Kemenag Jateng Tunggu Verifikasi BNPT soal Pesantren Terafiliasi Terorisme

Reporter

Jamal A Nashr

Editor

Amirullah

Jumat, 4 Februari 2022 06:40 WIB

Presiden Joko Widodo memasuki ruangan untuk melantik Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Inspektur Jenderal (Irjen) Pol. Boy Rafli Amar di Istana Negara, Jakarta, Rabu 6 Mei 2020. Presiden Joko Widodo melantik Irjen Pol. Boy Rafli Amar sebagai Kepala BNPT menggantikan Komisaris Jenderal (Komjen) Suhardi Alius yang dimutasi menjadi analis kebijakan utama Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri. Foto : Edwin Dwi Putranto/Republika/Pool

TEMPO.CO, Semarang - Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah masih menunggu verifikasi pesantren yang disinyalir berafiliasi dengan kelompok teroris. Sebelumnya Badan Nasional Penanggulangan Terorisme mengungkap 198 pesantren diduga terpapar paham radikal terorisme.

Verifikasi tengah dilakukan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama. "Di Jakarta masih dicermati lagi datanya," kata Kepala Kanwil Kemenag Jateng Mustain Ahmad pada Kamis, 3 Februari 2022.
Dia menyebut, verifikasi tersebut untuk memilah 198 pesantren di data BNPT apakah sesuai dengan kategori Kemenag. "Artinya pesantren itu memenuhi syarat dan sering disebut sebagai arkan pesantren. Ada kiainya, ada santri mukim, ada asrama pondok, ada kajian kitab kuningnya," tuturnya.
Setelah verifikasi rampung dan perlu ditindaklanjuti, Mustain mengatakan pihaknya akan melaksanakan di tingkat daerah. Menurutnya, Kanwil Kemenag Jateng selama ini telah intens memantau pesantren di wilayahnya. "Koordinasi dan Komunikasi kami dengan pesantren di Jawa Tengah yang jumlahnya 3.800-an pesantren sejauh ini berjalan baik," ujar dia.
Meski demikian, pihaknya mengaku memberikan perhatian serius terhadap pesantren yang masuk radar BNPT tersebut. Dalam data itu ada 34 pesantren diduga terafiliasi Jamaah Islamiyah. Jumlah itu terbanyak dibandingkan provinsi lain.
JAMAL A. NASHR

Berita terkait

Kepolisian Australia Menembak Mati Remaja Laki-laki karena Penikaman

12 jam lalu

Kepolisian Australia Menembak Mati Remaja Laki-laki karena Penikaman

Kepolisian Australia mengkonfirmasi telah menembak mati seorang remaja laki-laki, 16 tahun, karena penikaman dan tindakan bisa dikategorikan terorisme

Baca Selengkapnya

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

1 hari lalu

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi meresmikan pesantren pertama Nahdlatul Ulama (NU)

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

2 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

3 hari lalu

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.

Baca Selengkapnya

BNPT Apresiasi Partisipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

5 hari lalu

BNPT Apresiasi Partisipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), berikan Sertifikat Penerapan Standar Minimum Pengamanan kepada 18 pengelola objek vital strategis dan transportasi di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kemenag Cairkan Dana BOS Tahap I dan PIP Pesantren 2024

9 hari lalu

Kemenag Cairkan Dana BOS Tahap I dan PIP Pesantren 2024

kemenag mengalokasikan anggaran dana BOS Pesantren sebesar Rp 340,5 miliar tahun ini.

Baca Selengkapnya

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

10 hari lalu

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

Indonesia menjadi role model upaya penanggulangan terorisme. Uni Eropa sangat ingin belajar dari Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kepala BNPT: Tingkatkan Kualitas Asesmen untuk Kemanan World Water Forum

11 hari lalu

Kepala BNPT: Tingkatkan Kualitas Asesmen untuk Kemanan World Water Forum

Tindakan ini guna memastikan kemanan World Water Forum Ke-10 di Bali pada Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Kemenag Buka Program Bantuan Pesantren dan Pendidikan Keagamaan Islam 2024, Begini Cara Daftarnya

15 hari lalu

Kemenag Buka Program Bantuan Pesantren dan Pendidikan Keagamaan Islam 2024, Begini Cara Daftarnya

Kementerian Agama membuka program bantuan pesantren dan pendidikan keagamaan Islam untuk tahun anggaran 2024.

Baca Selengkapnya

Remaja Penikam Uskup di Sydney Didakwa Terorisme, Terancam Penjara Seumur Hidup

16 hari lalu

Remaja Penikam Uskup di Sydney Didakwa Terorisme, Terancam Penjara Seumur Hidup

Remaja laki-laki berusia 16 tahun telah didakwa melakukan pelanggaran terorisme setelah menikam uskup gereja Asyur di Sydney saat kebaktian gereja.

Baca Selengkapnya