Hendropriyono Jelaskan soal Ucapan WNI Keturunan Arab

Senin, 13 Mei 2019 22:28 WIB

Jenderal (Purn), Abdullah Makhmud Hendropriyono. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta-Mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Hendropriyono, menjelaskan maksud ucapannya yang meminta warga negara Indonesia keturunan Arab agar tidak menjadi provokator. Ia mengatakan ucapannya itu tidak bermaksud rasis.

Menurut Hendro para WNI keturunan Arab kerap dihormati dan dimuliakan oleh sebagian masyarakat Indonesia. Ia mengimbau mereka yang mendapat kehormatan itu untuk sama-sama menjaga kondusifitas negara.

Baca: Hendropriyono Minta Keturunan Arab Beri Pengayoman ke Masyarakat

"Tolong lah kalau berada di posisi yang terhormat betul-betul bisa membawa rakyat dan masyarakat bangsa kita ini ke arah ketenangan, rasa terayomi, supaya enak beribadah, enak bekerja, enak nuntut ilmu, enak mencari makan, dan lain-lain," katanya usai menghadiri acara buka puasa bersama di rumah dinas Ketua DPR Bambang Soesatyo, Jalan Widya Chandra III, Jakarta, Senin, 13 Mei 2019.

Atas dasar itu Hendro meminta WNI keturunan Arab tidak mempengaruhi masyarakat untuk melakukan revolusi atau membuat onar. Pasalnya ia menilai sebagian masyarakat Indonesia cenderung percaya penuh terhadap apa pun yang diucapkan WNI keturunan Arab itu.

Simak: Prabowo Anggap Ucapan Hendropriyono Rasis dan Mengadu Domba

Mantan Ketua umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia itu mengambil contoh WNI keturunan Arab karena melihat fenomena sosial yang ada. Menurut Hendro tidak mungkin ia menggunakan masyarakat etnis Cina lantaran sedikit masyarakat yang menghormati dan mau mengikuti seruan mereka.

"Itu, kan, kalau masyarakat golongan Arab jelas, semua kita hormat ke sana. Saya minta supaya orang yang pada posisi itu mengerti lah," kata Hendropriyono. Hendro menilai pihak-pihak yang menuduhnya rasis tidak memahami maksud ucapannya. "Karena yang dibaca oleh orang-orang itu hanya kata-kata, tidak kalimat penuh."

Berita terkait

Kontroversi Gelar Jenderal Kehormatan Prabowo, Pengamat Sebut Beda dengan Hendropriyono

1 Maret 2024

Kontroversi Gelar Jenderal Kehormatan Prabowo, Pengamat Sebut Beda dengan Hendropriyono

Pengamat militer menganalisa soal munculnya kontroversi pemberian pangkat Jenderal Kehormatan ke Prabowo ketimbang beberapa pensiuan jenderal lainnya.

Baca Selengkapnya

Menuai Pro dan Kontra, Jokowi Beri Pangkat Jenderal Kehormatan ke Prabowo

28 Februari 2024

Menuai Pro dan Kontra, Jokowi Beri Pangkat Jenderal Kehormatan ke Prabowo

Jokowi menyatakan bahwa pemberian gelar Jenderal Kehormatan kepada Prabowo Subianto adalah sebuah penghormatan. Menuai pro dan kontra.

Baca Selengkapnya

SBY, Luhut, dan Hendropriyono Pernah Dapat Gelar Jenderal Kehormatan TNI Seperti Prabowo

28 Februari 2024

SBY, Luhut, dan Hendropriyono Pernah Dapat Gelar Jenderal Kehormatan TNI Seperti Prabowo

Jokowi berikan Prabowo pangkat jenderal kehormatan TNI, sebelumnya pernah disematkan kepada SBY, Luhut, dan Hendropriyono.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Prabowo Pangkat Jenderal Kehormatan TNI, Siapa yang Mengusulkan?

28 Februari 2024

Jokowi Beri Prabowo Pangkat Jenderal Kehormatan TNI, Siapa yang Mengusulkan?

Presiden Jokowi telah memberikan kenaikan pangkat jenderal kehormatan TNI ke Prabowo Subianto. Bagaimana prosesnya dan siapa yang mengusulkan?

Baca Selengkapnya

Perjalanan Karier Andika Perkasa Menantu Hendropriyono, Hasto Sebut Kans Eks Panglima TNI Cawapres Ganjar

20 Juli 2023

Perjalanan Karier Andika Perkasa Menantu Hendropriyono, Hasto Sebut Kans Eks Panglima TNI Cawapres Ganjar

Hasto Kristiyanto Sekjen PDIP mengatakan eks Panglima TNI Andika Perkasa memiliki kans untuk mendampingi Ganjar Pranowo sebagai cawapres.

Baca Selengkapnya

Cerita Hendropriyono Menggalang Panji Gumilang untuk Hambat NII

10 Juli 2023

Cerita Hendropriyono Menggalang Panji Gumilang untuk Hambat NII

Hendropriyono mengatakan, usai dilantik sebagai Kepala BIN pada 2021, ia melancarkan misi menggalang Panji Gumilang untuk menghambat pergerakan NII.

Baca Selengkapnya

Menantu Hendropriyono, Andika Perkasa Ziarah ke Makam Bung Karno dan Bung Hatta, Ada Apakah?

3 Juli 2023

Menantu Hendropriyono, Andika Perkasa Ziarah ke Makam Bung Karno dan Bung Hatta, Ada Apakah?

Mantan Panglima TNI yang juga menantu AM Hendropriyono Jenderal Purnawirawan Andika Perkasa ziarah ke makam Bung Karno dan Bung Hatta. Ada apakah?

Baca Selengkapnya

Pejabat Negara Ini Pernah ke Ponpes Al Zaytun dari Soeharto hingga Hendropriyono yang Mewakili Megawati

28 Juni 2023

Pejabat Negara Ini Pernah ke Ponpes Al Zaytun dari Soeharto hingga Hendropriyono yang Mewakili Megawati

Sejumlah pejabat negara ternyata pernah datang ke Ponpes Al Zaytun dari Soeharto, BJ Habibie, Hendropriyono yang mewakili Megawati dan Jusuf Kalla.

Baca Selengkapnya

Tokoh yang Pernah Datang ke Ponpes Al Zaytun, dari Moeldoko hingga Suryadharma Ali

27 Juni 2023

Tokoh yang Pernah Datang ke Ponpes Al Zaytun, dari Moeldoko hingga Suryadharma Ali

Ponpes Al Zaytun tetap eksis sampai hari ini. Pernah didatangi tokoh-tokoh antara lain Moeldoko, Hendropriyono, Suryadharma Ali, hingga Ibas.

Baca Selengkapnya

Nama Mereka Disebut Soal Ponpes Al Zaytun: Ali Moertopo, Wiranto, Hendropriyono, Moeldoko

26 Juni 2023

Nama Mereka Disebut Soal Ponpes Al Zaytun: Ali Moertopo, Wiranto, Hendropriyono, Moeldoko

Kontroversi Ponpes Al Zaytun terus berlanjut. Berikut beberapa nama yang disebut terkait Al Zaytun: Ali Moertopo, Wiranto, Hendropriyono, Moeldoko

Baca Selengkapnya