Jasa Raharja Bantu Tempat Isolasi Terpusat di Surakarta

Minggu, 1 Agustus 2021 17:24 WIB

Direktur Utama PT Jasa Raharja Member ofIndonesia Financial Group (IFG), Rivan Achmad Purwantono bersama SesDitjen Perhubungan Darat Kemenhub RI Marta Hadi Sarwono saat mengunjungi tempat isolasi terpusat di SDN Panularan, Kota Surakarta.

INFO NASIONAL - Pandemi Covid-19 belum berakhir dan saat ini di berbagai wilayah Indonesia sedang mengalami gelombang kedua pandemi. Masih cukup banyak masyarakat yang tertular dan positif Covid-19 sehingga diperlukan penangan khusus.

Untuk itulah di beberapa kota di Indonesia diselenggarakan Tempat Isolasi Terpusat dan Perawatan Khusus bagi yang bergejala ringan, salah satunya di Kec Serengan Kodya Surakarta.

Di Sela kunjungan kerja ke Surakarta, Direktur Utama PT Jasa Raharja Member of Indonesia Financial Group (IFG), Rivan Achmad Purwantono bersama Ses Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub RI, Marta Hadi Sarwono mengunjungi Tempat Isolasi Terpusat di SDN Panularan Kec Serengan Kota Surakarta.

Pada kesempatan ini Rivan mengungkapkan, “Selain program vaksinasi Jasa Raharja juga memberi dukungan untuk Tempat Isolasi Terpusat berupa barang/sarana penunjang berupa 15 unit fan/kipas angin.”

“Bantuan sarana penunjang ini tidak hanya di Surakarta tapi juga kota lain di Indonesia dan merupakan bentuk tangung jawab sosial Jasa Raharja kepada masyarakat,” kata Rivan.

Advertising
Advertising

Rivan sebelumnya sudah bertemu dengan Walikota Surakarta Gibran Rakabuming mengenai bantuan yang diberikan untuk Tempat Isolasi Terpusat. “Dari perbicangan dengan Walikota terlihat pengelolaan Tempat Isolasi Terpusat sudah sangat baik dari pendataan, keamanan dan kebutuhan hamper semua terpenuhi,” ujar Rivan.

SD Panularan Surakarta merupakan salah satu dari sejumlah lokasi yang digunakan sebagai Tempat Isolasi Terpusat dimana terdapat 94 warga yang sedang dilakukan isolasi.

PT Jasa Raharja sebagai Badan Usaha Milik Negara penyelenggara Program Perlindungan Dasar Kecelakan Penumpang Umum dan Lalu Lintas Jalan senantiasa berkomitmen untuk berperan aktif melalui program kerja dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat.(*)

Berita terkait

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri

Baca Selengkapnya

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.

Baca Selengkapnya

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.

Baca Selengkapnya

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

19 Februari 2022

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

Sikap yang memaksakan tetap berlakunya Permenaker 2/2022 itu bisa menciderai nilai kemanusiaan dan keadilan dalam Pancasila.

Baca Selengkapnya