Cerita Wisatawan di Tanjung Lesung saat Tsunami Datang

Reporter

Antara

Minggu, 23 Desember 2018 09:12 WIB

Air laut akibat gelombang tinggi merendam halaman salah satu hotel di sekitar kawasan Pantai Anyer, Banten, Sabtu malam, 22 Desember 2018. instagram.com/alexaganteng88

TEMPO.CO, Pandeglang - Ratusan wisatawan Tanjung Lesung, Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten, diduga hilang diterjang gelombang tsunami Selat Sunda yang terjadi pada Sabtu malam, 22 Desember 2018.

"Kami melihat ratusan orang yang tengah mengadakan kegiatan hiburan menghilang diterjang gelombang pasang," kata Nono, seorang wisatawan asal Bekasi saat ditemui di Kecamatan Panimbang, Ahad, 23 Desember 2018.

Baca: Tak Ada Peringatan Dini Tsunami Selat Sunda, Begini Kata BMKG

Ratusan wisatawan itu, diantaranya dari karyawan PLN dan Kementerian Pemuda dan Olah Raga yang tengah menyelenggarakan gathering dan hiburan dangdut.

Nono mengatakan saat gelombang datang, ia ikut menyaksikan hiburan tersebut dan tergulung gelombang. Ia selamat setelah melarikan ke lokasi perbukitan.

Advertising
Advertising

"Kami hanya luka-luka bagian kaki dan tangan juga sudah dijahit oleh petugas Puskesmas Panimbang," kata dia.

Baca: Tanjung Lesung Terdampak Parah Tsunami Selat Sunda

Sariman, seorang warga Tanjung Lesung mengaku dirinya bersama anaknya tergulung ombak setinggi tujuh meter hingga mengakibat luka parah di sekujur tubuh.

Saat ini, dirinya ditangani medis Puskesmas Panimbang. "Kami beruntung setelah terjebak gelombang pasang itu berada di dalam rumah," kata dia.

Sementara itu, petugas Polsek Panimbang Arip mengatakan untuk sementara korban tsunami yang terdata olehnya sebanyak 13 orang dan kebanyakan wisatawan. "Kami terus melakukan pendataan dan belum maksimal dilakuka evakuasi karena gelombang cukup tinggi dan membahayakan," kata dia.

Baca: Tsunami Selat Sunda, BMKG Sarankan Warga Tak Dekati Pantai

Sementara itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana mencatat sampai Ahad pagi ada sebanyak 43 orang meninggal yang tersebar di Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Serang dan Lampung Selatan. Sejumlah orang juga dilaporkan hilang, termasuk di kawasan Tanjung Lesung. Ratusan bangunan juga rusak sehingga banyak warga yang tinggal di pesisir pantai mengungsi. Tsunami Selat Sunda ini terjadi pada Sabtu malam sekitar pukul 21.25 WIB.

Berita terkait

Gempa Mengguncang dari Laut Selatan, Wisatawan Ramai Tinggalkan Pantai Pangandaran

3 jam lalu

Gempa Mengguncang dari Laut Selatan, Wisatawan Ramai Tinggalkan Pantai Pangandaran

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran membantah banyak wisatawan pulang mendadak dan sebabkan kemacetan pasca-guncangan gempa pada dinihari tadi.

Baca Selengkapnya

Gempa 6,5 Magnitudo di Laut Selatan Jawa Barat, Guncangan Terasa Hingga Depok

11 jam lalu

Gempa 6,5 Magnitudo di Laut Selatan Jawa Barat, Guncangan Terasa Hingga Depok

Warga Depok merasakan guncangan gempa 6,5 magnitudo yang terjadi pada Sabtu malam. Titik gempa di laut selatan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Gempa yang Mengguncang Kencang Garut hingga Jakarta, Ini Data dan Penjelasan BMKG

19 jam lalu

Gempa yang Mengguncang Kencang Garut hingga Jakarta, Ini Data dan Penjelasan BMKG

BMKG memperbarui informasi gempa yang mengguncang kuat dari laut selatan Pulau Jawa pada Kamis menjelang tengah malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 4,7 Guncang Boalemo Gorontalo, Tidak Berpotensi Tsunami

1 hari lalu

Gempa Magnitudo 4,7 Guncang Boalemo Gorontalo, Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa tersebut dirasakan di Kabupaten Boalemo, Kabupaten Gorontalo, Kabupaten Bone Bolango, Kota Gorontalo hingga Kabupaten Pohuwato.

Baca Selengkapnya

Gempa Getarkan Pacitan dan Banyak Wilayah Lain di Indonesia Sepanjang Hari Ini

5 hari lalu

Gempa Getarkan Pacitan dan Banyak Wilayah Lain di Indonesia Sepanjang Hari Ini

Kebanyakan gempa memiliki Intensitas guncangan pada skala III MMI. Ada juga yang IV MMI. Simak data selengkapnya dari BMKG.

Baca Selengkapnya

Tips Menyusun Jurnal Scopus, Pemicu Banjir Dubai, dan Catatan Tsunami Gunung Ruang di Top 3 Tekno

9 hari lalu

Tips Menyusun Jurnal Scopus, Pemicu Banjir Dubai, dan Catatan Tsunami Gunung Ruang di Top 3 Tekno

Langkah untuk menyusun jurnal terindeks Scopus, basis data paling bergengsi di dunia akademik, menjadi artikel utama Top 3 Tekno hari ini.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang dan Bencana Dahsyat 1871

9 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang dan Bencana Dahsyat 1871

Erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara tak hanya menghasilkan gumpalan abu vulkanik.

Baca Selengkapnya

Letusan Gunung Ruang Rusak Fasilitas Pemantau Kegempaan, Alat Apa Saja yang Dipasang?

10 hari lalu

Letusan Gunung Ruang Rusak Fasilitas Pemantau Kegempaan, Alat Apa Saja yang Dipasang?

Erupsi Gunung Ruang sempat merusak alat pemantau aktivitas vulkanik. Gunung tak teramati hingga adanya peralatan pengganti.

Baca Selengkapnya

Sejarah Letusan Gunung Ruang, Pernah Catat Tsunami Setinggi 25 Meter

10 hari lalu

Sejarah Letusan Gunung Ruang, Pernah Catat Tsunami Setinggi 25 Meter

Badan Geologi mencatat erupsi Gunung Ruang terjadi sedikitnya 16 kali sejak 1808.

Baca Selengkapnya

Fakta Erupsi Gunung Ruang: Ancaman Tsunami sampai Belasan Penerbangan di Manado Dibatalkan

10 hari lalu

Fakta Erupsi Gunung Ruang: Ancaman Tsunami sampai Belasan Penerbangan di Manado Dibatalkan

Erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara menyebabkan sejumlah penerbangan dari dan ke Manado dibatalkan, peringatan dini tsunami dan hujan kerikil.

Baca Selengkapnya