Gerindra Yakin 90 Persen PAN Akan Gabung Dukung Prabowo
Reporter
M Rosseno Aji
Editor
Ninis Chairunnisa
Rabu, 2 Mei 2018 06:49 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Ferry Juliantono yakin Partai Amanat Nasional (PAN) akan bergabung dengan koalisinya dalam mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2019.
“Rasa-rasanya sudah 90 persenlah akan bergabung,” kata Ferry saat dihubungi Tempo pada Selasa, 1 Mei 2018.
Baca: Resmikan Sekber Gerindra-PKS, Prabowo: Kami Siapkan Alih Generasi
Ferry mengatakan itu setelah bertemu dengan Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais dalam peringatan Hari Buruh Sedunia atau Mayday di depan Gedung DPR, Senayan, Jakarta.
Ferry mengatakan, saat itu juga hadir Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon dan Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera Jazuli Juwaini. "Ya tadi ada pembicaraan itu antara saya, Pak Fadli dan Pak Amien," kata Ferry.
Baca: Hadir di Sekber PKS-Gerindra, PAN Masih Belum Merapat ke Prabowo
Hingga saat ini, PAN memang belum secara resmi menentukan arah koalisi partainya dalam pilpres 2019. Namun, pada akhir April lalu, Amien Rais terang-terangan mengatakan PAN bersama PKS akan mendukung Prabowo dalam pilpres 2019. Amien mengatakan manuver politik Zulkifli dengan sejumlah partai hanya sandiwara saja.
Partai Gerindra pemilik 73 kursi di DPR, masih perlu menggalang dukungan partai politik lain untuk mengusung Prabowo sebagai capres. Sejauh ini, baru PKS yang disebut solid berkoalisi dengan Gerindra.