Wiranto: Presiden Jokowi Enggak Usah Didorong-dorong ke Papua

Reporter

Dewi Nurita

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 30 Agustus 2019 16:30 WIB

Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto usai menggelar rapat dengan sejumlah tokoh Papua dari kalangan senior hingga anak muda di kantor Kemenkopolhukam, Jakarta pada Jumat, 30 Agustus 2019. TEMPO/Dewi Nurita

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto menyebut Presiden Joko Widodo atau Jokowi tak perlu terus didorong ke Papua untuk menenangkan kerusuhan yang terjadi beberapa hari belakangan. Selaku kepala negara, ujar Wiranto, Jokowi pada waktunya akan ke Papua.

"Presiden enggak usah disuruh. Enggak usah Anda dorong-dorong, juga pasti ke sana," ujar Wiranto di kantor Kemenkopolhukam, Jakarta pada Jumat, 30 Agustus 2019.

Sebelumnya, Ketua DPR RI Fadli Zon menyarankan Presiden Jokowi mengunjungi Papua dan Papua Barat, untuk mengamankan suasana. "Pak Jokowi enggak usah ke mana-mana deh, langsung aja ke Papua dulu. Kalau bisa besok lusa langsung ke Papua," kata Fadli Zon di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis, 29 Agustus 2019.

Hal yang sama diungkapkan Wakil Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Andre Rosiade. Bahkan, dia mengusulkan Jokowi dan jajaran kabinetnya segera berkantor di Papua.

"Sebagai pemenang lebih 90 persen di Papua dalam pilpres 2019, tentu bisa menyejukkan susana di Papua. Apalagi kalau bapak blusukan naik motor bersama Ibu Iriana," ujar Andre Rosiade saat dihubungi pada Jumat, 30 Agustus 2019.

Advertising
Advertising

Demo besar-besaran terjadi di sejumlah tempat di Papua sebagai imbas dari aksi rasisme terhadap mahasiswa Papua di Surabaya dan Malang, Jawa Timur. Kondisi di Papua Barat diklaim sudah kondusif. Saat ini pemerintah tengah mengupayakan negosiasi di Papua.

Dalam dua hari ini, Jokowi tidak berada di Jakarta. Dia tengah melakukan kunjungan kerja di Jawa Tengah. Pagi tadi, Jokowi bertandang ke Magelang. Dia bersepeda dengan Ibu Negara Iriana di kawasan Candi Borobudur.

Kemarin malam, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi menonton pertunjukan wayang kulit bersama warga di Alun-alun Purworejo, Jawa Tengah, Kamis malam, 29 Agustus 2019.

Berita terkait

Kewarganegaraan Ganda Arcandra Tahar Pernah Jadi Persoalan, Jokowi Tunjuk sebagai Wakil Menteri ESDM

27 menit lalu

Kewarganegaraan Ganda Arcandra Tahar Pernah Jadi Persoalan, Jokowi Tunjuk sebagai Wakil Menteri ESDM

Eks Menteri ESDM, Arcandra Tahar tersangkut soal kewarganegaraan ganda hingga dicopot dari jabatan. Kkemudian diangkat Jokowi lagi jadi wakil menteri.

Baca Selengkapnya

Ini Pesan Jokowi ke Prabowo untuk Lanjutkan Program di Bidang Kesehatan

39 menit lalu

Ini Pesan Jokowi ke Prabowo untuk Lanjutkan Program di Bidang Kesehatan

Presiden Jokowi menyoroti urgensi peningkatan jumlah dokter spesialis di Indonesia. Apa pesan untuk pemimpin baru?

Baca Selengkapnya

Kepala Bappenas Sanjung Pemerintahan Jokowi: Ekonomi RI Stabil di Kisaran 5 Persen

43 menit lalu

Kepala Bappenas Sanjung Pemerintahan Jokowi: Ekonomi RI Stabil di Kisaran 5 Persen

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa menyanjung pemerintahan Presiden Jokowi karena pertumbuhan ekonomi RI stabil pada kisaran 5 persen.

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Penjelasan Ketua RW Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang, TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop

56 menit lalu

Top 3 Hukum: Penjelasan Ketua RW Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang, TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop

Pengeroyokan terhadap sekelompok mahasiswa Universitas Pamulang itu terjadi ketika mereka beribadah doa rosario.

Baca Selengkapnya

Polisi Usut Perayaan Kelulusan Siswa SMA Dogiyai Pakai Atribut Bintang Kejora

1 jam lalu

Polisi Usut Perayaan Kelulusan Siswa SMA Dogiyai Pakai Atribut Bintang Kejora

Foto dan video konvoi siswa berseragam motif bintang kejora beredar di media sosial.

Baca Selengkapnya

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

13 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

13 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

13 jam lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

13 jam lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

14 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya