Kapolri Mutasi 215 Pati Polisi: Penggantian Wakalemdiklat hingga Kapolda Sulbar

Reporter

Antara

Kamis, 14 April 2022 22:15 WIB

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, saat menggelar rapat bersama dengan Wakil Menteri BUMN I Pahala Nugraha Mansury dan Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (8/4/2022).

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memutasi dan merotasi 215 perwira polisi dalam rangka naik jabatan dan pensiun, salah satunya Kepala Rumah Sakit Kramatjati Polri Brigadir Jenderal Asep Hendradiana yang naik pangkat setingkat lebih tinggi menjadi Kapusdokes Polri.

Mutasi dan rotasi 215 perwira polisi tersebut tertuang dalam tiga Surat Telegram Kapolri yang ditandatangani tanggal 13 April 2022, yakni TR Nomor : ST/747/IV/KEP/2022 ada 177 perwira, TR Nomor: ST/746/IV/KEP/2022 ada 14 orang perwira dan TR Nomor: ST/748/IV/KEP/2022 ada 24 orang perwira.

Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi, membenarkan adanya mutasi ratusan perwira, baik perwira tinggi (pati) maupun perwira menengah (pamen), dalam rangka penyegaran organisasi sekaligus promosi dan penugasan di luar struktur.

"Iya, betul telegram mutasi dan penggantian yang sudah purna, penugasan di luar struktur dan promosi serta penyegaran bagi personel Polri dalam pembinaan karier," kata Dedi, Kamis malam 14 April 2022.

Selain Karumkit RS Bhayangkara, pati yang terkena mutasi Wakalemdiklat Polri Komisaris Jenderal Luki Hermawan hingga Kapolda Sulawesi Barat (Sulbar) Inspektur Jenderal Eko Budi Sampurno. Wakalemdiklat Luki Hermawan dimutasi dari jabatannya menjadi pati Baintelkam Polri .

Advertising
Advertising

Sementara itu, jabatan Wakalemdiklat Polri diisi oleh Eko Budi Sampurno yang sebelumnya menjabat Kapolda Sulawesi Barat. Jabatan Kapolda Sulbar diisi oleh Inspektur Jenderal Verdianto Iskandar Bitticaca yang sebelumnya menjabat Kakorpolairud Baharkam Polri.

Pati lainnya yang dimutasi, yakni Analis Kebijakan Utama Baharkam Polri Inspektur Jenderal Indra Miza dimutasi menjadi Kakorpolairud Baharkam. Berikutnya, jabatan Karumkit Bhayangkara TK I Pusdokkes Polri yang ditinggalkan Brigadir Jenderal Asep Hendradiana bakal diisi oleh Brigadir Jenderal Hariyanto.

Baca: Persiapan Mudik 2022, Kapolri Bicara Cakupan Vaksinasi hingga Persediaan BBM

Berita terkait

Syarat Penerimaan Polri Lengkap 2024 dan Cara Daftarnya

2 jam lalu

Syarat Penerimaan Polri Lengkap 2024 dan Cara Daftarnya

Berikut ini syarat penerimaan SIPSS, Taruna Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri 2024 serta tata cara pendaftarannya yang perlu diketahui.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

15 jam lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

Investigasi Tempo dan Amnesty International: Produk Spyware Israel Dijual ke Indonesia

16 jam lalu

Investigasi Tempo dan Amnesty International: Produk Spyware Israel Dijual ke Indonesia

Investigasi Amnesty International dan Tempo menemukan produk spyware dan pengawasan Israel yang sangat invasif diimpor dan disebarkan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

22 jam lalu

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

Kompolnas menilai masih ada sejumlah kejanggalan dalam kasus kematian Brigadir RAT.

Baca Selengkapnya

Kata Komnas HAM Papua soal Permintaan TPNPB-OPM Warga Sipil Tinggalkan Kampung Pogapa: Wajar Demi Keselamatan

1 hari lalu

Kata Komnas HAM Papua soal Permintaan TPNPB-OPM Warga Sipil Tinggalkan Kampung Pogapa: Wajar Demi Keselamatan

Komnas HAM Papua menyatakan permintaan TPNPB-OPM bukan sesuatu yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

1 hari lalu

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

Korlantas Polri memastikan pelat nomor khusus kendaraan dinas berkode 'ZZ' harus tetap mematuhi aturan ganjil genap.

Baca Selengkapnya

Korlantas Ungkap Banyak Lembaga Negara Buat Pelat Dinas Tapi Tak Tercatat di Database Polri

1 hari lalu

Korlantas Ungkap Banyak Lembaga Negara Buat Pelat Dinas Tapi Tak Tercatat di Database Polri

Korlantas Polri mengungkap, terdapat banyak lembaga negara yang membuat pelat kendaraan dinas dan STNK khusus sendiri.

Baca Selengkapnya

Komnas HAM Inisiasi Penilaian untuk Kementerian dan Lembaga, Ini Kategori Hak yang Dinilai

1 hari lalu

Komnas HAM Inisiasi Penilaian untuk Kementerian dan Lembaga, Ini Kategori Hak yang Dinilai

Komnas HAM menggunakan 127 indikator untuk mengukur pemenuhan kewajiban negara dalam pelaksanaan HAM.

Baca Selengkapnya

TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Plat Kendaraan hingga Konflik Antaranggota

1 hari lalu

TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Plat Kendaraan hingga Konflik Antaranggota

Yusri juga berharap, TNI dan Polri memiliki frekuensi yang sama dalam mengatasi berbagai permasalahan itu.

Baca Selengkapnya

Kapolri Beberkan Tugas Tokoh Buruh Andi Gani Nena Wea yang Diangkat jadi Staf Ahli

1 hari lalu

Kapolri Beberkan Tugas Tokoh Buruh Andi Gani Nena Wea yang Diangkat jadi Staf Ahli

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membeberkan alasannya mengangkat tokoh buruh, Andi Gani Nena Wea, sebagai salah satu staf ahlinya.

Baca Selengkapnya