Tukang Sampah Penemu Uang Rp 20 Juta Buka Bareng Jokowi

Senin, 4 Juni 2018 19:35 WIB

Jubaidi, 65 tahun. Tukang sampah ini menemukan uang Rp 20 juta. Ia kembalikan ke pemiliknya. Foto/M. Syaifullah

TEMPO.CO, Jakarta - Jubaidi, 65 tahun, tukang sampah asal Yogyakarta yang mengembalikan uang temuan Rp 20 juta, berjumpa dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi hari ini. Pertemuan ini berlangsung saat keduanya menghadiri acara buka puasa bersama Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia di Raffles Hotels, Jakarta, Senin, 4 Juni 2018.

Di tengah sambutannya, Ketua Kadin Rosan Perkasa Roeslani meminta Jubaidi naik ke panggung. Ia memperkenalkan Jubaidi kepada Presiden Jokowi dan para tamu undangan sebagai sosok yang menginspirasi atas kejujurannya.

Baca juga: Pemungut Sampah Ini Kembalikan Uang Rp 20 Juta yang Ditemukannya

"Sekarang, apa yang mau bapak sampaikan langsung kepada Pak Jokowi? Silakan, Pak," kata Rosan.

Menurut Rosan, yang menemani dan merangkul Jubaidi di atas panggung, tubuh Jubaidi selalu gemetar. "Ini badannya gemetar, lho. Silakan, Pak, apa yang mau disampaikan ke Pak Jokowi?" ucapnya.

Advertising
Advertising

Baca juga: Supir Taksi Jujur Ini Kembalikan Uang Jutaan Milik Penumpang

Dengan suara pelan, Jubaidi mengatakan ingin berjabat tangan dengan Jokowi. "Dan foto, Pak," tuturnya.

Jokowi, yang berada di kursi barisan depan, mengabulkan keinginan itu. Jubaidi akhirnya berjabat tangan dan berfoto dengan Jokowi di tengah tepuk tangan hadirin.

Tidak hanya bersalaman dan berfoto dengan Jokowi, Jubaidi mendapat santunan Rp 50 juta serta satu unit sepeda motor dari Kadin dan Rp 50 juta dari Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Bambang Soesatyo.

Berita terkait

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

8 menit lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

16 menit lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

34 menit lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

43 menit lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

1 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

1 jam lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

1 jam lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

2 jam lalu

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

Jokowi menyebut pemerintah baru mampu mencetak 2.700 dokter spesialis per tahun. Sementara pemerintah membutuhkan 29 ribu dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

4 jam lalu

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berharap Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025 sesuai dengan program pembangunan yang telah direncanakan

Baca Selengkapnya

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

5 jam lalu

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

Presiden Jokowi menyayangkan daerah kepulauan maupun daerah terpencil dia tak menemukan tenaga dokter spesialis.

Baca Selengkapnya