Pemprov Babel Raih Most Engaging di GSM Awards 2020

Minggu, 29 November 2020 18:59 WIB

Babel Raih Most Engaging Pemerintah Provinsi di Government Social Media Awards 2020

INFO NASIONAL - Kembali menuai prestasi, kali ini Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Pemprov Babel) berhasil meraih Government Social Media (GSM) Awards 2020 yang diselenggarakan mulai dari 27-29 November 2020 untuk kategori Most Engaging Pemerintah Provinsi. Raihan engagement rate tertinggi dengan jumlah audience paling rendah 19.277, membuktikan kerja keras Pemprov Babel dalam membagikan informasi tersampaikan dengan baik kepada masyarakat secara luas.

Keberhasilan Pemprov Babel di Government Social Media Summit 2020 (GSMS 2020) ini melewati proses yang panjang. Penilaian dilakukan selama rentang waktu Oktober 2019-2020. Aktivitas media sosial pemerintah dipantau, datanya dianalis dan diklasifikasikan. Terkumpul sebanyak total 6.036.434 data media sosial antara lain engagement, kata kunci dan tagar dari berbagai platform yaitu Facebook, Twitter, Instagram dan YouTube.

Dari data yang terkumpul, nominasi ditentukan secara kuantitatif sebanyak tiga sampai lima untuk 16 kategori. Dari nominasi tersebut, pemenang ditentukan secara kualitatif oleh dewan juri, yaitu: Karina Kusumawardani (CEO Awrago), Aqsath Rasyid (CEO NoLimit) dan Arbain Rambey (fotografer senior).

Plt. Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Leo Randika mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang telah diberikan atas kinerja Diskominfo Babel dalam memberikan pelayanan informasi kepada masyarakat.

"Keberhasilan ini berkat kerja tim yang solid. Ini hanya imbas kecil dari suatu proses, yang terpenting kita dapat menyajikan informasi yang terbaik untuk masyarakat," ujar Leo.

Advertising
Advertising

Kegiatan GSMS 2020 merupakan kegiatan kedua dari Awrago, sebuah konsultan komunikasi yang konsisten mendorong partisipasi dan menghadirkan kolaborasi antara pemerintah dan publik melalui upaya creative government. Bekerja sama dengan NoLimit yang merupakan perusahaan teknologi berbasis big data yang berfokus untuk memonitor dan menganalisa data-data media online bertujuan menyajikan solusi untuk meningkatkan kinerja komunikasi publik pemerintah melalui media sosial pemerintah, baik kementerian, lembaga dan pemerintah daerah.

Dr. Widodo Muktiyo, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Kementerian Komunikasi dan Informatika saat membuka kegiatan GSM Award 2020 menyampaikan agar apresiasi ini diharapkan dapat memotivasi pemerintah untuk mengoptimalkan struktur pengelolaan media sosial. Selain itu, juga meningkatkan peran media sosial dalam publikasi informasi publik dan interaksi dengan masyarakat, serta meningkatkan kreativitas sekaligus kinerjanya dalam melayani masyarakat.(*)

Berita terkait

Polisi Amankan 8 Ton Pasir Timah Ilegal, Diduga Terkait Politikus Gerindra Babel dan PT MSP

7 hari lalu

Polisi Amankan 8 Ton Pasir Timah Ilegal, Diduga Terkait Politikus Gerindra Babel dan PT MSP

Kepolisian Daerah Kepulauan Bangka Belitung atau Polda Babel berhasil mengamankan 8 ton pasir timah diduga ilegal.

Baca Selengkapnya

Kejati Babel Tangkap Bos Timah Perusak Hutan Lindung Pantai Bubus Saat Hendak Kabur ke Jakarta

7 Maret 2024

Kejati Babel Tangkap Bos Timah Perusak Hutan Lindung Pantai Bubus Saat Hendak Kabur ke Jakarta

Kejar-kejaran terjadi sebelum penangkapan bos timah Babel itu saat dia mengendarai Toyota Fortuner dan hendak terbang ke Jakarta.

Baca Selengkapnya

Turun 64,39 Persen, Impor hingga Oktober 2023 Provinsi Bangka Belitung USD 15,42 Juta

2 Desember 2023

Turun 64,39 Persen, Impor hingga Oktober 2023 Provinsi Bangka Belitung USD 15,42 Juta

Impor migas dan nonmigas Kepulauan Babel selama Januari hingga Oktober 2023 sebesar 15,42 juta Dolar Amerika Serikat atau turun 64,39 persen.

Baca Selengkapnya

Pidato Terakhir Suganda Sebagai PJ Gubernur Babel, Bicara Kiriman Penyakit Non Medis dan Pembunuhan Karakter

13 November 2023

Pidato Terakhir Suganda Sebagai PJ Gubernur Babel, Bicara Kiriman Penyakit Non Medis dan Pembunuhan Karakter

"Sakit kaki saya ini bukan sakit secara medis. Saya sudah puluhan kali ke dokter dan tidak ditemukan penyakit. Saya dapatkan ketika 1 bulan di Babel."

Baca Selengkapnya

Kapolda Babel Tanggapi Sorotan Kejanggalan Penanganan Kasus Kecelakaan Tambang Timah Ilegal Jongkong

10 November 2023

Kapolda Babel Tanggapi Sorotan Kejanggalan Penanganan Kasus Kecelakaan Tambang Timah Ilegal Jongkong

Kapolda Babel Tornagogo Sihombing berjanji membuka semua hasil penyelidikan atas kasus kecelakaan tambang timah ilegal di kawasan Jongkong.

Baca Selengkapnya

Pj Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu Didesak Mundur, Ini Alasannya

29 Agustus 2023

Pj Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu Didesak Mundur, Ini Alasannya

Pj Gubernur Bangka Belitung (Babel) Suganda Pandapotan Pasaribu didesak mundur dari jabatannya. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

KKP Setujui 85 KKPRL di Babel, Izin Pemanfaatan Ruang Laut untuk Tambang Baru PT Timah

8 Maret 2023

KKP Setujui 85 KKPRL di Babel, Izin Pemanfaatan Ruang Laut untuk Tambang Baru PT Timah

KKPRL yang telah diterbitkan meliputi kegiatan berusaha pemasangan instalasi perikanan, kabel bawah laut, terminal khusus.

Baca Selengkapnya

Polda Babel Amankan 15 Ton Pasir Timah Kering, Ini Sejumlah Kegunaan Timah

21 Februari 2023

Polda Babel Amankan 15 Ton Pasir Timah Kering, Ini Sejumlah Kegunaan Timah

Ditreskrimsus Polda Bangka Belitung (Babel) mengamankan 15 ton pasir timah kering pasca inspeksi mendadak (Sidak) Pj Gubernur Babel, Ridwan Djamaludin

Baca Selengkapnya

Dirjen Minerba ESDM dan Polda Babel Selidiki Dugaan Pelanggaran Bisnis Pengusaha Timah

16 Februari 2023

Dirjen Minerba ESDM dan Polda Babel Selidiki Dugaan Pelanggaran Bisnis Pengusaha Timah

ESDM bersama Kepolisian menyelidiki dugaan pelanggaran bisnis timah milik pengusaha Sujono alias Athaw

Baca Selengkapnya

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya