Di Pelantikan Gibran, Ganjar Bilang Pemimpin Harus Sabar Menerima Kritik

Jumat, 26 Februari 2021 11:14 WIB

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam Vidcon Rakor Penanganan COVID-19.

TEMPO.CO, Jakarta - Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik menjadi Wali Kota Solo periode 2021-2026. Gibran dan Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa mengikuti acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan secara virtual yang dipandu oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dari Semarang.

"Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban saya sebagai Wali Kota Surakarta, Wakil Wali Kota Surakarta," kata Gibran dan Teguh bergantian dipandu oleh Ganjar, Jumat, 26 Februari 2021.

Mantan Wali Kota Solo FX Rudyatmo terlihat hadir mengenakan jas berwarna merah dan peci hitam. Ia duduk di belakang Teguh Prakosa.

Gibran dan Teguh terpilih menjadi Wali Kota Solo dan Wakil Wali Kota Solo setelah memenangi Pilkada 2020 pada Desember lalu. Keduanya disokong mayoritas partai politik, yakni PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Amanat Nasional, Partai Solidaritas Indonesia, serta didukung Partai NasDem dan Partai Persatuan Pembangunan.

Gibran-Teguh menang melawan calon independen Bagyo Wahyono dan FX Suparjo dengan meraih 225.451 atau 86,54 persen suara.

Advertising
Advertising

Selain Gibran, Ganjar juga melantik 21 pasangan kepala daerah lainnya. Di antaranya wali kota-wakil wali kota Semarang, bupati-wakil bupati Semarang, Boyolali, Wonogiri, Pekalongan, Klaten, Sragen, Pemalang, Purbalingga, dan lainnya.

Kepada para kepala daerah terpilih, Ganjar berpesan agar mereka menjalankan tugas sebaik-baiknya. Ia mengatakan, sumpah jabatan yang baru saja diucapkan bukan sekadar kalimat protokoler, melainkan mantra yang mengikat hingga hari terakhir menjabat.

"Jika boleh saya berpesan pada teman-teman, kawan-kawan, tatalah niat mulai detik ini. Mantapkan tekad dan tetapkan hati apa yang akan kita lakukan mulai hari ini sebagai kepala daerah," kata Ganjar.

Ganjar mengatakan tak ada pekerjaan ringan sebagai kepala daerah. Apalagi, kata dia, saat ini kondisi dunia tengah mengalami pandemi Covid-19. Politikus PDI Perjuangan ini mengatakan pandemi telah membukakan banyak persoalan, mulai dari kesehatan, ekonomi, hingga persoalan spiritual.

Baca: Dilantik Jadi Wali Kota Solo Hari Ini, Gibran Akan Langsung Blusukan ke Pasar

"Jika kita tidak memiliki sense of humanity maka kita telah berkhianat kepada rakyat," ujar dia.

Ganjar berpesan agar para kepala daerah bekerja keras mengentaskan kemiskinan, meningkatkan perekonomian, memeratakan pendidikan, dan mengoptimalkan pengembangan teknologi serta memperhatikan anak muda. Ia juga menyinggung adanya persoalan serius di sektor lingkungan yang mesti segera ditangani.

Selain itu, Ganjar Pranowo berpesan agar para kepala daerah berlapang dada dan panjang sabar termasuk kepada Gibran. Ia menyebut akan ada banyak kritikan, cacian, hingga perundungan nantinya. "Dadane awake dhewe kudu jembar, ususe kudu dawa (dada kita harus lapang, usus harus panjang). Karena beberapa kritikan, cacian, bully-an, itu akan menjadi vitamin dan energi yang segar buat Bapak Ibu, karena Bapak Ibu bisa jembar dadane tadi," ucap Ganjar.


BUDIARTI UTAMI PUTRI

Berita terkait

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, Gibran: Biar Berproses Dulu

6 jam lalu

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, Gibran: Biar Berproses Dulu

Gibran tak banyak menanggapi soal gugatan PDIP ke PTUN yang putusannya bisa saja berimbas pada pelantikannya sebagai wakil presiden.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

7 jam lalu

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

9 jam lalu

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

Anies mengatakan enggan mendahului sikap apakah bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Yusril Dukung Prabowo Tambah Kementerian, Singgung Kemendikbudristek yang Terlalu Gemuk

9 jam lalu

Yusril Dukung Prabowo Tambah Kementerian, Singgung Kemendikbudristek yang Terlalu Gemuk

Menurut Yusril, setelah Prabowo dilantik jadi presiden, ia bisa langsung mengeluarkan Perppu terkait penambahan nomenklatur kementerian.

Baca Selengkapnya

Tekad Bulat Ganjar Pranowo Tak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Beberapa Pernyataannya

9 jam lalu

Tekad Bulat Ganjar Pranowo Tak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Beberapa Pernyataannya

Mantan capres Ganjar Pranowo berkali menyatakan tak akan bergabung dalam pemerintahan Presiden dan Wapres terpilih Prabowo -Gibran. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

Saat Gibran Terkejut Ditanya Soal Ganjar Jadi Oposisi Prabowo: Oh Ya, Ya Udah Enggak Apa-apa

11 jam lalu

Saat Gibran Terkejut Ditanya Soal Ganjar Jadi Oposisi Prabowo: Oh Ya, Ya Udah Enggak Apa-apa

Gibran tampak terkejut saat ditanya soal sikap Ganjar yang menyatakan akan menjadi oposisi di pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Respons Gerindra, Jokowi, dan Gibran soal Isu Tambah Kementerian di Kabinet Prabowo

11 jam lalu

Respons Gerindra, Jokowi, dan Gibran soal Isu Tambah Kementerian di Kabinet Prabowo

Isu penambahan kementerian di Kabinet Prabowo mendapat respons dari Presiden Jokowi, Gibran, dan Partai Gerinda. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Berada di Luar Pemerintahan, Gibran: Masukan Oposisi Tetap Kita Tampung

11 jam lalu

Ganjar Deklarasi Berada di Luar Pemerintahan, Gibran: Masukan Oposisi Tetap Kita Tampung

Gibran Rakabuming Raka tampak terkejut saat dimintai tanggapan soal pernyataan Ganjar Pranowo yang memilih akan menjadi oposisi

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum Rektor Unri soal Kritik Uang Pangkal yang Berujung ke Polisi: Harusnya Disampaikan dengan Etika

11 jam lalu

Kuasa Hukum Rektor Unri soal Kritik Uang Pangkal yang Berujung ke Polisi: Harusnya Disampaikan dengan Etika

Mahasiswa Universitas Riau (Unri), Khariq Anhar, dilaporkan Rektor Unri, Sri Indarti, ke Polda Riau usai mengkritik kebijakan uang pangkal

Baca Selengkapnya

Kata Gibran Soal Penambahan Nomenklatur Kementerian di Pemerintahan Prabowo

12 jam lalu

Kata Gibran Soal Penambahan Nomenklatur Kementerian di Pemerintahan Prabowo

Dalam pembahasan kementerian itu, kata Gibran, di antaranya soal program makan siang gratis.

Baca Selengkapnya