Australia Tahan Pencari Suaka Asal Papua

Reporter

Editor

Jumat, 20 Januari 2006 09:18 WIB

TEMPO Interaktif, Sydney: Otoritas Australia, Jumat, membawa 43 orang pencari suaka asal Papua ke tahanan di sebuah pulau terpencil di Samudera Hindia. Penahanan ini diprotes para aktivis pembela pengungsi.Para pencari suaka itu lebih dulu dicek kesehatannya di kawasan Cape York, tempat mereka ditemukan setelah dilaporkan hilang di Selat Torres. Mereka lalu diterbangkan dengan pesawat militer pada Kamis malam ke Christmas Island, sebuah pulau di kawasan Samudera Hindia di wilayah Australia."Para lelaki akan ditempatkan di Pusat Tahanan Phosphate Hill, sementara para perempuan dan anak-anak akan ditempatkan di perumahan staf," kata juru bicara Departemen Imigrasi Sandi Longan.Sebanyak 43 orang Papua --yang dilaporkan sebagai aktivis prokemerdekaan Papua dan keluarga mereka-- berangkat dari Merauke, Jumat pekan lalu, menggunakan perahu tradisional. Mereka dilaporkan hilang Rabu, sebelum kemudian ditemukan di kawasan Cape York. Para pencari suaka itu membentangkan spanduk di perahu mereka. Isinya, antara lain tuduhan bahwa pemerintah Indonesia melakukan genocide (pembunuhan terhadap etnis) Papua.Para aktivis hak asasi manusia dan Partai Buruh yang beroposisi di Australia mengritik penahanan orang-orang Papua itu. "Saya tidak mengerti mengapa mereka ditempatkan sejauh-jauhnya dari tempat yang memungkinkan mereka mendapatkan perlindungan hukum," kata Tony Burke, juru bicara imigrasi Partai Buruh.Media massa Australia melaporkan, pejabat Indonesia diberi kesempatan bertemu orang-orang Papua itu sebelum mereka dibawa ke Christmas Island. Kedutaan Besar RI di Canberra pun menyatakan, tuduhan orang-orang Papua soal genocide itu tak berdasar. AFP/Budi

Berita terkait

Singgung AUKUS, Indonesia Ajak Australia Jaga Perdamaian Indo-Pasifik

10 Februari 2023

Singgung AUKUS, Indonesia Ajak Australia Jaga Perdamaian Indo-Pasifik

Indonesia desak Australia untuk bersama-sama menjaga perdamaian Indo-Pasifik, di tengah bayang kekuatan besar seperti China dan Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

PM Australia Segera Kerahkan Menteri untuk Revitalisasi Dagang dengan RI

7 Juni 2022

PM Australia Segera Kerahkan Menteri untuk Revitalisasi Dagang dengan RI

PM Australia Anthony Albanese mengatakan revitalisasi hubungan perdagangan dan investasi dengan RI adalah prioritas di prioritas pemerintahannya.

Baca Selengkapnya

Alasan Jokowi Ajak PM Australia Gowes Pakai Sepeda Bambu

6 Juni 2022

Alasan Jokowi Ajak PM Australia Gowes Pakai Sepeda Bambu

Albanese menganggap ajakan Jokowi untuk naik sepeda bambu ini sebagai sebuah kehormatan besar.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beberkan 5 Poin Hasil Pertemuan Bilateral dengan PM Australia

6 Juni 2022

Jokowi Beberkan 5 Poin Hasil Pertemuan Bilateral dengan PM Australia

Jokowi mengatakan isu yang dibicarakan ialah seputar perdagangan dan investasi kedua negara.

Baca Selengkapnya

Temui Jokowi, PM Australia Ingin Revitalisasi Hubungan Dagang dengan RI

6 Juni 2022

Temui Jokowi, PM Australia Ingin Revitalisasi Hubungan Dagang dengan RI

Albanese merupakan pemimpin terpilih Australia yang baru dilantik pada 23 Mei lalu.

Baca Selengkapnya

Warga Australia Antusias Belajar Gamelan Bali dan Angklung dari KBRI Canberra

17 Oktober 2021

Warga Australia Antusias Belajar Gamelan Bali dan Angklung dari KBRI Canberra

Para Mahasiswa dari Defence Force School of Languages Australia di Canberra antusias belajar gamelan Bali dan angklung dari workshop KBRI Canberra.

Baca Selengkapnya

Indonesia Cultural Circle Pamer Pesona Nusa Tenggara Timur ke Australia

20 Juni 2021

Indonesia Cultural Circle Pamer Pesona Nusa Tenggara Timur ke Australia

Masyarakat Australia dan kalangan diplomatik terpikat keindahan Nusa Tenggara Timur ketika menghadiri Indonesia Cultural Circle (ICC) KBRI Canberra.

Baca Selengkapnya

Festival Indonesia Meriahkan Kota Kecil di Pantai Utara Australia

2 Juni 2021

Festival Indonesia Meriahkan Kota Kecil di Pantai Utara Australia

Festival Indonesia, ASYIK Indonesia Arts Festival, menampilkan pertunjukan budaya Indonesia ke penduduk kota pesisir Australia di New South Wales.

Baca Selengkapnya

Kemendag RI dan KBRI Canberra Fasilitasi MoU BUMN dengan Perusahaan Australia

28 Mei 2021

Kemendag RI dan KBRI Canberra Fasilitasi MoU BUMN dengan Perusahaan Australia

MoU antara PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI/Persero) dan N Brothers Ltd/Import Station Trading Pty Ltd dilakukan di KBRI Canberra, Australia.

Baca Selengkapnya

Indofest 2021 Australia Obati Kerinduan akan Indonesia

31 Maret 2021

Indofest 2021 Australia Obati Kerinduan akan Indonesia

Festival Indonesia terbesar di Australia, Indofest, menampilkan budaya dan kuliner nusantara untuk mengobati kerinduan terhadap Indonesia.

Baca Selengkapnya