Kementerian Kesehatan Terima Hibah 300 Unit Refrigerator Vaksin dari Jepang

Reporter

Antara

Editor

Amirullah

Minggu, 26 Juni 2022 13:10 WIB

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (kiri) berbincang dengan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto (kanan) usai mengikuti rapat terbatas terkait PPKM di Kantor Presiden, Jakarta, Senin, 13 Juni 2022. Pemerintah mengonfirmasi temuan delapan kasus varian baru Covid-19 yaitu BA.4 dan BA.5 di Indonesia. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Kesehatan menerima hibah logistik berupa 300 unit alat refrigerator vaksin dari Pemerintah Jepang. Ini untuk mendukung program vaksinasi Covid-19 di Indonesia.

Saat berpidato dalam acara serah terima bantuan itu di JICT Tanjung Priok, Jakarta Utara, Ahad, 26 Juni 2022, Menkes Budi Gunadi mengatakan fasilitas logistik menjadi salah satu penentu kesuksesan Indonesia dalam program vaksinasi Covid-19 yang telah bergulir selama 17 bulan terakhir.

"Ada yang bertanya kepada saya, kenapa Indonesia begitu sukses melaksanakan vaksinasi dalam 17 bulan mencapai 415 juta suntikan ke lebih dari 205 juta orang? Salah satunya adalah karena logistik," katanya.

Menurut dia ketersediaan logistik berupa fasilitas penyimpanan vaksin bersuhu dingin telah berkontribusi sebesar 15 persen untuk persiapan negara dalam memenangkan peperangan menghadapi pandemi.

Selama masa perang menghadapi SARS-CoV-2 penyebab Covid-19, kata Budi, sistem kesehatan di Indonesia telah diperkuat dengan pengadaan tempat penyimpanan vaksin rantai dingin berkisar minus 82 derajat Celcius yang ideal untuk negara tropis. "Sehingga kami bisa melayani dan mendistribusikan vaksin ke 17 ribu pulau dan 270 juta penduduk Indonesia," katanya.

Advertising
Advertising

Tempat penyimpanan vaksin yang dimiliki Indonesia, di antaranya sebanyak 44 unit jenis ultra cold storage yang merupakan transaksi pembelian dari UNICEF melalui Fasilitas COVAX. Alat tersebut saat ini telah disebar ke 34 provinsi di Indonesia dan tersedia di PT Bio Farma Bandung, Jawa Barat.

Dalam acara yang sama, Duta Besar Jepang untuk Indonesia Kanasuki Kenji memuji kepemimpinan Indonesia dalam Forum G20 bidang kesehatan. Pengadaan bantuan 300 unit alat refrigerator vaksin bertujuan untuk mendukung Indonesia dalam mewujudkan ketahanan sistem kesehatan global.

"Sebanyak 300 unit refrigerator vaksin telah terdistribusi sejak dua hari lalu. Dan lebih banyak lagi yang akan datang tahun ini untuk memastikan vaksinasi Covid-19 di seluruh negara berjalan dengan baik," kata Kanasuki.

Ia mengatakan vaksin merupakan kunci utama bagi negara dalam menghadapi tantangan pandemi melalui strategi pencegahan, kesiapsiagaan, dan respons. "Jepang mengalokasikan hampir 7 juta dosis vaksin untuk Indonesia. Pemerintah Indonesia saat ini telah memiliki ketersediaan vaksin yang aman untuk penduduknya," katanya.

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

1 hari lalu

Hari Pertama Menjabat, PM Singapura Lawrence Wong Rapat Kabinet Hingga Telepon Prabowo

PM Lawrence Wong pada Kamis mulai bekerja, sehari setelah dilantik sebagai perdana menteri keempat Singapura.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Sistem KRIS yang Bakal Menggantikan Kelas BPJS Kesehatan?

1 hari lalu

Apa Itu Sistem KRIS yang Bakal Menggantikan Kelas BPJS Kesehatan?

KRIS merupakan sistem baru dalam mengatur rawat inap yang melayani pengguna BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

Ini Perkiraan Gaji TKI di Jepang dan Rincian Upah Minimumnya

3 hari lalu

Ini Perkiraan Gaji TKI di Jepang dan Rincian Upah Minimumnya

Berikut ini perkiraan gaji TKI di Jepang berdasarkan UMR masing-masing prefektur serta untuk pemagang. Ketahui informasinya sebelum mendaftar.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

3 hari lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

AstraZeneca Tarik Vaksin Covid-19, Terkait Efek Samping yang Bisa Sebabkan Kematian?

3 hari lalu

AstraZeneca Tarik Vaksin Covid-19, Terkait Efek Samping yang Bisa Sebabkan Kematian?

AstraZeneca menarik vaksin Covid-19 buatannya yang telah beredar dan dijual di seluruh dunia.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Masaki Yasushi Beri Penghargaan kepada Ketua Perhimpunan Alumni dari Jepang

3 hari lalu

Duta Besar Masaki Yasushi Beri Penghargaan kepada Ketua Perhimpunan Alumni dari Jepang

Perhimpunan Alumni dari Jepang (PERSADA) Jawa Barat telah berkontribusi mempromosikan hubungan persahabatan antara Jepang dan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

3 hari lalu

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

Jepang berikan pinjaman 140,699 miliar Yen atau sekitar Rp 14,5 triliun untuk pembanguan MRT di Jakarta. Rencana pembangunan mulai Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Sistem Kelas BPJS Kesehatan Diubah, Iuran Harus Pertimbangkan Finansial Masyarakat

4 hari lalu

Sistem Kelas BPJS Kesehatan Diubah, Iuran Harus Pertimbangkan Finansial Masyarakat

Pemerintah mewacanakan penghapusan sistem kelas BPJS Kesehatan dan menggantikannya dengan sistem KRIS sejak tahun lalu

Baca Selengkapnya

Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

4 hari lalu

Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

Senator AS Lindsey Graham melontarkan pernyataan kontroversial terkait agresi Israel di Gaza. Ia menyarankan Israel membom nuklir Gaza

Baca Selengkapnya

Jepang Gelontorkan Utang Rp14 T, Ini Pengembangan MRT dari Lebak Bulus ke Ancol dan Cikarang ke Balaraja

5 hari lalu

Jepang Gelontorkan Utang Rp14 T, Ini Pengembangan MRT dari Lebak Bulus ke Ancol dan Cikarang ke Balaraja

Pemerintah Indonesia dan Jepang menandatangani pertukaran nota pinjaman sekitar Rp14,5 triliun untuk proyek MRT Jalur Timur-Barat.

Baca Selengkapnya