Temui Jokowi di Jakarta Seusai Perayaan Natal, FX Hadi Rudyatmo: Hanya Guyon-guyonan

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 28 Desember 2022 19:05 WIB

Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo disambut seratusan kader PDIP saat tiba kembali di kediamannya di Solo, Kamis, 27 Oktober 2022. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, dikabarkan berangkat ke Jakarta untuk menemui Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Negara selepas perayaan Natal 2022, tepatnya pada Senin, 26 Desember 2022.

Pertemuan pria yang akrab disapa Rudy dengan Presiden Jokowi itu terjadi di tengah isu reshuffle kabinet. Selain itu publik menduga pertemuan keduanya berkaitan dengan persiapan PDIP menjelang Pemilu 2024.

Saat dihubungi melalui ponselnya, Rudy membenarkan adanya pertemuannya dengan Jokowi itu. Namun ia membantah keras bahwa pertemuan tersebut terkait politik.

"Ndak, ndak. Pertemuan dengan Pak Jokowi karena memang saya ingin melanjutkan obrolan waktu saya bertemu dengan beliau saat ngunduh mantu (Kaesang Pangarep). Saya memang ingin sowan ke Jakarta, ketemu dengan beliau, tapi hanya untuk ngobrol-ngobrol," ujar Rudy, Rabu, 28 Desember 2022.

Baca juga: FX Rudy Bertemu Jokowi, PDIP: Jika Diminta Masuk Kabinet, Harus Konsultasi ke Megawati

Advertising
Advertising

Rudy mengaku sebelumnya memang telah membuat janji dengan Jokowi untuk bertemu. Kemudian ia tindak lanjuti dengan meminta Sekretaris Negara (Sesneg) membuat jadwal pertemuan dengan Jokowi tersebut.

"Lalu oleh Sesneg dijadwal ketemu pada 26 Desember 2022 pukul 17.00 WIB," kata Rudy.

Ditanya lebih jauh seputar obrolannya dengan Jokowi, Rudy mengaku tidak ada pembahasan terkait pemerintahan, politik, maupun terkait ulang tahun PDIP yang jatuh pada 9 Januari tahun depan.

"Hanya kangen-kangenan, ngobrolin tentang keluarga. Tidak ada yang serius juga, hanya guyon-guyonan. Mengabarkan juga kalau Wali Kota (Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka) sekarang sedang ke Abu Dhabi, dan Pak Jokowi menjawab 'Iya'," tutur Rudy.

Rudy mengaku pertemuannya dengan Jokowi terbilang lama lantaran asyiknya mereka mengobrol. "Ya lumayan lama. Itu pun kalau saya ndak pedhot (putus) (mengobrol) ndak bakal berhenti," ungkapnya.

Saat ditanya apakah sempat menyinggung nama Ganjar Pranowo, Rudy menjawab tidak.

"Nggak, nggak, nggak (membicarakan Ganjar Pranowo), yang diobrolkan tentang keluarga saja," kata mantan Wali Kota Solo itu.

Di akhir pertemuan mereka, Rudy menyebut Jokowi hanya berpesan agar ia senantiasa menjaga kesehatan. "Kalau pesan (dari Jokowi) sih beliau mengatakan 'Pakde (Rudy) kudu (harus) sehat," tuturnya.

Saat ditanya apakah setelah pertemuan dengan Jokowi bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, Rudy mengatakan tidak.

"Tidak, tidak. Kebetulan saya tidak mampir (menemui Megawati). Saya hanya ke Sekjen, Pak Hasto (Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto), laporan satgas. Tidak ada yang lain, kan ngoten (begitu)," katanya.

Baca juga: FX Rudy Bertemu Jokowi di Istana, PDIP: Bisa Jadi Minta Pandangan Soal Reshuffle

SEPTHIA RYANTHIE

Berita terkait

Istana soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas: Presiden Ucapkan Terima Kasih

2 menit lalu

Istana soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas: Presiden Ucapkan Terima Kasih

Istana Kepresidenan juga menyatakan Jokowi selalu menghormati PDIP.

Baca Selengkapnya

Hugua Kader PDIP Usulkan Politik Uang Dilegalkan, Cermati Bentuk Money Politics dalam Pemilu

11 menit lalu

Hugua Kader PDIP Usulkan Politik Uang Dilegalkan, Cermati Bentuk Money Politics dalam Pemilu

Politik uang jadi sorotan setelah diusulkan Hugua, anggota Komisi II DPR yang juga kader PDIP agar dilegalkan. Seperti apa bentuk money politics?

Baca Selengkapnya

Kader PDIP Usul Politik Uang Dilegalkan, Ini Aturan Larangan Money Politics dan Sanksi Bagi Pelanggarnya

30 menit lalu

Kader PDIP Usul Politik Uang Dilegalkan, Ini Aturan Larangan Money Politics dan Sanksi Bagi Pelanggarnya

Anggota Komisi II DPR yang juga Kader PDIP, Hugua usulkan politik uang dalam Pemilu dilegalkan. Bagaimana regulasi money politics dan sanksinya?

Baca Selengkapnya

PDIP Akan Gunakan Api Abadi Mrapen Saat Acara Pembukaan Rakernas, Apa Maknanya?

30 menit lalu

PDIP Akan Gunakan Api Abadi Mrapen Saat Acara Pembukaan Rakernas, Apa Maknanya?

PDIP akan menggunakan Api Abadi Mrapen dari Grobogan, Jawa Tengah, saat acara pembukaan dan menempatkanya selama Rakernas.

Baca Selengkapnya

Pemprov Kaltim Siapkan 16 Sapi Kurban Bantuan Presiden Jokowi

38 menit lalu

Pemprov Kaltim Siapkan 16 Sapi Kurban Bantuan Presiden Jokowi

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menyiapkan 16 sapi kurban bantuan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Tak Undang Jokowi, PDIP Bakal Tentukan Sikap Politiknya di Rakernas V

50 menit lalu

Tak Undang Jokowi, PDIP Bakal Tentukan Sikap Politiknya di Rakernas V

PDIP tidak mengundang Jokowi dalam acara Rakernas V di Jakarta. Djarot Saiful Hidayat mengungkapkan PDIP juga bakal menentukan sikap politiknya.

Baca Selengkapnya

Jokowi, Sri Mulyani, dan Airlangga Gelar Rapat tentang Pembatasan Impor

55 menit lalu

Jokowi, Sri Mulyani, dan Airlangga Gelar Rapat tentang Pembatasan Impor

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menggelar rapat dengan Sri Mulyani, Airlangga Hartarto, dan Agus Gumiwang tentang pembatasan impor.

Baca Selengkapnya

3 Poin Kesaksian Jusuf Kalla Saat Jadi Saksi Meringankan Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

56 menit lalu

3 Poin Kesaksian Jusuf Kalla Saat Jadi Saksi Meringankan Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Jusuf Kalla atau JK menjadi saksi meringankan dalam sidang eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan. Ini tiga poin pembelaannya.

Baca Selengkapnya

Rakernas PDIP Digelar 24-26 Mei 2024, Utut Adianto: Fokus Tentukan Sikap Politik ke Depan

1 jam lalu

Rakernas PDIP Digelar 24-26 Mei 2024, Utut Adianto: Fokus Tentukan Sikap Politik ke Depan

PDIP akan lakukan Rakernas V di kawasan Ancol, Jakarta pada 24-26 Mei 2024. Apa persiapan dan yang akan dibahas dalam Rakernas PDIP itu?

Baca Selengkapnya

Misteri 2 Nama Calon Gubernur di Pilkada Jakarta dari PDIP

1 jam lalu

Misteri 2 Nama Calon Gubernur di Pilkada Jakarta dari PDIP

Eriko PDIP mengungkap masih ada 2 nama lain yang masuk bursa calon gubernur di Pilkada Jakarta 2024. Siapa mereka?

Baca Selengkapnya