Pantau Vaksinasi di Banten, Jokowi Apresiasi Sekolah Tatap Muka Sudah Dimulai

Reporter

Egi Adyatama

Selasa, 21 September 2021 16:49 WIB

Presiden Joko Widodo (kiri) didampingi Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto (kanan) berbincang dengan pelajar SMP saat meninjau pelaksanaan vaksinasi kolaborasi kebangsaan Kadin Kota Bogor di Taman Cappelen, Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Sabtu 28 Agustus 2021. Vaksinasi COVID-19 yang diikuti sebanyak 16.200 pelajar SMP dan SMA di wilayah Jawa Barat dan Banten tersebut selain bertujuan untuk meningkatkan kekebalan kelompok (herd immunity) juga sebagai persiapan menjelang pelaksanaan pembelajaran tatap muka. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo memuji persentase jumlah masyarakat yang telah mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 di Banten. Jokowi mengatakan hal ini telah meningkatkan kecepatan vaksinasi.

"Saya kira bagus sekali di Provinsi Banten sudah dimulai pembelajaran tatap muka dan saya lihat vaksinasinya juga sangat gencar Persentasenya juga sangat bagus dan segera saja yang masih belum diselesaikan," ujar Jokowi saat melakukan konferensi video bersama para pelajar di SMAN 4 Serang, Selasa, 21 September 2021.

Acara vaksinasi Covid-19 di SMAN 4 Serang diikuti oleh 850 siswa. Mereka terdiri dari 150 siswa mendapatkan suntikan dosis pertama dan 700 siswa untuk dosis kedua vaksin Covid-19. Selain SMAN 4 Serang, Presiden Jokowi berdialog melalui konferensi video dengan dua sekolah lain, yaitu SMK Negeri 1 Cilegon dan SMAN 1 Ciomas.

Pada dialog tersebut, sejumlah sekolah mengungkapkan bahwa pelaksanaan sekolah tatap muka telah dilakukan dengan jumlah siswa terbatas. Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Cilegon, Widodo, menyampaikan bahwa pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) sudah dilakukan selama dua minggu.

"Jadi kalau pas tatap muka itu satu kelas di isi berapa orang?" tanya Presiden Jokowi.

Advertising
Advertising

“Untuk tatap muka 50 persen dengan jumlah 18 siswa dan setiap pelaksanaannya setiap hari maksimal empat jam dalam satu hari," jawab Widodo.

Jokowi juga menyempatkan diri membagikan beberapa sepeda kepada para pelajar di SMAN 4 Serang yang berhasil menjawab pertanyaan yang diajukan. Salah satunya adalah Fadia, siswi kelas 11 IPS 3 yang berhasil menjawab pertanyaan soal 3M.

Setelahnya, Jokowi juga meninjau kegiatan vaksinasi yang digelar di Puskesmas Singandaru, Kota Serang, yang diperuntukkan bagi masyarakat Kota Serang.

Baca juga: Sekolah Tatap Muka, Jakarta Barat Pantau Kesehatan Guru

Berita terkait

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

13 jam lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

16 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

20 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

23 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

1 hari lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

1 hari lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

1 hari lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

1 hari lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

1 hari lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya