Satgas: Tak Patuh Protokol Kesehatan, Kasus Penularan Covid-19 Semakin Cepat

Reporter

Egi Adyatama

Jumat, 25 Desember 2020 18:10 WIB

Juru Bicara Satgas COVID-19 Wiku Adisasmito berpose usai memberikan keterangan di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa, 21 Juli 2020. Achmad Yurianto menjabat sebagai juru bicara pemerintah sejak 3 Maret 2020. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta -Tim Pakar Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat kenaikan kasus penularan terjadi semakin cepat. Percepatan penularan Covid-19 itu disebabkan oleh bertambahnya daerah yang tidak patuh protokol kesehatan, sementara jumlah tes ditambah dan momen libur panjang.

“Kenaikan kasus aktif semakin lama semakin cepat. Ini yang perlu kita waspadai. Libur panjang selalu memicu kasus baru dalam jumlah besar, demikian juga dengan kepatuhan protokol kesehatan yang mengendor,” tutur Ketua Tim Pakar Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito dalam siaran pers, Jumat, 25 Desember 2020.

Satgas Covid-19 mencatat pada periode Maret hingga Juli, butuh waktu empat bulan untuk penambahan kasus aktif dari 1.107 menjadi 37.342 kasus. Penambahan kasus itu, diikuti dengan peningkatan jumlah tes mingguan sebesar 50 persen. Penambahan kasus juga dibarengi dengan momen libur panjang Lebaran pada 22-25 Mei 2020.

Penambahan kasus terjadi semakin cepat pada periode setelahnya. Pada Agustus hingga Oktober, hanya butuh waktu dua bulan untuk terjadi penambahan dua kali lipat dari 39.354 kasus menjadi 66.578 kasus. Testing mingguan pada periode ini juga meningkat 40 persen dan daerah yang tidak patuh protokol kesehatan juga meningkat dari 28,57 persen menjadi 37.12 persen. Pada periode ini terdapat momen libur panjang pada 17, 20 hingga 23 Agustus 2020.

Kenaikan tertinggi dalam waktu yang tersingkat terjadi pada periode November hingga Desember. Pada periode ini, tercatat kasus aktif meningkat dua kali lipat dari 54.804 menjadi 103.239 hanya dalam waktu satu bulan. Peningkatan dibarengi dengan penambahan kapasitas tes sebanyak 30 persen dan daerah yang tidak patuh kesehatan juga meningkat menjadi 48,01 persen. Pada periode ini juga terdapat libur panjang pada 28 Oktober hingga 1 November 2020.

Wiku mengatakan dengan data itu disimpulkan dalam setiap kenaikan kasus aktif diiringi dengan kenaikan daerah yang tidak patuh protokol kesehatan dan libur panjang. Karena itu, dia meminta masyarakat untuk belajar dari peristiwa ini. Ia meminta seluruh pihak untuk menerapkan protokol kesehatan, yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. “Protokol kesehatan yang ketat harus diterapkan di mana saja, termasuk selama masa libur Natal dan tahun baru ini,” kata dia.

Berita terkait

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

5 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

10 hari lalu

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Mental Sehat setelah Libur Panjang

14 hari lalu

Saran Psikolog agar Mental Sehat setelah Libur Panjang

Hindari berbagai jenis kegiatan yang membuat tubuh minim bergerak agar mental tetap sehat usai libur panjang Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

30 hari lalu

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

KAI Commuter mencatat total pengguna commuter line Jabodetabek selama libur panjang mencapai 1,6 juta orang.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

32 hari lalu

Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia, Ade Susardi, mengatakan rencana merger antara Garuda Indonesia dan InJourney bisa tahun ini asal....

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Penumpang di Libur Paskah dan Long Weekend, KAI Tambah 49 Perjalanan Kereta Jarak Jauh

35 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Penumpang di Libur Paskah dan Long Weekend, KAI Tambah 49 Perjalanan Kereta Jarak Jauh

PT KAI menambah jumlah perjalanan KA Jarak Jauh untuk mengantisipasi lonjakan Paskah dan long weekend pada periode 29-31 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Saat Keluarga Jokowi Habiskan Libur Panjang Nyepi dan Awal Ramadan di Kota Solo

50 hari lalu

Saat Keluarga Jokowi Habiskan Libur Panjang Nyepi dan Awal Ramadan di Kota Solo

Dari pantauan Tempo sejak Jumat hingga hari ini, Senin, 11 Maret 2024, Jokowi melakukan berbagai aktivitas bersama keluarga.

Baca Selengkapnya

Terkini: Kesaksian Penumpang Batik Air yang Pilotnya Tertidur, BI Dukung Program Makan Siang Gratis dengan Syarat

52 hari lalu

Terkini: Kesaksian Penumpang Batik Air yang Pilotnya Tertidur, BI Dukung Program Makan Siang Gratis dengan Syarat

Berita terkini bisnis pada siang ini dimulai dari cerita kesaksian penumpang Batik Air yang pilo-kopilotnya tertidur hingga pesawat nyasar ke Cianjur.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang Nyepi dan Awal Ramadan, Jumlah Penumpang Kereta Daop 6 Yogyakarta Melonjak 21 Persen

52 hari lalu

Libur Panjang Nyepi dan Awal Ramadan, Jumlah Penumpang Kereta Daop 6 Yogyakarta Melonjak 21 Persen

Jumlah penumpang kereta api di wilayah Daop 6 Yogyakarta naik 21 persen di masa libur panjang menjelang perayaan Nyepi dan awal Ramadan 2024.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang, Volume Kendaraan di Tol Jabodatebek dan Jawa Barat Meningkat

52 hari lalu

Libur Panjang, Volume Kendaraan di Tol Jabodatebek dan Jawa Barat Meningkat

Volume kendaraan di Tol Jabodetabek dan Jawa Barat meningkat selama libur panjang pekan ini.

Baca Selengkapnya