30 Tahanan Narkoba di Polresta Palembang Kabur

Minggu, 5 Mei 2019 12:09 WIB

Ventilasi udara Ruang tahanan Mapolresta Palembang dijebol oleh para tahanan. Akibatnya sekitar 30 orang tahanan berhasil kabur pada Minggu, 5 Mei 2019, sekitar pukul 03.00 tadi. TEMPO/PARLIZA HENDRAWAN

TEMPO.CO, Palembang - Sebanyak 30 orang tahanan narkoba Kepolisian Resor Kota Palembang, Sumatera Selatan, kabur pada Minggu dini hari, 5 Mei 2019. Tahanan kabur setelah menjebol ventilasi kamar mandi ruang tahanan.

Baca juga: Kata Dirjen Pemasyarakatan Soal Alasan 113 Tahanan Kabur di Aceh

Kepala Polda Sumatera Selatan Inspektur Jenderal Zulkarnain Adinegara membenarkan ihwal kaburnya tahanan narkoba tersebut. Ia mengatakan pihaknya telah membentuk tim untuk mengejar para tahanan itu. "Mereka semua kami kejar, doakan saja supaya cepat tertangkap kembali," ujarnya di Palembang, Minggu, 5 Mei 2019.

Zulkarnain menambahkan, sejumlah saksi mata sudah dimintai keterangan di Mapolresta Palembang. Kini, polisi tengah memeriksa petugas jaga. "Kami periksa sulu, apakah ada keterlibatan petugas jaga," kata Zulkarnain.

Para tahanan narkoba diduga kabur melalui ventilasi kamar mandi tahanan yang berhasil dijebol. Kejadian itu diduga sekitar pukul 03.00.

Zulkarnain meminta kepada masyarakat untuk tidak khawatir. Sebab, saat tim telah bergerak untuk mengejar mereka.

Advertising
Advertising

Berdasarkan keterangan yang diterima Tempo, mereka yang kabur itu dari berbagai sel. Sel Tahanan I, sebanyak 6 dari 12 tahanan kabur. Di sel II, seluruh penghuni, yakni sebanyak 12 orang dipastikan ikut kabur. Sementara itu, di sel III 12 dari 16 orang tahanan yang melarikan diri.

Kepala Sentra Pelayanan Kepolisian Inpektur Dua Herison menduga para tahanan itu kabur sekitar pukul 03.00. Ketika itu dirinya menerima telepon dari Kepala Jaga Tahanan Ajun Inspektur Polisi Satu Suryani yang memberitahu bahwa tahanan kabur.

Aiptu Suryani menyampaikan bahwa dirinya yang saat itu bertugas piket jaga tahanan bersama Brigadir Aldo Febrianto. Pukul 02.50, Aiptu Suryadi dipanggil oleh salah satu tahanan yang tidak ikut melarikan diri. Tahanan itu mengatakan soal kaburnya tahanan lain.

Setelah menerima informasi tersebut, Aiptu Suryadi langsung mengecek ke dalam sel tahanan dan didapati satu sel tahanan sudah kosong. Sedangkan, dua sel tahana lain masih ada tahanan dengan kondisi gembok pintu sel yang tidak lagi terkunci. Terali ventilasi udara di depan kamar sel tahanan jebol, CCTV rusak, dan ditemukan 1 buah balok di dalam lorong ruang tahanan yang berasal dari kusen pintu toilet tahanan.

Baca juga: Tahanan Kabur: Dari Lawan Petugas Sampai Potong Besi Sel

Sampai saat ini, pihak Polresta Palembang masih melakukan pencarian dan pengejaran terhadap tahanan yang melarikan diri.

PARLIZA HENDRAWAN | ANTARA

Berita terkait

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

10 jam lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

13 jam lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

16 jam lalu

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Achmad Ubaedillah Menjenguk WNI yang Ditahan di Penjara Brunei Darussalam

22 jam lalu

Duta Besar Achmad Ubaedillah Menjenguk WNI yang Ditahan di Penjara Brunei Darussalam

Duta Besar Achmad Ubaedillah mengunjungi tiga penjara di Maraburong dan Jerudong pada 30 April 2024. Di sana, dia menemui para tahanan WNI.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

23 jam lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

2 hari lalu

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

Keputusan menurunkan status bandara di Palembang dinilai berdampak negatif terhadap pertumbuhan industri parawisata di Sumsel.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

2 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

2 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

3 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

3 hari lalu

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

Polisi tangkap selebritas Rio Reifan kelima kalinya dalam kasus narkoba. Berikut beberapa artis lain yang berkali-kali terjerat barang haram itu.

Baca Selengkapnya