TNI Selesaikan Penarikan Pasukan dari Aceh

Reporter

Editor

Kamis, 29 Desember 2005 16:02 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Tentara Nasional Indonesia menyelesaikan penarikan pasukan nonorganiknya (bukan anggota Kodam Iskandar Muda) dari Aceh. Sebanyak 3.354 prajurit, Kamis (29/12), dipulangkan dari Pelabuhan Umum Krueng Geukueh, Aceh Utara. Proses ini dilakukan setelah selesainya proses penyerahan dan pemusnahan senjata milik Gerakan Aceh Merdeka, serta pembubaran sayap militer kelompok itu. Menurut Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjen Supiadin A.S., kini tak ada lagi senjata api yang beredar di masyarakat."Jika ada merupakan tugas polisi untuk menindaknya. Pelakunya dianggap kriminal," kata Supiadin pada upacara pemulangan pasukan TNI nonorganik tahap terakhir itu.Supiadin berharap kepada seluruh masyarakat yang masih menyimpan dan menggunakan senjata api ilegal agar segera menyerahkannya kepada kepolisian atau TNI. Demikian juga mereka yang mengetahui keberadaan senjata ilegal diminta melapor.Sementara itu, setelah penarikan pasukan nonorganik selesai, kata Supiadin, keberadaan Komando Pemulihan Keamanan dinyatakan berakhir. Tugas-tugas pemulihan keamanan dan ketertiban masyarakat serta penegakan hukum semuanya menjadi tanggung jawab Kepolisian Republik Indonesia.Sebanyak 3.354 personel TNI yang ditarik berasal dari Gugus Tugas Detasemen Pemukul 1 dan 2. Mereka dipulangkan dengan KRI Teluk Lampung. Ada pula Batalion 5 Marinir dan Satuan Tugas Muara dipulangkan dengan KRI Teluk Parigi. Batalion Kavaleri 3, Satgas Intel 3, Satgas Info, Satgas Komunikasi Elektronik, dan Satgas Bantuan akan menumpangi KRI Teluk Ratai.Pasukan dari Satgas Intel Taktis dan Satgas Polisi Militer akan meninggalkan Aceh dengan KRI Teluk Langsa. Sementara Satgas Banmin menumpangi KRI Teluk Kao. Pasukan yang akan pulang dengan menggunakan pesawat Hercules dari Bandar Udara Malikussaleh berasal dari Markas Komando Operasi dan Satgas Udara. Imran MA

Berita terkait

Soal Qanun Bendera, DPR Aceh Bentuk Pansus  

12 Oktober 2015

Soal Qanun Bendera, DPR Aceh Bentuk Pansus  

Pansus akan bertemu Presiden membahas bendera Aceh.

Baca Selengkapnya

Polemik Bendera Aceh, Presiden Jokowi Diminta Turun Tangan

24 Agustus 2015

Polemik Bendera Aceh, Presiden Jokowi Diminta Turun Tangan

Anggota Dewan Aceh menilai Presiden perlu turun tangan agar polemik antara Aceh dan Jakarta itu segera selesai.

Baca Selengkapnya

DPR Aceh: Pengibaran Bulan Bintang Hal Wajar  

16 Agustus 2015

DPR Aceh: Pengibaran Bulan Bintang Hal Wajar  

Pengibaran bendera bulan bintang sesuai keinginan warga Aceh yang minta agar pemerintah memberlakukan Qanun Nomor 3 Tahun 2013.

Baca Selengkapnya

Jelang HUT RI, Anggota DPR Aceh Kibarkan Bendera Aceh

15 Agustus 2015

Jelang HUT RI, Anggota DPR Aceh Kibarkan Bendera Aceh

Pengibaran bendera Aceh itu dilangsungkan dalam sebuah upacara di Lhokseumawe.

Baca Selengkapnya

Kibarkan Bendera GAM, Aksi Mahasiswa Dibubarkan Polisi

15 Agustus 2015

Kibarkan Bendera GAM, Aksi Mahasiswa Dibubarkan Polisi

Polisi menghentikan aksi mahasiswa setelah melepaskan tembakan peringatan ke atas.

Baca Selengkapnya

Peringati 10 Tahun Damai, Warga Aceh Gelar Doa Bersama

15 Agustus 2015

Peringati 10 Tahun Damai, Warga Aceh Gelar Doa Bersama

Peringatan sepuluh tahun perdamaian di Aceh tidak semeriah tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya

7 Bendera GAM Berkibar, Apa Kata Sutiyoso?  

30 Juli 2015

7 Bendera GAM Berkibar, Apa Kata Sutiyoso?  

Belum ada kesepakatan perubahan terhadap qanun bendera dan lambang Aceh antara pemerintah Aceh dan pemerintah pusat.

Baca Selengkapnya

Polemik Bendera Aceh, Gubernur Zaini: Tunggu Tanggal Mainnya

6 Mei 2015

Polemik Bendera Aceh, Gubernur Zaini: Tunggu Tanggal Mainnya

Menurut Zaini tindakan menaikkan bendera bulan bintang bukan hal yang harus diputuskan begitu mendadak.

Baca Selengkapnya

Ketua DPR Akan Kibarkan Bendera Aceh, Sekretaris Mencegah  

4 Mei 2015

Ketua DPR Akan Kibarkan Bendera Aceh, Sekretaris Mencegah  

Polemik tentang bendera Aceh telah berlangsung lama. Pemerintah menilai mirip dengan bendera Gerakan Aceh Merdeka.

Baca Selengkapnya

Pembuat Bendera GAM di Pekalongan Dilepaskan  

6 September 2014

Pembuat Bendera GAM di Pekalongan Dilepaskan  

Herlina mengira bendera itu hanya bendera partai politik biasa.

Baca Selengkapnya