Relawan Gojo Punya Tagar Tandingan #2019GantiPresiden
Reporter
Alfan Hilmi
Editor
Ninis Chairunnisa
Minggu, 8 April 2018 14:33 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Koordinator Nasional Relawan Golkar-Jokowi (Gojo) Rizal Mallarangeng mengatakan munculnya tagar #2019GantiPresiden adalah tanggapan terhadap tagar #BersamamuIndonesiaMaju milik Relawan Gojo.
“Kami duluan yang punya tagar #bersamamuIndonesiamaju. Jadi bukan kami yang melawan mereka, tetapi mereka mencoba merespon kami,” kata Rizal saat ditemui di Pulau Sakura, Untung Jawa, Kepulauan Seribu pada Ahad 8 April 2018.
Baca: Pengamat: Tagar #2019GantiPresiden Agitasi dan Propaganda Politik
Tagar #BersamamuIndonesiaMaju adalah tagar yang diusung Relawan Gojo pada 16 Maret 2018. Tagar tersebut bertujuan mendukung Jokowi sebagai presiden dua periode.
Sedangkan tagar #2019GantiPresiden digagas oleh politikus Partai Keadilan Sejahtera Mardani Ali Sera. Gerakan yang mengusung isu penggantian presiden dalam pemilihan umum 2019 itu berkembang viral di media sosial hingga ada rencana mencetak kaus bertuliskan tagar tersebut.
Baca: Bawaslu Anggap Tagar #2019GantiPresiden Bukan Kampanye
Menurut Rizal, tagar #2019GantiPresiden tidak akan signifikan menurunkan elektabilitas Joko Widodo pada 2019. Ia mengatakan tidak mungkin hanya dengan tagar Jokowi gagal kembali menjadi presiden di 2019. “Masa pakai baju kaos dengan hashtag itu bisa ganti presiden. Susah,” ujarnya.
Rizal mengatakan seorang presiden bisa diganti apabila partai oposisi melakukan gerakan-gerakan di tingkat akar rumput. Menurut dia, mengunjungi masyarakat dan mengadakan aktivitas sosial budaya lebih efektif ketimbang hanya membuat tagar.
Baca: Jokowi: Kaus Gerakan #2019GantiPresiden Tak Bisa Ganti Presiden