Golkar Berharap Airlangga dan Agus Masuk Kabinet Jokowi JIlid II

Sabtu, 19 Oktober 2019 21:00 WIB

Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily. TEMPO/Dewi Nurita

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini DPP Partai Golkar Ace Hasan Syadzily berharap dua kader yakni ketua umum Airlangga Hartarto dan Agus Gumiwang Kartasasmita kembali masuk Kabinet Jokowi Jilid II.

Meski begitu, Ace menyatakan belum mendapatkan kepastian keduanya bakal masuk kabinet lagi.

Airlangga menjabat Menteri Perindustrian di Kabinet Jokowi Jilid I. Sedangkan Agus adalah Menteri Sosial setelah kader Golkar Idrus Marham dicokok KPK karena kasus korupsi.

"Ekspektasi kami, ya Pak Airlangga dan Agus Gumiwang yang kami harapkan tetap (jadi menteri)," kata Ace seusai diskusi "Teka-teki Menteri dan Koalisi" di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, hari ini, Sabtu, 19 Oktober 2019.

Ace beralasan Airlangga telah menunjukkan kinerja baik sebagai Menteri Perindustrian di periode pertama pemerintahan Jokowi. Dia juga mengklaim bos partai beringin itu menguasai persoalan industri.

Adapun Agus Gumiwang dinilainya memiliki pencapaian-pencapaian meski baru menjabat Menteri Sosial selama satu tahun terakhir. Salah satu keberhasilan itu adalah turunnya angka kemiskinan dari 9,8 persen menjadi 9,4 persen.

Menurut Ace, kader Golkar akan bekerja maksimal di mana pun portofolio kementerian yang diperoleh nanti. Namun, dia tak merinci nama siapa saja yang sudah disetorkan Airlangga kepada Jokowi maupun berapa kursi yang menjadi jatah Golkar.

"Nama-nama tentu ada di Pak Airlangga tapi yang jelas dari nama yang ada sekarang yang menjabat sebagai menteri kami pertahankan," ucapnya.

Direktur Eksekutif Indo Barometer Muhammad Qodari dalam diskusi yang sama memprediksi Airlangga dan Agus Gumiwang akan tetap masuk di Kabinet Jokowi Jilid II.

"Dari Golkar sepertinya Airlangga Hartarto dan Agus Gumiwang Kartasasmita," kata Qodari dalam diskusi "Teka-teki Menteri dan Koalisi" di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu, 19 Oktober 2019.

Berita terkait

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

13 jam lalu

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.

Baca Selengkapnya

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

1 hari lalu

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

Wali Kota Bobby Nasution menunjuk pamannya, Benny Sinomba Siregar sebagai Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Kota Medan.

Baca Selengkapnya

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

1 hari lalu

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

Sejumlah partai politik yang tergabung dalam KIM membuka peluang PKS untuk bergabung ke Prabowo, kecuali Gelora. Apa alasan Gelora menolak PKS?

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

1 hari lalu

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

Ini alasan Partai Golkar dan PAN menyebut Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar partainya.

Baca Selengkapnya

Respons Gerindra hingga Golkar Soal Kabinet Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Respons Gerindra hingga Golkar Soal Kabinet Pemerintahan Prabowo-Gibran

Gerindra menegaskan Prabowo belum pernah mengeluarkan susunan kabinet resmi pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Peluang PKS Merapat ke Prabowo, Gerindra-Golkar-PAN Respons Begini

1 hari lalu

Peluang PKS Merapat ke Prabowo, Gerindra-Golkar-PAN Respons Begini

Peluang PKS merapat ke kubu Prabowo mendapatkan respons dari Partai Gerindra, Golkar, dan PAN. Apa responsnya?

Baca Selengkapnya

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

2 hari lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Golkar Klaim Tak Ada Penolakan untuk PKS Jika Ingin Gabung Kubu Prabowo

2 hari lalu

Golkar Klaim Tak Ada Penolakan untuk PKS Jika Ingin Gabung Kubu Prabowo

Golkar bilang KIM tidak pernah membahas penolakan terhadap PKS jika ingin bergabung dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

2 hari lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Ketua DPD Golkar Sumut Musa Rajekshah soal Kemungkinan Maju Cawagub: Kan Udah Pernah

3 hari lalu

Ketua DPD Golkar Sumut Musa Rajekshah soal Kemungkinan Maju Cawagub: Kan Udah Pernah

Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara Musa Rajekshah mengomentari saat ditanya kemungkinan maju calon wakil gubernur

Baca Selengkapnya