Ruangguru Sumbangkan Seluruh Pendapatan dari Kartu Prakerja untuk Covid-19

Reporter

Tempo.co

Selasa, 4 Agustus 2020 09:30 WIB

CEO Ruangguru Belva Devara. (ANTARA News/HO Ruangguru)

TEMPO.CO, Jakarta - CEO Ruangguru Adamas Belva Devara mengatakan akan menyumbangkan seluruh pemasukan Skill Academy sebagai mitra platform digital Program Kartu Prakerja kepada negara.

Sumbangan ini, kata Belva akan diserahkan melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), untuk membantu penanganan pandemi Covid-19.

Belva mengatakan sampai saat ini, Ruangguru belum menagihkan pembayaran apapun kepada pemerintah terkait Program Kartu Prakerja. Proses rekonsiliasi transaksi dengan PMO perlu dilakukan terlebih dahulu sebelum memproses penagihan.

Setelah pembayaran diterima dan dipotong oleh pajak, Belva mengatakan seluruh pemasukan Skill Academy melalui Program Kartu Prakerja pada platform digital selama Gelombang 1 hingga Gelombang 3 akan disumbangkan kepada negara.

"Semoga donasi kami ini bermanfaat bagi seluruh masyarakat yang terdampak Covid-19," kata Belva Devara lewat akun Instagram resminya.

Dengan adanya donasi ini, seluruh biaya yang selama ini dikeluarkan untuk Program Kartu Prakerja menjadi tanggungan Ruangguru. Termasuk biaya produksi kelas pelatihan, tunjangan instruktur pelatihan, pembangunan infrastruktur daring yang memadai bagi peserta program, layanan konsumen, dan aspek kepentingan usaha lainnya.

Hingga saat ini, tercatat ada 310.970 peserta yang memanfaatkan kelas pelatihan Skill Academy di Program Kartu Prakerja selama Gelombang 1 hingga Gelombang 3.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Cara Login Dashboard Prakerja 2024 yang Mudah

50 hari lalu

Cara Login Dashboard Prakerja 2024 yang Mudah

Cara login dashboard Prakerja cukup mudah, yakni dengan memasukkan email dan kata sandi saja. Berikut syarat dan cara daftar Kartu Prakerja 2024.

Baca Selengkapnya

Program Kartu Prakerja 2024 Dimulai, Sasar 1,14 Juta Penerima Manfaat

23 Februari 2024

Program Kartu Prakerja 2024 Dimulai, Sasar 1,14 Juta Penerima Manfaat

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengumumkan pembukaan program Kartu Prakerja pada 2024.

Baca Selengkapnya

OJK Gandeng Kemenko Perekonomian, Peserta Prakerja Bisa Akses Modul Literasi Keuangan

2 Februari 2024

OJK Gandeng Kemenko Perekonomian, Peserta Prakerja Bisa Akses Modul Literasi Keuangan

OJK dan Kemenko Bidang Perekonomian bekerja sama soal transformasi digital untuk mendorong inklusi keuangan kepada peserta program Kartu Prakerja.

Baca Selengkapnya

Kartu Prakerja Bakal Dibuka di Semester I 2024

2 Februari 2024

Kartu Prakerja Bakal Dibuka di Semester I 2024

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari mengatakan Kartu Prakerja akan segera dibuka pada semester I 2024.

Baca Selengkapnya

Kapan Prakerja 2024 Dibuka? Cek Syarat dan Cara Daftarnya

26 Januari 2024

Kapan Prakerja 2024 Dibuka? Cek Syarat dan Cara Daftarnya

Prakerja 2024 gelombang 63 akan dibuka, berikut syarat dan cara daftar akunnya dengan mudah.

Baca Selengkapnya

Targetkan 1,2 Juta Peserta Kartu Prakerja di 2024, Airlangga Sebut Dinamika Politik tidak Berpengaruh

23 Januari 2024

Targetkan 1,2 Juta Peserta Kartu Prakerja di 2024, Airlangga Sebut Dinamika Politik tidak Berpengaruh

Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto menyatakan dinamika politik tak akan mempengaruhi target peserta program Kartu Prakerja.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Gelontorkan Rp 4,8 Triliun untuk Prakerja Tahun Ini, Bidik 1,2 Juta Peserta

23 Januari 2024

Pemerintah Gelontorkan Rp 4,8 Triliun untuk Prakerja Tahun Ini, Bidik 1,2 Juta Peserta

Pemerintah akan menggelontorkan anggaran Rp 4,8 triliun untuk program Kartu Prakerja 2024. Target peserta tambahan adalah lebih dari sejuta orang.

Baca Selengkapnya

Bermacam Jenis Bantuan Sosial, Ma'ruf Amin: Bansos Lestarikan Kemiskinan

7 Januari 2024

Bermacam Jenis Bantuan Sosial, Ma'ruf Amin: Bansos Lestarikan Kemiskinan

Wakil Presiden Ma'ruf Amin sebut bantuan sosial hanya lestarikan kemiskinan, berikut jenis-jenis bansos, termasuk bansos beras.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 Dibuka, Cek Syarat dan Cara Daftarnya

4 Januari 2024

Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 Dibuka, Cek Syarat dan Cara Daftarnya

Pendaftaran program Kartu Prakerja 2024 sudah dibuka. Begini syarat dan cara pendaftarannya.

Baca Selengkapnya

Belanja Pemerintah Pusat Capai Rp 1.840,4 Triliun, Sri Mulyani: 57 Persen Dinikmati Rakyat

15 Desember 2023

Belanja Pemerintah Pusat Capai Rp 1.840,4 Triliun, Sri Mulyani: 57 Persen Dinikmati Rakyat

Menteri Keuangan Sri Mulyani melaporkan realiasi belanja pemerintah pusat mencapai Rp 1.840,4 triliun, di mana Rp 1.060 triliun atau lebih dari 57 persen langsung dinikmati masyarakat.

Baca Selengkapnya