Di Istana Batu Tulis, Megawati dan Jokowi Bicara Topik Strategis

Reporter

Dewi Nurita

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 21 Februari 2018 08:20 WIB

Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menggelar makan malam dengan Presiden Joko Widodo di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, 20 Februari 2018. Foto/Dok. Sekjen PDIP

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menggelar makan malam dengan Presiden Joko Widodo di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, pada Selasa malam, 20 Februari 2018.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan pertemuan itu berlangsung sekitar dua jam. “Pertemuan di istana yang desain arsitekturnya dari Bung Karno ini membahas topik-topik strategis menyangkut isu nasional dan internasional,” ucap Hasto lewat keterangan tertulis pada Rabu, 21 Februari 2018.

Menurut Hasto, Istana Batu Tulis dipilih menjadi tempat pertemuan keduanya karena merupakan tempat favorit Jokowi dan Megawati dengan tampilan estetika arsitektur Nusantara yang dipadukan dengan kontur alam penuh aneka pohon dan tanaman bunga. Pada 22 Oktober lalu, Megawati dan Jokowi pun menggelar makan malam di Istana Batu Tulis selama tiga jam.

Baca juga: Pengundian Nomor Urut, Megawati Bersalaman dengan Prabowo

“Istana Batu Tulis menjadi saksi sejarah dialog Ibu Megawati Soekarnoputri dan Bapak Jokowi. Secara periodik, (mereka) meluangkan waktu untuk bertemu. Beliau berdua saling update berbagai persoalan nasional dan internasional,” ujar Hasto.

Advertising
Advertising

Pertemuan antara Jokowi dan Megawati ini dilakukan menjelang Rapat Kerja Nasional III PDIP di Bali pada 23-25 Februari 2018.

Hasto menuturkan, dalam rakernas tersebut, partainya belum akan membahas calon presiden dan wakil presiden. "Sebab, soal pasangan capres-cawapres yang akan diusung dan kapan momentum pengumumannya, kongres telah memberikan mandat kepada Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputri," kata Hasto.

Baca juga: Ini Tiga Tokoh Kingmaker Pencalonan Presiden Indonesia

Hasto mengatakan, rakernas akan membahas strategi partainya soal pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2018 dan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019. Menurut Hasto, Rakernas PDI yang dipimpin Megawati pun diadakan secara tertutup, karena pembahasannya akan berkaitan dengan hal-hal khusus.

"Dengan melakukan pembahasan secara internal dan tertutup, berbagai persoalan dapat dilihat secara jernih," ucap Hasto.

Berita terkait

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

1 jam lalu

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

Masa jabatan kepala desa akhirnya diperpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun. Beleid gres itu tertuang dalam UU Desa yang diteken Jokowi.

Baca Selengkapnya

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

3 jam lalu

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Prabowo ingin menjaga silaturahmi kebangsaan dan menjadi teladan lewat presidential club.

Baca Selengkapnya

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

9 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

11 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

11 jam lalu

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

Nadiem mengatakan, semua keberhasilan gerakan Merdeka Belajar selama ini berkat dukungan dan arahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

11 jam lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

12 jam lalu

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

Jokowi merespons positif wacana Presidential Club yang digagas Presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

12 jam lalu

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

Jokowi menegaskan susunan kabinet pada pemerintahan mendatang merupakan hak prerogatif Presiden Terpilih dalam hal ini Prabowo

Baca Selengkapnya

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

13 jam lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

14 jam lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya