Zulkifli Hasan Ungkap Struktur Tim Pemenangan Prabowo - Sandiaga

Reporter

Taufiq Siddiq

Editor

Juli Hantoro

Sabtu, 18 Agustus 2018 12:52 WIB

Bakal calon presiden dan wakil presiden dalam pilpres 2019, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno, mengenakan pakaian pasien seusai melaksanakan pemeriksaan awal tes kesehatan yang diselenggarakan KPU di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, 13 Agustus 2018. KPU menggelar tes kesehatan untuk pasangan bakal capres dan cawapres sebagai syarat pencalonan peserta pemilihan umum. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan mengungkap rencana struktur tim pemenangan Prabowo - Sandiaga Uno.

Baca juga: Prabowo - Sandiaga Gelar Tiga Pertemuan Ini Seusai Daftar Pilpres

Untuk ketua dan pimpinan partai koalisi akan diusulkan sebagai tim pengarah. "Pimpinan partai, mungkin di pengarah," ujar Zulkifli Hasan saat ditemui di kompleks Senayan, Sabtu 18 Agustus 2018.

Menurut Zulkifli, dalam struktural tim sukses akan dirancang dari posisi pembina, pengarah dan pelaksana. Selain di kursi pengarah, pimpinan partai kata dia juga akan menempati posisi pembina.

Sedangkan tim pelaksana, kata Zulkifli Hasan akan dikomandoi oleh tim sukses, yang harus siap selama 24 jam. "Kalau ketua tim harus fulltime,"ujarnya.

Advertising
Advertising

Baca juga: Tim Pemenangan Prabowo - Sandiaga Akan Fokus Isu Ekonomi

Zulkifli Hasan mengatakan partai koalisi kemungkinan menyepakati Djoko Santoso sebagai ketua tim pemenangan. Ia mengatakan tak keberatan jika posisi itu ditempati oleh kader Partai Gerindra.

Djoko Santoso merupakan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Djoko pun mengaku siap menjadi ketua tim pemenangan Prabowo - Sandiaga Uno bila semua partai politik koalisi setuju. "Ya, namanya tentara harus siap, tidak ada yang tidak siap kalau untuk negara," kata dia beberapa waktu lalu.

Berita terkait

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

3 jam lalu

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

Presiden Jokowi memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Permendag 36/2023tentang larangan pembatasan barang impor.

Baca Selengkapnya

Antara Surplus 48 Bulan Berturut-turut, Ekspor Turun dan Pembatasan Impor Jokowi

22 jam lalu

Antara Surplus 48 Bulan Berturut-turut, Ekspor Turun dan Pembatasan Impor Jokowi

Indonesia kembali mencatat surplus perdagangan 48 bulan berturut-turut pada April 2024

Baca Selengkapnya

Zulkifli Hasan Klaim Neraca Perdagangan Surplus tapi Ekspor Turun

1 hari lalu

Zulkifli Hasan Klaim Neraca Perdagangan Surplus tapi Ekspor Turun

Mendag Zulkifli Hasan klaim neraca perdagangan surplus tapi ekspor turun.

Baca Selengkapnya

Impor Turun, Mendag Zulkifli Hasan: Produksi Menurun

1 hari lalu

Impor Turun, Mendag Zulkifli Hasan: Produksi Menurun

Menteri Perdagangan Indonesia, Zulkifli Hasan mengatakan ada penurunan impor non-migas pada April 2024.

Baca Selengkapnya

Zita Anjani PAN Tetap Diusung Maju di Pilkada DKI, Jadi Dampingi Ridwan Kamil?

5 hari lalu

Zita Anjani PAN Tetap Diusung Maju di Pilkada DKI, Jadi Dampingi Ridwan Kamil?

PAN tetap mengusung Zita Anjani maju di Pilkada DKI. PAN mengaku tidak khawatir dengan elektabilitas Zita gara-gara polemik Starbucks.

Baca Selengkapnya

PAN Dorong Ridwan Kamil Maju Pilgub Jakarta, Airlangga Hartarto: Belum Ada Penugasan dari Golkar

6 hari lalu

PAN Dorong Ridwan Kamil Maju Pilgub Jakarta, Airlangga Hartarto: Belum Ada Penugasan dari Golkar

Airlangga Hartarto menyatakan belum ada penugasan final terkait majunya Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda PAN dan Golkar soal Ridwan Kamil Maju di Pilkada DKI Jakarta

7 hari lalu

Beda PAN dan Golkar soal Ridwan Kamil Maju di Pilkada DKI Jakarta

PAN berencana menjalin koalisi dengan sejumlah partai lain untuk mengusung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta. Sementara Golkar punya rencana lain.

Baca Selengkapnya

Bantah PAN Minta Jatah Kursi di Kabinet Prabowo, Zulhas: Terserah Beliau

7 hari lalu

Bantah PAN Minta Jatah Kursi di Kabinet Prabowo, Zulhas: Terserah Beliau

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas membantah meminta jatah kursi menteri PAN di kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Zulkifli Hasan Sebut Gerindra dan PAN Siapkan Ridwan Kamil Maju di Pilgub Jakarta

7 hari lalu

Zulkifli Hasan Sebut Gerindra dan PAN Siapkan Ridwan Kamil Maju di Pilgub Jakarta

PAN berencana menjalin koalisi dengan sejumlah partai lain untuk mengusung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Zulhas Ungkap Nama Kader PAN yang Siap Isi Posisi Menteri di Kabinet Prabowo

8 hari lalu

Zulhas Ungkap Nama Kader PAN yang Siap Isi Posisi Menteri di Kabinet Prabowo

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas mengungkap nama-nama kader PAN yang siap untuk mengisi posisi menteri di kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya