Ustad Ini Doakan Prabowo dan Titiek Soeharto Bersatu Kembali

Selasa, 21 Agustus 2018 05:08 WIB

Bakal calon presiden Prabowo Subianto (tengah), bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno (ketiga kiri), pendiri Yayasan Pendidikan Soekarno Rachmawati Soekarnoputri (ketiga kanan), Dewan Kehormatan PAN Amien Rais (kedua kiri), dan Titiek Soeharto (kanan) saat mengikuti upacara peringatan HUT Republik Indonesia ke-73 di Universitas Bung Karno, Jakarta, Jumat, 17 Agustus 2018. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Ustad Ansufri Idrus Sambo mendoakan agar Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto bersatu kembali. Doa itu terlontar saat syukuran seusai peringatan hari kemerdekaan Indonesia ke-73 di Universitas Bung Karno, Jakarta.

Baca: Apa Hasil Pertemuan di Rumah Prabowo? Titiek Soeharto: Ssst!

"Itu adalah acara doa dan potong tumpeng setelah upacara HUT RI di UBK, Jumat tanggal 17 Agustus 2018 jam sebelasan," kata Sambo melalui pesan singkat, Senin 20 Agustus 2018.

Momen tersebut terungkap melalui sebuah video yang diunggah di akun Instagram indonesiaaejahtera_ pada hari ini sekitar pukul 18.00 WIB. Dalam video itu, tampak Sambo tengah memimpin doa. Orang-orang lain yang terlihat dalam video itu ialah Titiek Soeharto, anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Djoko Santoso, dan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Rachmawati Soekarnoputri.

Baca: Saat Titiek Soeharto Antar Prabowo Subianto Mendaftar ke KPU

Dalam doanya yang terdengar dari potongan video itu, Sambo meminta agar Prabowo dan Titiek diberi kesehatan. Ustad yang sebelumnya pernah menjadi Ketua Presidium Alumni 212 ini juga meminta agar keduanya disatukan kembali.

Prabowo Subianto memotret disi sendiri (selfie) bersama mantan istrinya, Titiek Soeharto, dan anak mereka, Ragowo Hediprasetyo. Dalam foto yang diunggah di Twitter Prabowo pada Senin, 28 Juli 2014, sekitar pukul 14.00 WIB itu, Prabowo, Titiek, dan Didit, sapaan Hediprasetyo, kompak mengenakan pakaian serba putih.

"Satukan kembali ya Allah, Kau satukan keduanya ya Allah, dalam rahmat dan cinta-Mu ya Allah, kabulkan doa kami ya Allah," ujar Sambo mendaraskan doa. Orang-orang di ruangan tersebut pun kompak menjawab "amin" setiap kali Sambo selesai mengucap satu kalimat doa.

Advertising
Advertising

Ketika dikonfirmasi, Sambo mengatakan tak ada yang memintanya mengucap doa tersebut. Dia mengaku doa itu spontan mengalir dari dirinya. "Itu mengalir saja spontan keluar dari hati saya," kata Sambo.

Baca: Prabowo Maju Capres, Titiek Soeharto: Kami Ikut yang Terbaik

Sambo mengatakan Prabowo tak ikut dalam acara potong tumpeng dan doa bersama itu, sebagaimana tak terlihat di dalam video. Kata dia, bakal calon presiden yang diusung Partai Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Amanat Nasional, dan Partai Demokrat itu buru-buru meninggalkan UBK untuk menghadiri undangan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia.

"Pak Prabowo waktu itu setelah upacara buru-buru berangkat, tapi Mbak Titiek, Sandi, Djoko Santoso, Bu Rachmawati, dan lainnya masih ikut acara doa dan potong tumpeng," kata dia.

Pada Jumat pekan lalu, Prabowo memang menghadiri upacara perayaan 17 Agustus di UBK. Turut hadir di acara itu yakni bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno, Ketua Dewan Pertimbangan Partai Berkarya Titiek Soeharto, Rachmawati Soekarnoputri, Djoko Santoso, Idrus Sambo, dan lainnya.

Baca juga: Jagoannya Gagal Nyapres, Relawan Gatot Nurmantyo Dukung Prabowo

Prabowo dan Titiek Soeharto sebelumnya menikah pada 1983. Keduanya dikabarkan tak lagi bersama sejak 1998, ketika karir militer Prabowo berakhir di tahun tersebut.

Berita terkait

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

3 jam lalu

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

Cak Imin menyerahkan 8 agenda perubahan itu kepada Prabowo saat Ketua Umum Gerindra itu mengunjungi Kantor DPP PKB.

Baca Selengkapnya

PDIP Berharap Putusan PTUN Jadi Pertimbangan MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran

4 jam lalu

PDIP Berharap Putusan PTUN Jadi Pertimbangan MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran

Kata PDIP soal upaya gugatan di PTUN.

Baca Selengkapnya

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

5 jam lalu

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Sejumlah kalangan menilai DPR membutuhkan partai oposisi untuk mengawasi pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Prabowo Pakai Baret Merah Saat Hadiri HUT ke-72 Kopassus, Ini Arti Baret Merah

7 jam lalu

Prabowo Pakai Baret Merah Saat Hadiri HUT ke-72 Kopassus, Ini Arti Baret Merah

Prabowo mengenakan baret merah saat menghadiri peringatan HUT Kopassus ke-72. Apa arti baret merah?

Baca Selengkapnya

Alasan Pengamat Sebut Jokowi dan SBY Jadi Mentor Andal Prabowo

7 jam lalu

Alasan Pengamat Sebut Jokowi dan SBY Jadi Mentor Andal Prabowo

Pengamat menilai hubungan Jokowi dengan Megawati yang renggang membuat Jokowi dan Prabowo akan terus bersama.

Baca Selengkapnya

Prabowo dan Mayor Teddy Kenakan Baret Merah Saat HUT Kopassus, Siapa Saja yang Boleh Memakainya?

7 jam lalu

Prabowo dan Mayor Teddy Kenakan Baret Merah Saat HUT Kopassus, Siapa Saja yang Boleh Memakainya?

Prabowo dan Mayor Teddy kenakan baret merah saat hadiri upacara HUT ke-72 Kopassus. Siapa saja yang boleh mengenakan baret ini?

Baca Selengkapnya

Ini Postur Kabinet dari Zaman Soeharto sampai Jokowi, Bagaimana dengan Prabowo-Gibran?

7 jam lalu

Ini Postur Kabinet dari Zaman Soeharto sampai Jokowi, Bagaimana dengan Prabowo-Gibran?

Pengamat memperkirakan kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran akan gemuk karena pasangan ini mencoba merangkul partai pesaing masuk dalam koalisi

Baca Selengkapnya

Pakar Ekonomi Ingatkan Bahayanya Kabinet Koalisi Besar Prabowo-Gibran

18 jam lalu

Pakar Ekonomi Ingatkan Bahayanya Kabinet Koalisi Besar Prabowo-Gibran

Pakar menilai kabinet koalisi Prabowo yang besar akan menguntungkan bagi pemerintahan, tetapi jadi indikasi lumpuhnya check and balances di parlemen

Baca Selengkapnya

Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

21 jam lalu

Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

Partai Buruh menanggapi ucapan Hari Buruh 2024 yang disampaikan Presiden terpilih Prabowo Subianto pada Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Harapan Jokowi dan Prabowo di Hari Buruh Internasional 2024

1 hari lalu

Harapan Jokowi dan Prabowo di Hari Buruh Internasional 2024

Jokowi dan Prabowo mengucapkan selamat Hari Buruh. Berikut harapan Presiden dan Presiden terpilih 2024-2029 itu.

Baca Selengkapnya