SBY Prihatin Ada Polarisasi Tajam Dalam 4 Tahun Terakhir

Jumat, 8 Januari 2021 19:12 WIB

SBY bikin lagu Cahaya dalam Kegelapan agar bangkit dari wabah corona. Instagram.com

Menurut purnawirawan jenderal TNI ini, keadaan tersebut sangat menyedihkan dan membahayakan masa depan bangsa. Ia lantas menyinggung tragedi berdarah Gerakan 30 September 1965 yang juga bermula dari polarisasi sosial tajam.

Begitu pula dengan konflik horisontal pasca-krisis 1998, seperti di Sampit, Poso, Ambon, dan Maluku Utara. SBY mengatakan saat itu perlu waktu 3-4 tahun untuk mengakhiri benturan dan kekerasan. Belum lagi fase rekonsiliasi dan mengembalikan kepercayaan yang memakan waktu lama.

"Saat ini, jika polarisasi antarkubu politik sangat tajam, kehidupan demokrasi pasti tidak sehat," kata mantan Ketua Umum Partai Demokrat ini.

Imbasnya, SBY melanjutkan, pemilihan calon pemimpin baik di pusat maupun daerah akan sangat dipengaruhi dan ditentukan dari apakah mereka memiliki identitas, paham ideologi, dan politik yang sama. Pertimbangan utama memilih pemimpin seperti faktor integritas, kapasitas, dan kesiapan untuk memimpin pun tak lagi dianggap penting.

SBY pun menyatakan khawatir dengan masa depan bangsa jika hal semacam ini terus menjadi kenyataan dan makin ekstrem dari tahun ke tahun. Jika polarisasi sosial dan politik ekstrem, kata dia, kontestasi dalam pemilu dan pilkada bisa sangat keras. Di negara dengan sejarah konflik seperti Indonesia, SBY berpendapat keadaan buruk semacam ini harus dicegah dan dihindari.

"Karenanya, mumpung belum terlalu jauh divisi dan polarisasi sosial serta politik di negeri kita, para pemimpin dan semua elemen bangsa harus sadar bahwa sesuatu harus dilaksanakan. Something must be done," ucap dia.

SBY mengatakan pembiaran dan kelambanan adalah dosa dan kesalahan besar. Dia juga meminta agar jangan ada yang justru sengaja membiarkan polarisasi terus terjadi demi kepentingan tertentu.

"Jangan pula ada yang justru menginginkan dan memelihara polarisasi sosial-politik yang tajam ini untuk kepentingan pribadi dan politiknya. Kalau ada pihak-pihak yang berpikiran dan bertindak seperti itu, menurut saya mereka bukan hanya tidak bertanggung jawab tetapi juga tidak bermoral," kata SBY.

BUDIARTI UTAMI PUTRI

Berita terkait

3 Poin Kesaksian Jusuf Kalla Saat Jadi Saksi Meringankan Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

6 jam lalu

3 Poin Kesaksian Jusuf Kalla Saat Jadi Saksi Meringankan Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Jusuf Kalla atau JK menjadi saksi meringankan dalam sidang eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan. Ini tiga poin pembelaannya.

Baca Selengkapnya

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

8 jam lalu

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

RUU tersebut diperkirakan tidak akan menjadi undang-undang, tetapi lolosnya beleid itu di DPR AS menunjukkan kesenjangan pada tahun pemilu soal Israel

Baca Selengkapnya

Posisi Joe Biden Melemah dalam Jajak Pendapat, Apa Sebabnya?

1 hari lalu

Posisi Joe Biden Melemah dalam Jajak Pendapat, Apa Sebabnya?

Cara Biden menangani isu Gaza menjadi penentu penting untuk suara pemilu nanti.

Baca Selengkapnya

Biden dan Trump Sepakati Dua Sesi Debat Calon Presiden AS

1 hari lalu

Biden dan Trump Sepakati Dua Sesi Debat Calon Presiden AS

Biden dan mantan presiden Donald Trump sepakat untuk menggelar dua debat kampanye pada Juni dan September dalam pemilihan presiden AS tahun ini

Baca Selengkapnya

4 Alasan Komisi II DPR Sebut Sistem Pemilu Harus Dievaluasi

1 hari lalu

4 Alasan Komisi II DPR Sebut Sistem Pemilu Harus Dievaluasi

KPU menyatakan siap memberikan masukan perihal revisi Undang-Undang Pemilu.

Baca Selengkapnya

82 Tahun Jusuf Kalla, Salah Satu Ikon Pengusaha Menjadi Politisi

1 hari lalu

82 Tahun Jusuf Kalla, Salah Satu Ikon Pengusaha Menjadi Politisi

Jusuf Kalla dikenal sebagai pengusaha keturunan Bugis yang memiliki bendera usaha Kalla Group, sebelum menjadi politisi, dua kali sebagai wapres.

Baca Selengkapnya

82 Tahun Jusuf Kalla, Melihat Kembali Jejak Politik JK Wakil Presiden di 2 Pemerintahan

2 hari lalu

82 Tahun Jusuf Kalla, Melihat Kembali Jejak Politik JK Wakil Presiden di 2 Pemerintahan

Rabu, 15 Mei 2024, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Republik Indonesia Jusuf Kalla genap berusia 82 tahun. Ini perjalanan politik JK.

Baca Selengkapnya

26 Tahun Tragedi Trisakti, Bagaimana Perkembangan Pengusutan Pelanggaran HAM Berat Ini?

2 hari lalu

26 Tahun Tragedi Trisakti, Bagaimana Perkembangan Pengusutan Pelanggaran HAM Berat Ini?

Genap 26 tahun Tragedi Trisakti, bagaimana perkembangan pengusutan pelanggaran HAM berat ini? KontraS sebut justru kemunduran di era Jokowi

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Bertemu SBY, Jusuf Kalla dan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Ini yang Dibahas

3 hari lalu

Sri Mulyani Bertemu SBY, Jusuf Kalla dan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Ini yang Dibahas

Sri Mulyani mengungkapkan pertemuannya dengan SBY membahas berbagai hal

Baca Selengkapnya

15 Pahlawan Nasional Asal Sumbar: Imam Bonjol, Mohammad Hatta, Rohana Kudus, hingga AK Gani

4 hari lalu

15 Pahlawan Nasional Asal Sumbar: Imam Bonjol, Mohammad Hatta, Rohana Kudus, hingga AK Gani

15 tokoh Sumbar dinobatkan sebagai pahlawan nasional, antara lain Proklamator Mohamad Hatta, Imam Bonjol, Rohana Kudus, Rasuna Said, hingga AK Gani.

Baca Selengkapnya