Dinyatakan Sembuh Corona, Kru Diamond Princess Tetap Diobservasi

Reporter

Antara

Minggu, 8 Maret 2020 08:59 WIB

Dua petugas medis menyiapkan alat kesehatan di tenda isolasi sementara di Rumah Sakit Siloam, Jakarta Barat, Sabtu, 7 Maret 2020. Fasilitas tenda isolasi sementara tersebut untuk menampung pasien dengan suspect corona. ANTARA/Reno Esnir

TEMPO.CO, Jakarta - Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus Corona, Achmad Yurianto mengatakan para WNI anak buah kapal Diamond Princess yang sempat dinyatakan positif Corona dan kini telah sembuh akan tetap menjalani observasi setiba di tanah air.

Yurianto mengatakan sebanyak 8 WNI itu akan diobservasi di Badan Pelatihan Kesehatan, Kementerian Kesehatan, Karawang, Jawa Barat. Dari 8 orang itu, tiga orang diantaranya telah dipulangkan.

"Kemarin (Jumat) sudah ada satu yang sudah sampai ke Tanah Air dengan selamat dan hari ini ada dua yang sudah tinggal menunggu untuk boarding pesawat untuk kembali ke Indonesia," kata Yurianto, Sabtu, 7 Maret 2020.

Sedangkan lima WNI sisanya, kata Yurianto, dalam dua hingga tiga hari ke depan, kemungkinan besar akan kembali ke Indonesia karena kondisi kesehatan yang membaik.

"Kami akan observasi lagi mereka selama 14 hari, tetapi tidak akan kita gabungkan dengan teman-temannya yang sekarang," ujar Yurianto.

Di atas kapal pesiar Diamond Princess yang menjadi episentrum COVID-19, terdapat 78 WNI yang menjadi awak kapal. Sebanyak 8 orang diantaranya sempat dinyatakan positif Corona sehingga dirawat di Jepang. Kemudian 68 orang yang dinyatakan sehat dipulangkan dan dua sisanya memilih tetap tinggal di Jepang.

Adapun 68 orang yang sudah dipulangkan kini sedang menjalani observasi di Pulau Sebaru. Namun satu diantaranya dinyatakan suspect Corona sehingga kini diisolasi di RS Persahabatan.


Sedangkan dari sembilan WNI yang tidak dievakuasi, satu orang memutuskan untuk tetap tinggal di kapal karena merupakan tenaga inti kapal tersebut. Satu orang itu merupakan juru mesin yang harus mengawal perjalanan kapal kembali ke AS. Sedangkan delapan orang lainnya merupakan WNI yang sempat dinyatakan positif corona dan dirawat di rumah sakit di Jepang.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Princess Cruises Meluncurkan Kapal Pesiar Baru Sun Princess

1 November 2023

Princess Cruises Meluncurkan Kapal Pesiar Baru Sun Princess

Dalam rangka peluncuran kapal pesiar terbaru, Princess Cruises juga mengadakan undian berhadiah untuk dua pemenang

Baca Selengkapnya

Diamond Princess, Kapal Pesiar yang Sempat Jadi Episentrum Covid-19 Kembali Berlayar

23 November 2022

Diamond Princess, Kapal Pesiar yang Sempat Jadi Episentrum Covid-19 Kembali Berlayar

Kapal pesiar Diamond Princess menjadi episentrum terbesar kedua setelah Wuhan saat Covid-19 pertama kali melanda dunia.

Baca Selengkapnya

Setahun Diamond Princess dan Corona, Industri Kapal Pesiar Perlahan Bangkit

21 Februari 2021

Setahun Diamond Princess dan Corona, Industri Kapal Pesiar Perlahan Bangkit

Ketika Diamond Princess tiba di Yokohama pada 3 Februari 2020, jumlah kematian global dari virus Corona baru yang misterius itu sekitar 400 kasus.

Baca Selengkapnya

Rekor 973 Kasus Baru Covid-19, Simak Alasan Tak Perlu Cemas

22 Mei 2020

Rekor 973 Kasus Baru Covid-19, Simak Alasan Tak Perlu Cemas

Indonesia mestinya mengklaim keberhasilan pembatasan sosial dalam menekan jumlah kasus positif Covid-19 itu. Kok bisa?

Baca Selengkapnya

Video Ungkap Bagaimana Virus Corona Menyebar di Restoran

15 Mei 2020

Video Ungkap Bagaimana Virus Corona Menyebar di Restoran

NHK, bekerja sama dengan para ilmuwan menunjukkan bagaimana virus corona Covid-19 dapat menyebar dengan mudah.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Apresiasi Bantuan Tomy Winata Tangani Corona

19 Maret 2020

Menkominfo Apresiasi Bantuan Tomy Winata Tangani Corona

Tomy Winata lewat Artha Graha Peduli disebut membantu pemerintah untuk memerangi dan memangkas jalur penyebaran virus Corona atau Covid-19.

Baca Selengkapnya

Setelah Diamond Princess, Kru Grand Prince Bakal Dievakuasi

15 Maret 2020

Setelah Diamond Princess, Kru Grand Prince Bakal Dievakuasi

Pemerintah telah mengevakuasi WNI ABK World Dream dan Diamond Princess. Mereka telah menjalani masa observasi di Pulau Sebaru.

Baca Selengkapnya

Sempat Bersua Menhub Budi Karya, Ridwan Kamil Akan Tes Kesehatan

15 Maret 2020

Sempat Bersua Menhub Budi Karya, Ridwan Kamil Akan Tes Kesehatan

Meski sudah lewat 14 hari, Ridwan Kamil akan tetap memeriksakan diri untuk memastikan tidak tertular Covid-19.

Baca Selengkapnya

Observasi Corona, ABK Diamond Princess Diserahterima di Kapal Ini

15 Maret 2020

Observasi Corona, ABK Diamond Princess Diserahterima di Kapal Ini

Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu Laksamana Madya Yudo Margono menjelaskan penyerahan 68 ABK Diamond Princess usai jalani observasi virus Corona

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Tepis Kabar Menhub Terpapar Corona di Kertajati

15 Maret 2020

Ridwan Kamil Tepis Kabar Menhub Terpapar Corona di Kertajati

Ridwan Kamil meminta status positif corona Menhub Budi Karya Sumadi tak dikaitkan dengan Diamond Princess dan Kertajati.

Baca Selengkapnya