Puskesmas Alami Triple Burden di Tengah Lonjakan Kasus Covid-19

Reporter

Andita Rahma

Editor

Amirullah

Minggu, 20 Juni 2021 18:33 WIB

Antrean warga menunggu pemeriksaan di sebuah Puskesmas di Bandung, Senin, 14 Juni 2021. Separuh pasien yang datang memiliki gejala dan kontak erat dengan warga positif Covid-19. Mayoritas mereka yang jalani swab PCR berasal dari kalangan usia produktif. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Regional Technical Advisor Puskesmas Terpadu dan Juara, Anisa Siti Fatonah, mengatakan puskesmas saat ini mengalami triple burden di tengah lonjakan angka kasus positif Covid-19.

Pertama adalah lantaran puskesmas masih harus melakukan 3T (testing, tracing, treatment). "Apalagi akhir-akhir ini kasusnya meningkat, puskesmas satu hari bisa melakukan rapid antigen hingga 70 dan PCR sampai 20-30," ujar Anisa melalui konferensi pers daring pada Ahad, 20 Juni 2021.

Selanjutnya, puskesmas juga melakukan vaksinasi massal, serta melayani pasien dan esensial. Akibatnya, sebagian petugas kesehatan tumbang, baik karena ikut terinfeksi Covid-19 maupun kelelahan.

"Sedangkan semua tugas masih harus terus kami lakukan. Makanya dukungan dari seluruh aspek untuk penanganan Covid-19 ini dibutuhkan," kata Anisa.

Anisa meminta kepada pemerintah agar memudahkan kerja puskesmas ketika melakukan 3T. "Karena misalkan dalam satu kasus, kami bisa contact tracing hingga 50 orang. Lalu kami jadwalkan pengecekan, tapi yang bersangkutan tidak datang," ucap dia.

Advertising
Advertising

Akhirnya, tim puskesmas harus turun ke wilayah tersebut, mendatangi masyarakat yang namanya masuk ke dalam contact tracing. Sementara tak ada bantuan sumber daya manusia tambahan.

Kendati demikian, saat ini, Anisa menyatakan adanya pihak kelurahan, personel TNI-Polri ikut meringkan beban puskesmas. "Namun memang tidak semua di wilayah," kata dia.

Selain itu Anisa juga menyoroti kurangnya kebutuhan logistik seperti alat pelindung diri (APD) atau pelayanan laboratorium. Sebab, di saat angka kasus Covid-19 sedang tinggi, terjadi perlambatan dalam pelayanan laboratorium. Di mana, yang semula hasil swab PCR test bisa keluar dalam waktu maksimal tiga hari, kini bisa sampai satu pekan.

Berita terkait

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

10 jam lalu

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

Masih ada warga yang menganggap vaksinasi dapat menyebabkan kematian sehingga pelaksanaannya masih sering menemui kendala.

Baca Selengkapnya

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

1 hari lalu

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

Olahraga bisa menjadi investasi kesehatan di masa datang dan penting bagi anak muda zaman sekarang mengubah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

2 hari lalu

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

Imunisasi atau vaksinasi tidak hanya diperuntukkan bagi bayi dan anak-anak tetapi juga orang dewasa. Simak alasannya.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

4 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

5 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

6 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

6 hari lalu

Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

Empat jenis vaksin sangat penting bagi jemaah haji, terutama yang masuk populasi berisiko tinggi seperti lansia dan pemilik komorbid.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

9 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

5 Tes Kesehatan yang Perlu Dilakukan Bagi Pasangan Pra Nikah

12 hari lalu

5 Tes Kesehatan yang Perlu Dilakukan Bagi Pasangan Pra Nikah

Tes kesehatan pra-nikah adalah langkah proaktif yang dapat membantu membangun dasar yang kuat untuk pernikahan yang sehat dan bahagia.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

13 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya