Bukan Kategori Gagal Ginjal Akut, Pasien Anak di RSUD Moewardi Solo Semakin Membaik

Rabu, 8 Februari 2023 19:12 WIB

Pengumuman larangan penjualan obat sirop yang mengandung etilen glikol dan dietilen glikol di sebuah apotik di Bandung, 26 Oktober 2022. Obat sirop yang mengandung etilen glikol dan dietilen glikol diduga jadi penyebab lebih dari 300 kasus gagal ginjal akut anak yang menyebabkan kematian 190 anak di Indonesia. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Solo -Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Dr Moewardi Solo Cahyono Hadi memastikan kondisi pasien gagal ginjal anak yang dirawat di rumah sakit tersebut semakin membaik. Pada Rabu, 8 Februari 2023, alat bantu pernapasan yang semula terpasang pada pasien yang tak terkategori gagal ginjal akut itu telah dilepas.

"Untuk pasien tersebut (dengan gagal ginjal) kondisinya sudah membaik dan hari ini sudah kita cabut oksigennya (alat bantu pernapasan). Mungkin dalam beberapa hari ini akan pulang," kata Cahyono kepada awak media.

Cahyono kembali menegaskan bahwa pasien gagal ginjal anak yang dirawat di RSUD Dr Moewardi itu tidak masuk dalam kategori gagal ginjal akut. Ia menjelaskan pada saat masuk ke RSUD Dr Moewardi pasien anak itu memang mengalami sepsis (infeksi) dan hampir gagal napas, lalu ada penurunan fungsi ginjal.

Tapi setelah diperiksa lebih lanjut dengan laboratorium dan fisik, ternyata pasien itu tidak memenuhi kriteria gagal ginjal akut progresif atipikal (GGAPA).

"Dalam pemeriksan lebih lanjut dengan USG diketahui tidak ada pembengkakan pada ginjal. Sedangkan dari pemeriksaan di laboratorium juga tidak ada kelainan pada pembekuan darahnya," tutur Cahyono didampingi dokter spesialis anak RSUD Dr Moewardi David Anggara.

Masyarakat Diimbau Cermat Memilih Obat-obatan


David menambahkan berdasarkan pemeriksaan penunjang yang telah dilakukan terhadap pasien, juga tidak didapati adanya kelainan bawaan. "Tapi tetap akan terus kita lakukan pemeriksaan," kata David.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Solo, Siti Wahyuningsih mengimbau masyarakat untuk senantiasa cermat dalam memilih obat-obatan pada saat sakit.

"Sebelum mengonsumsi obat yang akan masuk ke dalam tubuh kita, sebaiknya cermat dan pandai dalam memilih. Sebaiknya hubungi fasilitas kesehatan, jangan sembarangan membeli dan minum obat sesuai anjuran dan aturan pakainya," kata Siti.

Siti menambahkan sejauh ini pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait dengan munculnya kembali kasus pasien anak dengan gagal ginjal akut di Jakarta. Hal itu sebagai langkah antisipasi.

Baca Juga: 2 Kasus Baru Gagal Ginjal Akut di Jakarta, Emak-emak Depok Resah dan Anggap BPOM Kecolongan

Advertising
Advertising

Berita terkait

Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

22 jam lalu

Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

Solo Great Sale 2024 (SGS 2024) diharapkan menjadi sarana para pelaku UMKM memasarkan produknya.

Baca Selengkapnya

Solo Great Sale 2024 Berhadiah Mobil

3 hari lalu

Solo Great Sale 2024 Berhadiah Mobil

Kota Solo kembali menghadirkan event Solo Great Sale yang berlangsung selama satu bulan penuh. Berhadiah motor listrik hingga mobil.

Baca Selengkapnya

Gugatan Wanprestasi ke Gibran Ditolak Pengadilan Negeri Solo, Ini Tanggapan Kuasa Hukum Almas

3 hari lalu

Gugatan Wanprestasi ke Gibran Ditolak Pengadilan Negeri Solo, Ini Tanggapan Kuasa Hukum Almas

Almas mengajukan dua gugatan kepada Gibran, putra sulung Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Alasan Pengadilan Negeri Solo Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru terhadap Gibran

3 hari lalu

Alasan Pengadilan Negeri Solo Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru terhadap Gibran

Putusan Majelis Hakim itu diambil dengan pertimbangan dan pendapat bahwa gugatan yang diajukan Almas terhadap Gibran bersifat Vexatious Litigation.

Baca Selengkapnya

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

3 hari lalu

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

Gelaran Solo Great Sale atau SGS kembali hadir di Kota Solo, Jawa Tengah, menyemarakkan bulan Mei 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Hindari Paracetamol Sambil Minum Kopi, Ini Efek yang Ditimbulkannya

4 hari lalu

Hindari Paracetamol Sambil Minum Kopi, Ini Efek yang Ditimbulkannya

Seseorang perlu waspada agar tidak mengonsumsi paracetamol bersamaan dengan minum kopi. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

4 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Gibran: Harus Perbanyak Event Internasional di Solo

6 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Gibran: Harus Perbanyak Event Internasional di Solo

Gibran mengatakan turunnya status Bandara Adi Soemarmo tidak akan mempengaruhi tingkat kunjungan wisatawan ke Kota Solo.

Baca Selengkapnya

Solo Menari 2024 Semarakkan Peringatan Hari Tari Dunia di Kota Bengawan

7 hari lalu

Solo Menari 2024 Semarakkan Peringatan Hari Tari Dunia di Kota Bengawan

Solo Menari 2024 diharapkan dapat menarik lebih banyak wisatawan untuk berkunjung.

Baca Selengkapnya