PPKM Luar Jawa Bali Diperpanjang Hingga 23 Desember

Reporter

Egi Adyatama

Editor

Amirullah

Senin, 6 Desember 2021 15:31 WIB

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartato

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, mengatakan pemerintah akan menerapkan perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di luar Jawa - Bali, dari 7 Desember hingga 23 Desember 2021. Artinya, perpanjangan kali ini akan berlangsung selama 17 hari.

"Khusus luar jawa bali akan ada perpanjangan PPKM dari 7 sampai dengan 23 Desember 2021, berdasarkan level asesmen dan level vaksinasi yang di bawah 50 persen, levelnya dinaikan satu tingkat di atas," kata Airlangga, dalam konferensi pers, Senin, 6 Desember 2021.

Airlangga mengatakan terdapat 129 kabupaten/kota yang ada di level 1. Angka ini meningkat 51 kota dari sebelumnya. Untuk level 2, juga meningkat dari 175 kabupaten/kota jadi 193 kabupaten/kota.

Untuk level 3, Airlangga mengatakan terjadi penurunan dari 160 kabupaten/kota menjadi 64 kabupaten/kota. Adapun level 4, tak ada satu kabupaten/kotapun yang masuk ke dalamnya.

Airlangga juga mengatakan terjadi tren penurunan kasus Covid-19 di luar Jawa -Bali secara konsisten. Di Sumatera misalnya, recovery rate mencapai 96,20 persen dan fatality rate 3,58 persen. Di Nusa Tenggara Timu, revocery rate-nya 97,6 persen dan fatality rate 2,35 persen. Untuk Kalimantan, recovery rate 96,79 persen, fatality rate 3,17 persen. Untuk Sulawesi recovery rate-nya mencapai 97,27 persen, dan fatality rate 2,64 persen. Sedangkan Maluku dan Papua, recovery rate-nya 95,89 persen dan fatality rate 1,75 persen.

Advertising
Advertising

"Kami lihat seluruh provinsi relatif sudah lebih baik dari level asesmen," kata Airlangga.

Untuk vaksinasi, Airlangga mengatakan masih ada 9 provinsi luar Jawa-Bali yang vaksinnya kurang dari 50 persen. Kesembilan provinsi itu adalah Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Maluku Utara, Sulawesi Tengah, Papua Barat, Maluku, Sulawesi Tenggara, Aceh, dan Papua.

Airlangga mengatakan rata-rata vaksinasi nasional untuk dosis pertama saat ini sudah mencapai 68,42 persen. Sedangkan dosis kedua 47,55 persen.

Berita terkait

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

2 jam lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

7 jam lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

18 jam lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

1 hari lalu

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

Masih ada warga yang menganggap vaksinasi dapat menyebabkan kematian sehingga pelaksanaannya masih sering menemui kendala.

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

1 hari lalu

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

1 hari lalu

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

Olahraga bisa menjadi investasi kesehatan di masa datang dan penting bagi anak muda zaman sekarang mengubah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

2 hari lalu

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

Imunisasi atau vaksinasi tidak hanya diperuntukkan bagi bayi dan anak-anak tetapi juga orang dewasa. Simak alasannya.

Baca Selengkapnya

Hadiri WEF, Airlangga Beberkan Tantangan RI Ciptakan Lapangan Kerja

3 hari lalu

Hadiri WEF, Airlangga Beberkan Tantangan RI Ciptakan Lapangan Kerja

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara besarnya tantangan Indonesia di bidang tenaga kerja, khususnya dalam hal penciptaan lapangan kerja.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Amerika Dukung Penundaan UU Anti Deforestasi Uni Eropa

5 hari lalu

Airlangga Klaim Amerika Dukung Penundaan UU Anti Deforestasi Uni Eropa

Amerika Serikat diklaim mendukung penundaan kebijakan UU Anti Deforestasi Uni Eropa yang dianggap merugikan sawit Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

5 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya