Gubernur Emil: Siapapun yang Terpilih Sudah Ketetapan Allah SWT

Rabu, 17 April 2019 22:14 WIB

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) 32 Jalan Cigadung Selatan VII RT 03/08, Bandung, Rabu, 17 April 2019. Ia datang bersama sang istri Atalia Praratya, ibu mertua Hajah Nomi, serta putra sulungnya, Emmeril Khan Mumtaz.

INFO JABAR - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) 32 Jalan Cigadung Selatan VII RT 03/08, Bandung, Rabu, 17 April 2019. Ia datang bersama sang istri Atalia Praratya, ibu mertua Hajah Nomi, serta putra sulungnya, Emmeril Khan Mumtaz.

"Yah alhamdulillah ini adalah TPS rutin saya dan keluarga, hari ini saya mencoblos berempat. Mencoblos tadi kurang dari lima menit," kata Gubernur Emil usai menggunakan hak suaranya.

Menurut dia, semua surat suara sudah sampai ke TPS. “Hari ini menurut laporan di Jawa Barat sangat lancar, 100 persen surat suara sudah ada di TPS-TPS," katanya.

Setelah menggunakan hak pilihnya, Emil meninjau beberapa lokasi untuk memastikan Pemilu 2019 berjalan engan baik. TPS yang ditinjau Gubernur di antaranya TPS 01 Kelurahan Kebon Pisang, Kecamatan Sumur Bandung, TPS 126 Kompleks Puri Cipageran Indah I, Kelurahan Cipageran, Kecamatan Cimahi Utara, Cimahi, dan TPS 136 di Taman Ceria RT 02/21 Kelurahan Baleendah, Kecamatan Baleendah, Kabupatan Bandung.

Gubernur berpesan agar masyarakat tidak golput dan menggunakan hak pilihnya sebijak mungkin. Dengan memilih, berarti telah menentukan kualitas hidup sesuai dengan harapannya untuk lima tahun ke depan. "Karena cuekmu hari ini adalah penyesalanmu di kemudian hari," ujarnya.

Advertising
Advertising

Emil menandaskan, siapapun yang terpilih secara syariat adalah atas izin Allah SWT dan sudah atas ketetapan-Nya. Gubernur mengajak masyarakat agar siapapun yang terpilih, baik pemimpin maupun wakil rakyat, agar diterima dan dihormati karena itulah suara rakyat. "Setelah itu kita bangun sama-sama Indonesia selama lima tahun ke depan dan insyaallah Indonesia makin Juara," ucapnya berharap.

Gubernur juga mengimbau kepada yang menang agar tidak jumawa. "Ini kan rutinitas lima tahunan, ikuti prosedur yang sudah ditentukan. Setelah nyoblos mending bergembira bersama keluarga di rumah, atau belanja karena ada 'Kelingking Fun', jadikan pesta politik ini pesta budaya," tuturnya.

Sementara kepada para kontestan pemilu, lanjut Emil, agar ada timbal balik dengan daerah yang sudah memilihnya. "Siapapun terpilih, jangan sampai pas pemilunya butuh dengan suara Jawa Barat, sudah terpilih lupa dengan masyarakat Jawa Barat. Kami ini kan 20 persennya Indonesia, sangat besar, pemilihnya saja 33 juta. Tolong beri dukungan pembangunan ke Jawa Barat secara proporsional, kalau penduduknya banyak ya tolong dibantunya banyak," kata Emil. (*)

Berita terkait

Pemprov Jabar akan Bangun 144 Sekolah Baru, Satu Sekolah Butuh Rp 3 Miliar

11 Januari 2024

Pemprov Jabar akan Bangun 144 Sekolah Baru, Satu Sekolah Butuh Rp 3 Miliar

Pemdaprov Jabar akan membangun 144 sekolah baru di 144 kecamatan pada tahun ini. Mulai dari jenjang SMA, SMK, hingga sekolah luar biasa akan dibangun.

Baca Selengkapnya

Sudirman Said Optimis Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar Menangi Pilpres 2024, Tapi Ada Syaratnya

17 Oktober 2023

Sudirman Said Optimis Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar Menangi Pilpres 2024, Tapi Ada Syaratnya

Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar disebut bisa menang jika Pilpres 2024 berjalan jurdil dan luber.

Baca Selengkapnya

Acara Diskusi Anies Baswedan di Bandung Dibatalkan, Cak Imin Singgung Perlakuan yang Adil

13 Oktober 2023

Acara Diskusi Anies Baswedan di Bandung Dibatalkan, Cak Imin Singgung Perlakuan yang Adil

Muhaimin Iskandar meminta pemerintah berlaku adil bagi semua pasangan calon. Mengomentari pembatalan izin acara diskusi Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Tim Anies Baswedan Ungkap Kronologi Pelarangan Penggunaan GIM

9 Oktober 2023

Tim Anies Baswedan Ungkap Kronologi Pelarangan Penggunaan GIM

Juru bicara Tim Anies Baswedan mengungkap kronologi pelarangan penggunaan Gedung Indonesia Menggugat untuk acara mereka.

Baca Selengkapnya

Proyek Konten Museum Masjid Al Jabbar Senilai Rp 14,5 Miliar Dipermasalahkan

11 Januari 2023

Proyek Konten Museum Masjid Al Jabbar Senilai Rp 14,5 Miliar Dipermasalahkan

Proyek Konten Museum Masjid Al Jabbar senilai Rp 14,5 miliar dipermasalahkan karena perusahaan pemenangnya pernah dinyatakan gagal lolos kualifikasi.

Baca Selengkapnya

Kisruh SDN Pondok Cina 1 Depok, Pemprov Jabar Tunda Bantuan Pembangunan Masjid

12 Desember 2022

Kisruh SDN Pondok Cina 1 Depok, Pemprov Jabar Tunda Bantuan Pembangunan Masjid

Pemprov Jabar juga tengah menimbang membatalkan bantuan karena polemik lahan SDN Pondok Cina 1 Depok.

Baca Selengkapnya

Cerita Relawan SDN Pondokcina 1, Pemerintah Kota Depok Ancam Usir Murid, Orang Tua & Guru

1 Desember 2022

Cerita Relawan SDN Pondokcina 1, Pemerintah Kota Depok Ancam Usir Murid, Orang Tua & Guru

Pemerintah Kota Depok akan melakukan upaya paksa pemindahan SDN Pondokcina 1 pada tanggal 12 Desember 2022.

Baca Selengkapnya

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Anak Ridwan Kamil Hilang di Swiss, Pegawai Pemprov Jabar Gelar Doa Bersama

27 Mei 2022

Anak Ridwan Kamil Hilang di Swiss, Pegawai Pemprov Jabar Gelar Doa Bersama

Pegawai Pemprov Jawa Barat mendoakan keselamatan putra Ridwan Kamil yang terseret arus sungan di Bern, Swiss.

Baca Selengkapnya