Pengawasan dan Pembinaan

25 hari lalu

Rasio Jumlah Petugas Lapas dan Narapidana Tidak Ideal untuk Pengawasan dan Pembinaan

Jumlah narapidana di lapas yang over kapasitas berdampak pada tekanan psikologis. Penjara menjadi tempat bagi mereka yang menanti hukuman mati.

Baca Selengkapnya

Anak Pelaku Pembunuhan Siswi SMP di Palembang Dituntut Hukuman Mati Dinilai Langgar Undang-Undang

25 hari lalu

Anak Pelaku Pembunuhan Siswi SMP di Palembang Dituntut Hukuman Mati Dinilai Langgar Undang-Undang

UU Perlindungan Anak mengatur anak berhak untuk tidak dijatuhkan hukuman mati atau pidana seumur hidup.

Baca Selengkapnya

Akui Hukuman Mati Melanggar HAM, Kejaksaan Agung: Dalam Keadilan Harus Memilih

25 hari lalu

Akui Hukuman Mati Melanggar HAM, Kejaksaan Agung: Dalam Keadilan Harus Memilih

Kejaksaan Agung mengatakan bahwa pelaksanaan hukuman mati merupakan bentuk perlindungan negara terhadap masyarakat luas.

Baca Selengkapnya

Fenomena Deret Tunggu Hukuman Mati, KontraS: Bentuk Kekerasan Psikologis

25 hari lalu

Fenomena Deret Tunggu Hukuman Mati, KontraS: Bentuk Kekerasan Psikologis

KontraS menyoroti fenomena deret tunggu hukuman mati yang muncul pada periode kedua pemerintahan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Malaysia Ubah Hukuman Mati Pembunuh Altantuya Shaariibuu Jadi 40 Tahun Penjara

25 hari lalu

Pengadilan Malaysia Ubah Hukuman Mati Pembunuh Altantuya Shaariibuu Jadi 40 Tahun Penjara

Ayah mendiang Altantuya Shaariibuu mendukung upaya terpidana yang juga mantan polisi Malaysia Azilah Hadri untuk mengurangi hukuman matinya.

Baca Selengkapnya

PBHI: Ada 518 Vonis Hukuman Mati di Era Jokowi, Setengahnya Dijatuhkan terhadap Kasus Narkotika

26 hari lalu

PBHI: Ada 518 Vonis Hukuman Mati di Era Jokowi, Setengahnya Dijatuhkan terhadap Kasus Narkotika

Sebanyak 260 vonis hukuman mati yang dijatuhkan selama dua periode kepemimpinan Jokowi merupakan kasus tindak pidana narkotika.

Baca Selengkapnya

Imparsial Catat Ada 518 Vonis Hukuman Mati Selama Era Jokowi, 33 di Antaranya pada 2024

26 hari lalu

Imparsial Catat Ada 518 Vonis Hukuman Mati Selama Era Jokowi, 33 di Antaranya pada 2024

Imparsial mengungkapkan ada 297 vonis hukuman mati yang dijatuhkan selama era Jokowi, 33 di antaranya dijatuhkan sepanjang paruh pertama 2024.

Baca Selengkapnya

Remaja 16 Tahun Otak Pembunuhan Siswi SMP di Palembang Dituntut Hukuman Mati

27 hari lalu

Remaja 16 Tahun Otak Pembunuhan Siswi SMP di Palembang Dituntut Hukuman Mati

Terdakwa pembunuhan dan pemerkosaan terhadap AA hingga kini tidak menyampaikan permintaan maaf.

Baca Selengkapnya

Miliki Kokain Cair Ribuan Gram, Dua WNA Portugal Dituntut Hukuman Mati

31 hari lalu

Miliki Kokain Cair Ribuan Gram, Dua WNA Portugal Dituntut Hukuman Mati

Jaksa menuntut hukuman mati dua WNA Portugal atas kepemilikan narkotika jenis kokain cair.

Baca Selengkapnya