Megawati Sebut Ada Upaya Menutupi Fakta Sejarah G30S 1965

Minggu, 11 November 2018 10:17 WIB

Presiden ke-5 Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri menerima gelar Doktor Kehormatan (Honoris Causa) dalam Diplomasi Ekonomi dari Fujian Normal University (FNU), Fuzhou, Cina pada hari ini, Senin, 5 November 2018. ISTIMEWA

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden ke-5 Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri mengatakan masih banyak cerita sejarah bangsa Indonesia belum terungkap sampai sekarang. Salah satunya, kata dia, adalah peristiwa pada tahun 1965.

Simak: Megawati: Kain Merah di Bendera Pusaka Didapat dari Orang Jepang

"Ketika tahun 1965 terjadi sebuah peristiwa di republik ini yang benar-benar menurut saya secara politik itu termasuk noda hitam dari republik kita," kata Megawati dalam pidato wawasan kebangsaan di acara Purna Paskibraka Indonesia, Jakarta, Sabtu, 10 November 2018.

Megawati menyampaikan pidato wawasan kebangsaan ini berkaitan dengan peringatan Hari Pahlawan pada 10 November ini. Di depan seluruh anggota Purna Paskibraka Indonesia, dia menyinggung bagaimana generasi muda Indonesia tak mengeri sejarah karena masih banyak yang disembunyikan.

Pada tahun 1965, terjadi insiden yang disebut Gerakan 30 September. Cerita sejarah versi pemerintah Orde Baru menyebutkan kejadian ini merupakan pengkhianatan PKI dengan menculik dan membunuh beberapa jenderal TNI.

Advertising
Advertising

Menurut Megawati, peristiwa 1965 ini sampai sekarang masih ditutup-tutupi. Sebab, dia mencontohkan, masih banyak anak-anak sekolah yang tidak mengerti apa sebenarnya terjadi kala itu. "Saya jadi berpikir, seperti apa sebenarnya sejarah yang diberikan kepada anak-anak sekolah untuk mengetahui realita sejarah bangsanya yang benar," katanya.

Baca: Megawati Menerima Penghargaan dari Purna Paskibraka Indonesia

Megawati menyayangkan bagaimana peristiwa sejarah di Indonesia masih belum lengkap secara asli. Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini menilai kejadian sejarah di negara ini tidak diurutkan dengan benar karena ada beberapa yang masih disembunyikan. "Tak boleh sejarah itu diputar balik," kata dia. "Suatu saat pasti akan terbuka kebenaran daripada sejarah itu sendiri."

Berita terkait

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

1 hari lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

3 hari lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Selain soal Sikap Politik, Hasto Sebut Rakernas PDIP Akan Bahas Strategi Hadapi Pilkada 2024

3 hari lalu

Selain soal Sikap Politik, Hasto Sebut Rakernas PDIP Akan Bahas Strategi Hadapi Pilkada 2024

Rakernas PDIP yang berlangsung pada 24 sampai 26 April itu akan memutuskan target di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Khawatirkan Fenomena Calon Pemimpin Harus Punya Uang dan Koneksi dengan Aparat

3 hari lalu

PDIP Khawatirkan Fenomena Calon Pemimpin Harus Punya Uang dan Koneksi dengan Aparat

Sekjen PDIP, Hasto, mengatakan kondisi demokrasi Indonesia sedang terguncang akibat pragmatisme politik berlebihan di pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

3 hari lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

3 Pesan Penting Megawati untuk Kader PDIP, Salah Satunya Jangan Pernah Bohong

3 hari lalu

3 Pesan Penting Megawati untuk Kader PDIP, Salah Satunya Jangan Pernah Bohong

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyampaikan sejumlah petuah kepada kadernya. Menekankan kadernya jangan bohong. Apa petuah lainnya?

Baca Selengkapnya

Pesan Megawati untuk Kader yang akan Maju Pilkada 2024: Perkuat Kedisiplinan dan Kejujuran

4 hari lalu

Pesan Megawati untuk Kader yang akan Maju Pilkada 2024: Perkuat Kedisiplinan dan Kejujuran

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memimpin rapat konsolidasi menjelang Pilkada 2024 yang diikuti sejumlah kader.

Baca Selengkapnya

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

4 hari lalu

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

Menurut Ganjar, masih banyak persoalan yang dipesankan oleh Megawati berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi yang perlu jadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Megawati Pimpin Konsolidasi PDIP Hadapi Pilkada Serentak 2024

4 hari lalu

Megawati Pimpin Konsolidasi PDIP Hadapi Pilkada Serentak 2024

Hasto menyebutkan, atas perintah Megawati, proses kehidupan demokrasi harus terus berjalan.

Baca Selengkapnya

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

4 hari lalu

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

Jokowi memastikan pemerintah mendukung proses peralihan pemerintahan ke Prabowo-Gibran dapat berjalan baik dan lancar.

Baca Selengkapnya