Bicara soal Kambingnya, Jokowi: Tidak Kurus Seperti Saya

Minggu, 24 September 2017 14:35 WIB

Presiden Jokowi membuat vlog tentang kelahiran kambing piaraannya di Istana Bogor, Senin, 13 Maret 2017. (youtube.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo masih sempat menertawakan dirinya sendiri di Jambore Peternakan Nasional 2017. Ketika memamerkan kambing peliharaannya, Jokowi menyebut hewan peliharaannya itu gemuk, tidak seperti dirinya yang kurus.

"Ya tidak gemuk banget dan tidak kurus-kurus banget kayak saya," ujar Presiden Joko Widodo saat berpidato di acara Jambore Peternakan Nasional 2017, Cibubur, Jakarta Timur, Ahad, 24 September 2017.

Baca : Bertemu Peternak, Jokowi Belajar Cara Urus 11 Kambingnya

Presiden Joko Widodo melanjutkan bahwa dirinya memiliki 11 ekor kambing. Awalnya, ia hanya memiliki lima kambing yang dibeli 10 bulan lalu. Namun, beberapa bulan terakhir, kambingnya beranak pinak.

Presiden Joko Widodo paham bahwa dombanya tidak sebanding dengan yang dikonteskan di Jambore Peternakan Nasional 2017. Sebab, dombanya kalah besar, kalah bagus, dan kalah secara nilai jual pula.

Advertising
Advertising

Baca : Akhir Pekan, Jokowi Bermain dengan Hewan

Oleh karenanya, kata Presiden Joko Widodo, dirinya mempersilahkan para peternak peserta Jambore untuk mengkritik ternaknya maupun memperbaiki cara perawatannya. Lagipula, Jokowi menganggap dirinya pemula.

"Tapi kalau saya lihat ya domba saya cukup bersih, gemuk juga tidak tapi kurus juga tidak. Terpelihara lah," ujar Jokowi.

ISTMAN MP

Berita terkait

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

3 menit lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

1 jam lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

3 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

4 jam lalu

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

Menkomarinves Luhut Pandjaoitan buka kemungkinan kewarganegaraan ganda untuk diaspora. Apa saja alasan dan syaratnya?

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

4 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

5 jam lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

5 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

7 jam lalu

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

Masa jabatan kepala desa akhirnya diperpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun. Beleid gres itu tertuang dalam UU Desa yang diteken Jokowi.

Baca Selengkapnya

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

9 jam lalu

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Prabowo ingin menjaga silaturahmi kebangsaan dan menjadi teladan lewat presidential club.

Baca Selengkapnya

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

16 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya