Perpu Ormas Disahkan, Projo: Uji Materi di MK Tak Bisa Berlanjut

Reporter

Syafiul Hadi

Rabu, 25 Oktober 2017 09:07 WIB

Peserta Aksi 287 menolak diterbitkannya Perpu Ormas, Jakarta, 28 Juli 2017. TEMPO/Irsyan

TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat Masyarakat Pro Jokowi menilai pengesahan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang tentang Organisasi Kemasyarakatan (Perpu Ormas) menjadi undang-undang membawa konsekuensi hukum. Proses pengujian materi yang sebelumnya dilakukan di Mahkamah Konstitusi menjadi tidak bisa dilanjutkan.

"Obyek pengujiannya berupa Perpu Nomor 2 Tahun 2017 sudah tidak ada lagi," kata Ketua Bidang Hukum dan Konstitusi DPP Projo Silas Dutu dalam siaran persnya di Jakarta, Selasa, 24 Oktober 2017.

Baca: Muhammadiyah Gugat Perpu Ormas jika...

Sebelumya, MK menggelar sidang pengujian formal dan materiil Perpu Ormas, Rabu, 26 Juli 2017. Pengujian dilakukan terhadap Pasal 59 ayat 4 huruf c, Pasal 61 ayat 3, Pasal 62, Pasal 80, Pasal 82A ayat 1, 2, dan 3, serta Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2017.

Sidang paripurna Dewan Perwakilan Rakyat RI, Selasa, memutuskan menerima Perpu Ormas yang diusulkan pemerintah menjadi undang-undang. Pengesahan itu dilakukan dengan sejumlah catatan revisi yang mesti dilakukan pemerintah.

Baca juga: Muhammadiyah Gugat Perpu Ormas jika...

Menurut Silas, proses pengujian Perpu yang sebelumnya dilakukan MK tidak dapat dilanjutkan. "MK harus membuat putusan yang amarnya akan menyatakan gugatan Perpu Nomor 2 Tahun 2017 tidak dapat diterima."

Ormas Projo mengapresiasi diterimanya Perpu Ormas oleh DPR. Menurut Silas, ini momentum besar yang penuh arti bagi bangsa Indonesia. "Pancasila sebagai ideologi negara, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika adalah konsensus yang bersifat final, tidak boleh diganti dengan paham atau ideologi apa pun."

Berita terkait

Syarikat Islam: Kapolri Tak Berniat Kesampingkan Ormas Islam Lain

31 Januari 2018

Syarikat Islam: Kapolri Tak Berniat Kesampingkan Ormas Islam Lain

Delapan pengurus pusat Syarikat Islam menemui Kapolri untuk meminta penjelasan mengenai video pidato yang mengundang polemik.

Baca Selengkapnya

Baksos Gereja Ditolak Ormas, Sri Sultan: Jangan Bawa Nama Gereja

31 Januari 2018

Baksos Gereja Ditolak Ormas, Sri Sultan: Jangan Bawa Nama Gereja

Menurut Sri Sultan Hamengku Buwono X, baksos di lingkungan warga muslim seyogyanya tidak membawa nama gereja.

Baca Selengkapnya

Baksos Gereja Bantul Ditolak Ormas, Kata Polisi Kurang Komunikasi

31 Januari 2018

Baksos Gereja Bantul Ditolak Ormas, Kata Polisi Kurang Komunikasi

Polisi menyebut aksi penolakan Ormas atas Baksos Gereja Pringgolayan Bantul karena kurang komunikasi saja.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Ormas Melarang Bakti Sosial Gereja Santo Paulus Yogya

30 Januari 2018

Sejumlah Ormas Melarang Bakti Sosial Gereja Santo Paulus Yogya

Menyikapi pelarangan bakti sosial oleh sejumlah ormas, Gereja mengadakan rapat bersama tokoh setempat.

Baca Selengkapnya

Tawuran Ormas di Bekasi, FBR: GMBI Bawa Massa dari Luar Bekasi

27 Januari 2018

Tawuran Ormas di Bekasi, FBR: GMBI Bawa Massa dari Luar Bekasi

FBR bersama dengan ormas lain terpaksa terlibat tawuran saat menghalau aksi demonstrasi GMBI yang membawa 300 anggota dari luar Bekasi.

Baca Selengkapnya

Begini Polisi Masih Menjaga Lokasi Bentrokan Massa di Bekasi

26 Januari 2018

Begini Polisi Masih Menjaga Lokasi Bentrokan Massa di Bekasi

Kepolisian masih menjaga ketat lokasi bentrokan massa antar organisasi masyarakat di Plasa Pemerintah Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

Ada Tiga Kejadian Baku Hantam Ormas GMBI dalam Setahun

26 Januari 2018

Ada Tiga Kejadian Baku Hantam Ormas GMBI dalam Setahun

Anggota Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) terlibat baku hantam dengan sejumlah ormas di Bekasi.

Baca Selengkapnya

Tiga Mobil Hancur Akibat Tawuran Ormas di Plasa Pemkot Bekasi

25 Januari 2018

Tiga Mobil Hancur Akibat Tawuran Ormas di Plasa Pemkot Bekasi

Sedikitnya tiga unit mobil minibus rusak akibat tawuran di lingkungan Plasa Pemerintah Kota Bekasi, Jalan Ahmad Yani.

Baca Selengkapnya

Bentrokan Massa Libatkan Ormas di Depan Plasa Pemkot Bekasi

25 Januari 2018

Bentrokan Massa Libatkan Ormas di Depan Plasa Pemkot Bekasi

Kerusuhan di Bekasi terjadi akibat bentrokan massa antar-ormas di depan Plasa Pemerintah Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

Forum Advokat Apresiasi Putusan MK Tolak Uji Materi Perpu Ormas

13 Desember 2017

Forum Advokat Apresiasi Putusan MK Tolak Uji Materi Perpu Ormas

MK memutuskan tidak dapat menerima tujuh permohonan uji materi Perpu Ormas yang diajukan oleh sejumlah individu dan kelompok.

Baca Selengkapnya