Hidayat Nur Wahid Ingatkan Indonesia pada Budi Bangsa Palestina

Reporter

Antara

Editor

Purwanto

Jumat, 29 November 2019 12:59 WIB

Wakil Ketua MPR RI, Dr. H. M. Hidayat Nur Wahid MA, Amandemen Terhadap Konstitusi Terus Berproses.

TEMPO.CO, Jakarta -Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid mengingatkan budi bangsa Palestina bagi perjuangan bangsa Indonesia untuk mencapai kemerdekaan.

"Bangsa Palestina telah berjasa mendukung kelahiran Republik Indonesia sebagai negara yang merdeka. Sudah seharusnya Indonesia membela Palestina," kata Hidayat dalam siaran persnya yang diterima di Jakarta, Jumat.

Hidayat mengatakan bahwa sebagai bagian dari komunitas internasional yang menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dan amanat konstitusi untuk menentang segala bentuk penjajahan, Indonesia harus membela Palestina.

Indonesia, menurut dia, bisa membela bangsa Palestina dengan menentang tindakan-tindakan sepihak yang dilakukan oleh zionis Israel dan sekutunya sejak 1948.

"Misalnya dengan menentang klaim terhadap Yerusalem, Golan, dan lembah Yordan; pembantaian pada awal November 2019 di Jalur Gaza; serta pembangunan permukiman ilegal di Tepi Barat," katanya.

Ia mengemukakan bahwa Indonesia seharusnya bisa memanfaatkan secara maksimal posisinya sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk mendukung Palestina.

Apalagi, Majelis Umum PBB pada 19 November 2019 telah menegaskan kembali hak bangsa Palestina untuk merdeka, berdaulat, dan menentukan kehendak sendiri dalam rancangan resolusi yang sudah disetujui 166 negara anggota PBB.

"Itu adalah momentum sekaligus pengingat bagi Indonesia untuk tidak ragu membela Palestina secara maksimal. Mayoritas masyarakat dunia berkomitmen membela Palestina. Jangan sampai Indonesia terlampaui oleh negara lain, padahal mampu berbuat lebih untuk Palestina," katanya.

ANTARA

Berita terkait

Situasi Kemanusiaan Palestina Memburuk, Turki Hentikan Perdagangan dengan Israel

25 menit lalu

Situasi Kemanusiaan Palestina Memburuk, Turki Hentikan Perdagangan dengan Israel

Imbas situasi kemanusiaan di Palestina yang memburuk, Turki menghentikan perdagangan dengan Israel.

Baca Selengkapnya

Israel Ancam Balas Dendam terhadap Palestina Jika ICC Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

9 jam lalu

Israel Ancam Balas Dendam terhadap Palestina Jika ICC Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

Israel mengancam melakukan pembalasan terhadap Otoritas Palestina jika ICC mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Benjamin Netanyahu dan menteri-menterinya.

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

12 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Fakta tentang Gustavo Petro, Presiden Kolombia, Pembela Hak-hak Palestina

12 jam lalu

Fakta tentang Gustavo Petro, Presiden Kolombia, Pembela Hak-hak Palestina

Kolombia pernah berhubungan akrab dengan Israel, tetapi Gustavo Petro, sang presiden, tidak pernah menahan diri untuk mengkritik negara Zionis itu.

Baca Selengkapnya

Filmografi Gal Gadot Tak Hanya Wonder Woman, Bikin Film Kontroversi Bearing Witness To the October 7th Massacre

18 jam lalu

Filmografi Gal Gadot Tak Hanya Wonder Woman, Bikin Film Kontroversi Bearing Witness To the October 7th Massacre

Gal Gadot aktor asal Israel yang sukses berkiprah dalam dunia industri hiburan Hollywood. Berikut beberapa filmnya, bukan hanya Wonder Woman.

Baca Selengkapnya

39 Tahun Gal Gadot, Pemeran Film Wonder Woman yang Bela Israel Asal Negaranya

19 jam lalu

39 Tahun Gal Gadot, Pemeran Film Wonder Woman yang Bela Israel Asal Negaranya

Artis Hollywood Gal Gadot belakangan menuai banyak sorotan karena aksi bela Israel yang dilakukannya. Ini perjalanan karier pemeran film Wonder Woman.

Baca Selengkapnya

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

1 hari lalu

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

Mahasiswa pindah dari tenda dan duduki Hamilton Hall. Kampus mulai menskors sebagian pengunjuk rasa pro Palestina dan mengancam memecat yang lain.

Baca Selengkapnya

PBB: Bantuan ke Gaza Tak Boleh Jadi Alasan Israel Serang Rafah

1 hari lalu

PBB: Bantuan ke Gaza Tak Boleh Jadi Alasan Israel Serang Rafah

Serangan darat Israel ke Rafah berpotensi memperparah penderitaan ratusan ribu warga Palestina yang terpaksa mengungsi ke kota tersebut

Baca Selengkapnya

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

1 hari lalu

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

Universitas Columbia mengancam akan mengeluarkan mahasiswa pro-Palestina yang menduduki gedung administrasi Hamilton Hall.

Baca Selengkapnya

Sekjen PBB Serukan Dunia Cegah Israel Jalani Operasi Militer di Rafah

1 hari lalu

Sekjen PBB Serukan Dunia Cegah Israel Jalani Operasi Militer di Rafah

Sekjen PBB Antonio Guterres menyeru kepada "mereka yang memiliki pengaruh atas Israel" untuk mencegah jatuhnya korban sipil di Rafah

Baca Selengkapnya