Polisi: Peluru di Gedung DPR Hari Ini Mirip yang Sebelumnya

Reporter

Fikri Arigi

Rabu, 17 Oktober 2018 16:00 WIB

Dua tersangka kasus peluru nyasar ditunjukkan kepada wartawan saat keterangan pers pengungkapan kasus di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa, 16 Oktober 2018. Polda Metro Jaya mengamankan dua tersangka berinisial IAW dan RM dalam kasus peluru nyasar ke gedung DPR, Senayan, pada Senin, 15 Oktober lalu. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolres Jakarta Pusat Komisaris Besar Roma Hutajulu mengatakan peluru yang ditemukan di gedung DPR hari ini, Rabu, 17 Oktober 2018, mirip dengan proyektil yang ditemukan dua hari lalu. Menurut Roma, peluru yang ini berkaliber 9 milimeter sama dengan yang menembus gedung DPR Senin kemarin, 15 Oktober 2018.

"Tapi apakah identik atau tidak kami akan lakukan investigasi saintifik," ujar Roma pada konferensi pers di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu 18 Oktober 2018. Pusat Laboratorium Forensik atau Puslabfor akan mencocokkan peluru-peluru itu.

Baca: Dua Proyektil Peluru Kembali Ditemukan di Gedung DPR

Dua proyektil peluru kembali ditemukan di gedung Dewan Perwakilan Rakyat atau DPR. Kali ini peluru tersebut ditemukan di lantai 10 Fraksi Demokrat dan lantai 20 Fraksi PAN. Menurut Ketua Majelis Kehormatan Dewan, Sufmi Dasco Ahmad, peluru pertama ditemukan di lantai 20, di ruang 2003 milik anggota Fraksi PAN, Toto Daryanto, dan sudah dilaporkan pada pukul 11.30. Lima menit kemudian peluru kembali ditemukan di lantai 10, di ruang 1008 milik anggota Fraksi Demokrat, Fifi Sumantri Jaya Baya.

Satu peluru di ruangan Vivi ditemukan, sedangkan di ruang milik Toto, kata Dasco, tidak dapat menembus kaca karena ketinggian lantai.

Advertising
Advertising

Baca: Polisi Sebut Peluru di Gedung DPR Nyasar dari Lapangan Tembak

Pada, Senin 15 Oktober 2018 peluru menembus ruang kerja Wenny Waraow di lantai 13 dan Bambang Heri Purnama, di lantai 16 gedung DPR RI.

Roma mengatakan tim Pusat Laboratorium Forensik masih bekerja mengukur jarak, dan tingkat elevasi. Polisi pun akan menyisir lantai per lantai untuk melengkapi data dan fakta. "Kami akan coba bandingkan bagaimana proyektil yang ditemukan itu. Kita tunggu Puslabfor bekerja."

Berita terkait

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

6 jam lalu

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

Polisi menemukan luka tembak di pelipis kanan kepala Brigadir RA yang tembus ke bagian kiri kepala, bahkan hingga ke atap mobil Alphard.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

9 jam lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

9 jam lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

11 jam lalu

Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

Dari misteri yang membingungkan hingga aksi yang mendebarkan, drama Korea tema polisi dan detektif ini patut Anda tonton.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

15 jam lalu

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

Pengamat kepolisian mengatakan problem pemberantasan judi online beberapa waktu lalu marak penangkapan tapi tak sentuh akar masalah.

Baca Selengkapnya

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

17 jam lalu

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

Polisi menangkap perempuan berinisial SJ alias Ceria, 43 tahun, karena menjual narkotika jenis sabu.

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

1 hari lalu

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Modus Penyamaran Narkotika: Dari Kue, Permen, hingga Liquid Vape

1 hari lalu

Polisi Ungkap Modus Penyamaran Narkotika: Dari Kue, Permen, hingga Liquid Vape

Menyamarkan narkotika menjadi cairan liquid vape seperti yang dilakukan selebgram Chandrika Chika dan atlet eSports Aura Jeixy menambah daftar modus.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga Depok Sering Lihat Pria Tak Dikenal Kunjungi Rumah Polisi Pesta Narkoba

1 hari lalu

Cerita Warga Depok Sering Lihat Pria Tak Dikenal Kunjungi Rumah Polisi Pesta Narkoba

Cerita penangkapan lima anggota polisi pesta narkoba mulai terendus warga Kampung Palsigunung, Depok, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Deretan Kasus Polisi Pesta Narkoba, Terbaru di Depok

1 hari lalu

Deretan Kasus Polisi Pesta Narkoba, Terbaru di Depok

Lima orang polisi pesta narkoba ditangkap di Kampung Palsigunung, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Depok, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya