September, Tommy Bebas

Reporter

Editor

Kamis, 17 Agustus 2006 19:25 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Lembaga Pemasyarakatan Cipinang akan mengajukan pembebasan bersyarat untuk putra bekas presiden Soeharto, Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto, pada September mendatang. "Bukan berarti bebas murni, namun bebas bertahap," kata Kepala LP Narkotika Cipinang Wibowo Djoko Harjono, kemarin. Menurut Wibowo, pertimbangan yang dipakai untuk melakukan pengajuan terhadap pembebasan bersyarat karena Tommy dinilai berkelakuan baik selama dalam penjara. Oleh Mahkamah Agung Tommy divonis penjara 10 tahun karena empat kasus, dua kasus kepemilikan senjata api ilegal, pembunuhan hakim Agung Syafiudin Kartasasmita, dan menjadi buron. Sejak dipenjara pada 2001, Tommy telah mendapatkan lima kali remisi yang totalnya mencapai 31 bulan, termasuk remisi 5 bulan pada peringatan 17 Agustus tahun ini. Dengan potongan itu, Tommy yang seharusnya bebas pada 2011, keluar dari penjara pada Oktober 2008. Namun karena dianggap berkelakuan baik dan telah menjalani dua pertiga masa hukuman, Tommy mendapat keistimewaan untuk bisa bebas bersyarat. Tetapi Wibowo tidak bisa memastikan kapan tepatnya pengajuan permohonan bebas bersyarat dapat dilakukan Tomy. "Mungkin sekitar dua bulan lagi," ujarnya. Selain Tommy, dalam peringatan kemerdekaan kali ini ada 56 ribu narapidana seluruh Indonesia yang mendapat remisi. "Seluruh lembaga pemasyarakatan telah bergerak memberikan remisi," ujar Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Hamid Awaluddin, ketika usai memberikan remisi itu secara simbolis di Lembaga Pemasyarakatan kelas I Tangerang, Banten, kemarin. Di antara mereka, 5.730 narapidana langsung bebas, kemarin.Ketua Inkud Nurdin Khalid adalah di antara mereka yang kemarin mendapat remisi dan langsung bebas dari penjara Salemba. Ia mendapatkan remisi 3 bulan setelah sebelumnya mendapatkan remisi 3,5 bulan.Remisi juga diberikan kepada sembilan narapidana bom Bali I. Andi Hidayat, Junaedi, Abdul Rauf, Andri Octavia (kelompok Serang), Mujarod, Sofyan Hadi, Hamzah Baza (kelompok Kaltim), Maskur Abdul Kadir (Bali) dan Ahmad Roichan (Solo), mendapat remisi empat bulan.Munfiantun alias Fitri, 30 tahun, isteri gembong teroris Noor Din M. Top juga mendapat remisi dua bulan. Selain Munfiantun, lima orang nara pidana kasus Bom Bali I di Lembaga Pemasyarakatan Lamongan juga memperoleh remisi antara 1 hingga 3 bulan. Sandy Indra Pratama | Riky Ferdianto | Reh Atemalem Susanti | Ayu Cipta | Rofiqi Hasan | Kukuh

Berita terkait

Obral Remisi Idul Fitri untuk Narapidana Korupsi

17 hari lalu

Obral Remisi Idul Fitri untuk Narapidana Korupsi

Ratusan narapidana korupsi mendapat remisi Idul Fitri termasuk Setya Novanto dan Djoko Susilo.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

21 hari lalu

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

Tidak hanya tahun ini, Setya Novanto alias Setnov pun mendapat remisi khusus Hari Raya Idulfitri 2023.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

21 hari lalu

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

Berita mengenai setahun vonis banding Ferdy Sambo atas pembunuhan ajudannya, Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat banyak dibaca.

Baca Selengkapnya

Setya Novanto Dapat Remisi, IM57+ Nilai Akan Berefek Buruk terhadap Pemberantasan Korupsi

21 hari lalu

Setya Novanto Dapat Remisi, IM57+ Nilai Akan Berefek Buruk terhadap Pemberantasan Korupsi

Sejumlah rekayasa hukum yang dilakukan Setya Novanto saat menjalani proses hukum tak bisa dianggap main-main.

Baca Selengkapnya

ICW Sebut Remisi Terlihat Diobral untuk para Koruptor

23 hari lalu

ICW Sebut Remisi Terlihat Diobral untuk para Koruptor

Sebanyak 240 narapidana korupsi di Lapas Sukamiskin mendapat remisi Idul Fitri

Baca Selengkapnya

Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo Dapat Remisi Lebaran, Begini Kasus Korupsi Simulator SIM Jenderal Polisi

23 hari lalu

Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo Dapat Remisi Lebaran, Begini Kasus Korupsi Simulator SIM Jenderal Polisi

Mantan Kakorlantas Polri Djoko Susilo mendapat remisi lebaran di Lapas Sukamiskin. Berikut kilas balik kasus korupsi pengadaan simulator SIM Rp 196 M

Baca Selengkapnya

Sudah Berkali Dapat Remisi, Segini Diskon Masa Tahanan Koruptor e-KTP Setya Novanto

23 hari lalu

Sudah Berkali Dapat Remisi, Segini Diskon Masa Tahanan Koruptor e-KTP Setya Novanto

Narapidana korupsi e-KTP Setya Novanto beberapa kali mendapatkan remisi masa tahanan. Berapa jumlah remisi yang diterimanya?

Baca Selengkapnya

Koruptor Setya Novanto Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi E-KTP dan Benjolan Sebesar Bakpao

23 hari lalu

Koruptor Setya Novanto Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi E-KTP dan Benjolan Sebesar Bakpao

Narapidana korupsi e-KTP Setya Novanto kembali dapat remisi Lebaran. Begini kasusnya dan drama benjolan sebesar bakpao yang dilakukannya.

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Eks Ketua DPRD Jawa Barat Irfan Suryanagara Dapat Remisi Lebaran, OPM Tembak Mati Danramil Aradide

23 hari lalu

Top 3 Hukum: Eks Ketua DPRD Jawa Barat Irfan Suryanagara Dapat Remisi Lebaran, OPM Tembak Mati Danramil Aradide

MA menganulir putusan bebas PN Bale terhadap eks Ketua DPRD Jabar Irfan Suryanagara menjadi hukuman penjara selama 10 tahun dan denda Rp2 miliar.

Baca Selengkapnya

Eks Bupati Cirebon Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi Sunjaya Purwadisastra Terima Suap Rp 66 Miliar

24 hari lalu

Eks Bupati Cirebon Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi Sunjaya Purwadisastra Terima Suap Rp 66 Miliar

Sunjaya Purwadisastra mendapat remisi dari Lapas Sukamiskin. Ini kilas balik kasus korupsi yang menjerat mantan Bupati Cirebon itu.

Baca Selengkapnya