Profesor UGM Prihatin Nasib Pendidikan Sejarah

Reporter

Editor

Senin, 25 Agustus 2008 11:38 WIB

TEMPO Interaktif, Yogyakarta: Geram karena sejarah makin dilupakan, membuat beberapa profesor dan dosen unjuk rasa bersama mahasiswa baru jurusan sejarah Universitas Gadjah Mada. Mereka menuntut pelajaran sejarah diajarkan mulai dari tingkat sekolah dasar sampai tingkat atas.

Demo pagi ini itu diawali aksi teatrikal mahasiswa baru. Mereka membawa spanduk di bundaran kampus dengan yel yel: Jangan Lupakan Sejarah Bangsa Kita. Guru Besar Sejarah UGM, Profesor Suhartono, dan Adaby Darban, serta dosen Sri Margono dan Uji Nugroho berbaur dengan mahasiswa dan bergantian berorasi.

Profesor Suhartono mengatakan, prihatin sejarah dianaktirikan pemerintah. "Buktinya kurikulum sejarah makin dihilangkan," ujarnya. Menurut Suhartono, dengan hilangnya sejarah maka hilang pula nasionalisme.
Dosen yang lain, Uji Nugroho, menuntut pelajaran sejarah diajarkan mulai dari tingkat dasar hingga tingkat atas.

Mahasiswa baru sejarah, Alif Wilham Syah, mengaku ikut dalam aksi moral untuk memperlihatkan kepada masyarakat sejarah wajib dihargai. "Setelah Indonesia merdeka justru sejarah dilupakan," kata Alif, putera asal Sumenep tapi hari itu mengenakan sarung dan baju lurik.

Menurut Koordinator Aksi Unggul Sudrajat, aksi moral para dosen, mahasiswa baru yang tergabung dalam Badan Keluarga Mahasiswa Sejarah Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada ini karena mereka menilai masyarakat semakin jauh dari sejarahnya. "Sejarah hanya menjadi kumpulan arsip berdebu karena tidak dijadikan pijakan masa kini dan mendatang," ujarnya.

Bernarda Rurit

Advertising
Advertising

Berita terkait

KKP dan UGM Sepakati Kerja Sama Bidang Kelautan

9 Maret 2024

KKP dan UGM Sepakati Kerja Sama Bidang Kelautan

Kerja sama melibatkan sejumlah fakultas di UGM.

Baca Selengkapnya

Hampir 1.000 Pegawai UGM Terima Penghargaan Purnabakti dan Kesetiaan

18 Januari 2024

Hampir 1.000 Pegawai UGM Terima Penghargaan Purnabakti dan Kesetiaan

Sebanyak 907 dosen dan tenaga kependidikan di lingkungan Universitas Gadjah Mada atau UGM menerima penghargaan kesetiaan dan purnabakti.

Baca Selengkapnya

5 Sikap UGM Terkait Surat Edaran Larangan LGBT Dekan Fakultas Teknik

29 Desember 2023

5 Sikap UGM Terkait Surat Edaran Larangan LGBT Dekan Fakultas Teknik

Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran, Wening Udasmoro, menegaskan UGM telah memiliki sikap dan posisi yang tegas terkait hal itu.

Baca Selengkapnya

Heboh Beras Plastik, Pakar di UGM Jelaskan Mengapa Nasi Bisa Memantul

11 Oktober 2023

Heboh Beras Plastik, Pakar di UGM Jelaskan Mengapa Nasi Bisa Memantul

Wakil Ketua Pusat Halal UGM Nanung Danar Dono menyebut informasi yang beredar di media sosial terkait peredaran beras plastik adalah hoaks.

Baca Selengkapnya

Tim Bimasakti Racing Team UGM Kembangkan Mobil Formula Hybrid

25 Januari 2023

Tim Bimasakti Racing Team UGM Kembangkan Mobil Formula Hybrid

Tim Bimasakti Racing Team Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta dilaporkan telah memulai riset teknologi hybrid untuk mobil formula.

Baca Selengkapnya

Puluhan Mahasiswa UGM Terima Beasiswa Freeport

5 Oktober 2022

Puluhan Mahasiswa UGM Terima Beasiswa Freeport

50 mahasiswa UGM menerima beasiswa untuk satu semester sebesar Rp 5 juta dan 10 mahasiswa asal Papua menerima beasiswa biaya kuliah hingga lulus,

Baca Selengkapnya

Tongkat Pintar Untuk Lansia dan Tunanetra Karya Mahasiswa UGM

16 September 2022

Tongkat Pintar Untuk Lansia dan Tunanetra Karya Mahasiswa UGM

pengembangan tongkat pintar UGM bermula dari keinginan tim menciptakan alat sederhana dengan banyak fungsi untuk memudahkan lansia dan tunanetra.

Baca Selengkapnya

Pengamat Teknologi Informasi UGM Sebut Aktivitas Bjorka Hacktivism, Apa Itu?

14 September 2022

Pengamat Teknologi Informasi UGM Sebut Aktivitas Bjorka Hacktivism, Apa Itu?

Pakar Teknologi Informasi UGM menilai apa yang dilakukan Bjorka sinyal kritik pemerintah untuk bebenah diri.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa UGM Ciptakan Robot Pendeteksi Kekeroposan Pohon

13 September 2022

Mahasiswa UGM Ciptakan Robot Pendeteksi Kekeroposan Pohon

ekelompok mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) mengembangkan prototipe alat pendeteksi kekeroposan pada pohon yang diberi nama G-Ber.

Baca Selengkapnya

Buka Toko Kelontong Sejak Mahasiswa, Granita Alumnus UGM Raup Omset Rp 380 Juta per Bulan

2 September 2022

Buka Toko Kelontong Sejak Mahasiswa, Granita Alumnus UGM Raup Omset Rp 380 Juta per Bulan

Simak kisah Granita, alumnus UGM yang membuka toko kelontong hingga omset puluhan juta.

Baca Selengkapnya