BNPT Bicara Bahaya Penyebaran Radikalisme dan Terorisme

Rabu, 18 Oktober 2017 22:55 WIB

Abdul Rahman Kadir. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Yogyakarta - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) menyampaikan soal bahaya penyebaran radikalisme dan terorisme melalui dunia maya di Akademi Angkatan Udara (AAU) di Yogyakarta, Rabu, 18 Oktober 2017.

Deputi Bidang Pencegahan, Perlindungan, dan Deradikalisasi BNPT Mayor Jenderal Abdul Rahman Kadir, menjelaskan rekrutmen dan penyebaran radikalisme yang dulu dilakukan secara tertutup, yaitu melalui kekeluargaan, pertemanan, ketokohan, dan lembaga keagamaan. Tetapi, saat ini sudah mulai terbuka yaitu menggunakan internet.

Baca: BNPT : Pendanaan Terorisme Terkait ISIS Meningkat Sejak 2014

"Orang yang jadi sasaran kelompok ini sepertinya hanya bermain game saja, tapi tanpa sadar sebenarnya sasaran sudah diajak berkomunikasi," kata Abdul Rahman dalam acara Seminar dan Sarasehan Nasional "Cybersecurity Awarnes Dalam Rangka Menguatkan Ketahanan Nasional" di AAU Yogyakarta, Rabu, 18 Oktober 2017.

Selain itu, dia melanjutkan, jaringan teroris juga menggunakan social messenger, seperti WhatsApp, BlackBerry Messenger (BBM), LINE, dan telegram untuk membagikan informasi, propaganda, dan rekrutmen.

Menurut dia, kelompok teroris menggunakan dunia maya karena data di Indonesia banyak orang memanfaatkannya. Berdasarkan data Asosiasi Penggunaan Jasa Internet Indonesia, pengguna internet di Indonesia mencapai 132,7 juta atau 51,8 persen dari jumlah penduduk Indonesia. Alasan lain, ia menambahkan, dunia maya lebih mudah untuk diakses, tidak terkontrol, audiens luas, anonim, kecepatan informasi, media yang interaktif.

"Untuk antisipasi penyebarannya, beberapa situs sudah kami minta ditutup. Masyarakat harus bisa memanfaatkan teknologi dengan baik dan harus bisa memilah," kata dia.

Baca juga: BNPT Sebut Modus Baru Teroris Itu Antara Lain...

Sekretaris Utama BNPT Mayor Jenderal R Gautama Wiranegara menambahkan, semakin canggih teknologi informasi, rekrutmen teroris cukup melalui sosial media. "Itulah yang dikhawatirkan oleh banyak kalangan dan BNPT," ujarnya. Namun, ia menegaskan di kalangan militer tidak ada yang ikut dalam gerakan radikalisme-terorisme. "Untuk saat ini tidak ada prajurit TNI, sejak dilahirkan tidak mudah terpengaruh itu," kata dia.

Memang beberapa waktu lalu ada alumnus STPDN (Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri) yang ikut dalam paham radikal. Namun, dia menambahkan, kini sudah kembali ke rel yang benar dan mengungkapkan testimoni yang juga bermanfaat bagi penanggulangan terorisme.

Deputi Bidang Komunikasi, Informasi dan Aparatur Kementerian Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Marsekal Madya Warsono mengatakan dunia internet digunakan untuk berbagai kepentingan, seperti politik, ekonomi.

"Kalau kita (militer) sudah ada rambu-rambu, tidak dibenarkan untuk itu (ikut paham radikal) harus kita berantas," ujarnya.

Advertising
Advertising

Ia mengatakan, mungkin saja anggota TNI yang tertarik terhadap paham radikalisme. Namun, dia memastikan anggota TNI tersebut akan ditindak. Awalnya akan diajak ke rel yang benar, tetapi akan diproses hukum jika tidak bisa diarahkan.

"Itu mungkin saja ada, tapi itu bukan bidang saya. Kalau seandainya ada, kita ajak kembali ke rel yang benar. Kalau tidak bisa, maka diproses hukum," kata dia.

Berita terkait

BNPT Komitmen Jaga Ideologi Negara Sesuai dengan Arahan Presiden

5 hari lalu

BNPT Komitmen Jaga Ideologi Negara Sesuai dengan Arahan Presiden

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Komisaris Jendral Polisi, Eddy Hartono mengatakan, BNPT berkomitmen untuk mendukung arahan Presiden Republik Indonesia (RI) Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto, terkhusus dalam hal pentingnya menjaga keutuhan negara.

Baca Selengkapnya

BNPT Prioritaskan Perlindungan Anak dari Terorisme

12 hari lalu

BNPT Prioritaskan Perlindungan Anak dari Terorisme

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Komisaris Jendral Polisi, Eddy Hartono menegaskan, anak-anak yang direkrut atau dieksploitasi oleh kelompok terorisme adalah korban yang memerlukan perhatian dan perlindungan khusus.

Baca Selengkapnya

BNPT Raih Penghargaan Kementerian dan Lembaga Negara Awards 2024

21 hari lalu

BNPT Raih Penghargaan Kementerian dan Lembaga Negara Awards 2024

BNPT senantiasa menjalankan kolaborasi sehingga layak meraih penghargaan di Kementerian dan Lembaga Negara Awards 2024.

Baca Selengkapnya

22 Tahun Bom Bali: BNPT Dukung Penyintas Jadi Agen Perdamaian

23 hari lalu

22 Tahun Bom Bali: BNPT Dukung Penyintas Jadi Agen Perdamaian

BNPT maknai peringatan bom Bali untuk dukung penyintas.

Baca Selengkapnya

Wahid Foundation dan BNPT Bersiap Gelar Forum Kemitraan Nasional Penanggulangan Eskrimisme

24 hari lalu

Wahid Foundation dan BNPT Bersiap Gelar Forum Kemitraan Nasional Penanggulangan Eskrimisme

Wahid Foundation menyatakan melalui kemitraan yang erat pemangku kepentingan dari berbagai sektor bisa berbagi pengalaman dan solusi.

Baca Selengkapnya

Rektor UIN Jakarta Sebut Imam Besar Masjid Nabawi Terkesan dengan Islam di Indonesia

25 hari lalu

Rektor UIN Jakarta Sebut Imam Besar Masjid Nabawi Terkesan dengan Islam di Indonesia

Rektor UIN Jakarta mengomentari ceramah Imam Besar Masjid Nabawi Syekh Ahmad bin Ali Al-Hudzaifi, yang membahas soal ekstremisme.

Baca Selengkapnya

BNPT Akan Terus Kolaborasi untuk Tingkatkan Kualitas SDM Mitra Deradikalisasi

29 hari lalu

BNPT Akan Terus Kolaborasi untuk Tingkatkan Kualitas SDM Mitra Deradikalisasi

BNPT akan terus melakukan pendampingan kepada mitra deradikalisasi sehingga kedepannya dapat menjalankan kegiatan-kegiatan positif.

Baca Selengkapnya

Kepala BNPT: Peran Penting TNI Selama 79 Tahun Menjaga Kedaulatan Negara

31 hari lalu

Kepala BNPT: Peran Penting TNI Selama 79 Tahun Menjaga Kedaulatan Negara

Tentara Nasional Indonesia (TNI) selama 79 tahun bersinergi menjaga kedaulatan dan keutuhan bangsa, terutama dalam menghadapi berbagai tantangan keamanan yang dapat mengancam persatuan dan keutuhan nasional.

Baca Selengkapnya

Sinergi BNPT dan KKP Serahkan Benih Ikan Nila Kepada Mitra Derad

31 hari lalu

Sinergi BNPT dan KKP Serahkan Benih Ikan Nila Kepada Mitra Derad

Pemberian benih ikan ini adalah bukti nyata kehadiran negara dan kepedulian terhadap masyarakat khususnya para mitra deradikalisasi.

Baca Selengkapnya

Pembukaan Peparnas XVII 2024 di Solo, BNPT Sosialisasi Sistem Pengamanan di Hotel Alila

32 hari lalu

Pembukaan Peparnas XVII 2024 di Solo, BNPT Sosialisasi Sistem Pengamanan di Hotel Alila

Brigjen Pol Imam Margono mengatakan jika kegiatan ini untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan teror menjelang digelarnya ajang kompetisi olahraga nasional khusus atlet-atlet disabilitas.

Baca Selengkapnya