TNI Kirim 44 personel Bantu Atasi Kebakaran Hutan Australia

Reporter

Fikri Arigi

Kamis, 30 Januari 2020 13:47 WIB

Kanguru terlihat di hutan semak yang dikelilingi kabut asap dalam kebakaran hutan di Canberra, Australia, 5 Januari 2020. AAP Image/Lukas Coch via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Tentara Nasional Indoesia atau TNI akan mengirimkan 44 personil untuk membantu mengatasi kebakaran hutan Australia. Dewan Perwakilan Rakyat telah menyetujui rencana pemerintah ini, dan prajurit akan diterbangkan ke Australia pada 1 Februari 2020.

“Indonesia dengan Satgas Garuda tanggal 1 Februari dan tiba tanggal 3 di Richmond melalui darat. Karena jaraknya masih 490 kilometer,” kata Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi I DPR RI, Jakarta, Kamis 30 Januari 2020.

44 orang ini terdiri dari 36 personel dari Satgas Garuda. Satgas Garuda terdiri dari 26 personel TNI AD, 6 TNI AL, 4 TNI AU. Tim LO 6 personil (3 personil TNI, 2 personil Badan Nasional Penanggulangan Bencana, 1 personil KJRI Sydney), dan Tim Kesehatan 2 personil dari TNI AD.
Untuk operasi kemanusiaan ini Mabes TNI mengucurkan dana Rp 1.729.180.975. Ditambah dengan dukungan BNPB Rp 8.655.599.460.

Hadi mengatakan akan membekali prajurit dengan peralatan seperti gergaji mesin, serta pengadaan alat berat seperti bulldozer dan beco yang akan dibeli di Australia.
Seluruh fraksi di Komisi I menyatakan setuju dan mendukung penuh rencana pemerintah ini. “Komisi I DPR RI menyampaikan pendapat dan menyetujui permintaan pemerintah mengirimkan satu SST Zeni TNI pada misi bantuan kemanusiaan ke Negara Australia,” demikian tertulis dalam kesimpulan rapat dengar pendapat tersebut.

Berita terkait

Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik Kunjungan Kerja ke Markas Besar TNI

5 jam lalu

Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik Kunjungan Kerja ke Markas Besar TNI

Komandan Jenderal Angkatan Darat Amerika Serikat untuk wilayah Pasifik (USARPAC) kunjungan kerja ke Markas Besar TNI, Jakarta pada 21-23 April 2024

Baca Selengkapnya

Serunya Menyusuri Jantung Kota Perth Australia dengan Becak

10 jam lalu

Serunya Menyusuri Jantung Kota Perth Australia dengan Becak

Ikuti perjalanan Tempo menyusuri ikon-ikon kota Perth, Australia, dengan peddle

Baca Selengkapnya

Profil Brigjen TNI Aulia Dwi Nasrullah Perwira Tinggi Bintang Satu Termuda

11 jam lalu

Profil Brigjen TNI Aulia Dwi Nasrullah Perwira Tinggi Bintang Satu Termuda

Brigjen TNI Aulia Dwi Nasrullah belakangan viral di media sosial sebagai perwira tinggi bintang satu termuda. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Australia dan Indonesia Dukung Perempuan dalam Peradilan

1 hari lalu

Australia dan Indonesia Dukung Perempuan dalam Peradilan

Mahkamah Agung Indonesia saat ini memiliki representasi perempuan tertinggi di antara lembaga penegak hukum di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Istilah KKB Jadi OPM, Alissa Wahid: Pemerintah Jakarta Gunakan Pendekatan Nasionalis Sempit

2 hari lalu

Istilah KKB Jadi OPM, Alissa Wahid: Pemerintah Jakarta Gunakan Pendekatan Nasionalis Sempit

Alissa Wahid menduga TNI kembali menyebut OPM itu karena sudah kewalahan mengatasi kelompok pro-kemerdekaan Papua.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Lanud Soewondo yang Jadi Lokasi Konser Sheila on 7 di Medan

4 hari lalu

4 Fakta Lanud Soewondo yang Jadi Lokasi Konser Sheila on 7 di Medan

Konser Sheila on 7 akan digelar di lima kota termasuk Medan yang akan di langsungkan di Pangkalan Udara Seowondo, 14 September 2024

Baca Selengkapnya

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

5 hari lalu

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

Anandira Puspita, akan menjalani sidang praperadilan perdana di Pengadilan Negeri atau PN Denpasar, Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

5 hari lalu

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

Sekitar 140 paus pilot yang terdampar di perairan dangkal negara bagian Australia Barat. Apakah jenis paus pilot itu?

Baca Selengkapnya

Minta Maaf ke Senior di TNI, Prabowo: Saya Waktu Muda Sering Nakal

6 hari lalu

Minta Maaf ke Senior di TNI, Prabowo: Saya Waktu Muda Sering Nakal

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengakui bahwa dirinya memang nakal saat masih muda. Pria berumur 72 tahun itu menyampaikan permintaan maaf kepada para senior-seniornya ketika masih aktif di Angkatan Bersenjata Republik Indonesia atau ABRI (sekarang TNI) dulu.

Baca Selengkapnya

Kronologi Dua Prajurit TNI Tersambar Petir, Satu Meninggal

6 hari lalu

Kronologi Dua Prajurit TNI Tersambar Petir, Satu Meninggal

Dua prajurit yang tersambar petir itu tengah melintas di Delta 1 Mabes TNI, Cilangkap.

Baca Selengkapnya