Rekomendasi PAN untuk Pesaing Risma Alot, Ini Penjelasannya

Reporter

Rabu, 19 Agustus 2015 22:01 WIB

Pasangan bakal calon walikota dan calon wakil walikota, Rasiyo (kiri) dan Dhimam Abror Djuraid (kanan) saat tiba untuk mendaftar Pilkada 2015 di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya, 11 Agustus 2015. Pasangan ini resmi menjadi penantang pasangan Risma-Wisnu dalam pemilihan walikota Surabaya pada 9 Desember 2015. FULLY SYAFI

TEMPO.CO, Surabaya - Wakil Ketua Partai Amanat Nasional Jawa Timur, Firda, menepis desas-desus bahwa surat rekomendasi partainya untuk pasangan calon kepala daerah Kota Surabaya, Rasiyo-Dhimam Abror, masih misterius. Menurutnya, rekomendasi tersebut telah dikeluarkan sehingga Rasiyo-Abror dipastikan bakal maju menjadi penantang pasangan inkumben Tri Rismaharini-Whisnu Sakti Buana.

“PAN sudah mengeluarkan rekom dua kali, waktu pasangan Abror-Haries Purwoko (yang akhirnya mundur) dan Rasiyo-Abror. Saya tahu karena saya yang mengurus semuanya,” kata Firda di Komisi Pemilihan Umum Kota Surabaya, Rabu, 19 Agustus 2015.

Firda menuturkan Dewan Pimpinan Pusat PAN sebenarnya telah mengeluarkan rekom untuk Rasiyo-Abror sejak pasangan ini dideklarasikan tak lama setelah Haries 'menghilang'. Namun saat rekom akan dibawa mendaftar ke KPU Surabaya pada tanggal 11 Agustus 2015, PAN sedang menggelar Musyawarah Wilayah di Kediri, Jawa Timur.

Karena semua pengurus sedang sibuk, kata Firda, terpaksa hanya bisa mengirimkan surat rekomendasi dalam bentuk scan kepada Ketua PAN Surabaya, Surat. “Rekomendasi itu ditandatangani 10 Agustus 2015 oleh Bang Zul (Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan), tepatnya setelah beliau pulang dari Muswil,” kata dia.

Setelah Muswil selesai Firda mengaku langsung mengambil surat rekomendasi itu ke Jakarta. Namun surat itu batal dia bawa karena KPU Surabaya hanya menerima berkas dua kali, yaitu pada saat pendaftaran pasangan calon dan pada saat perbaikan berkas pasangan calon. “Supaya aman, karena banyak isu macam-macam, termasuk ada pihak yang mau mengganjal rekomendasi. Makanya suratnya saya titipkan di DPP agar aman,” ujarnya.

Firda memastikan surat rekomendasi Rasiyo-Abror yang asli telah diserahkan oleh Sekretaris Jenderal PAN Edi Suparno kepada pengurus PAN Jawa Timur. Setelah itu langsung dia serahkan ke KPU.

Surat tersebut, kata Firda, sama persis dengan versi scan yang diberikan waktu pendaftaran calon pada 10 Agustus 2015. “Jadi, waktu pendaftaran itu sudah ada dan lengkap semuanya,” kata dia.

Firda mengklaim PAN dan Partai Demokrat serius mengusung Rasiyo-Abror, karena masih banyak pembangunan yang harus ditata, termasuk soal soal perumahan. Kata dia warga Surabaya masih banyak yang tidak memiliki rumah. “Bu Risma baik, tapi kami lihat masih ada pembangunan yang harus ditata ke depannya,” ujarnya.

MOHAMMAD SYARRAFAH

Berita terkait

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

2 Oktober 2022

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

Gubernur Jawa Timur Khofifah mengatakan pemerintah akan bertanggung jawab atas biaya perawatan dan pengobatan korban Tragedi Kanjuruhan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Pemprov Jawa Timur Soal Saldo Pemda Nganggur di Bank Paling Banyak

3 Mei 2022

Jawaban Pemprov Jawa Timur Soal Saldo Pemda Nganggur di Bank Paling Banyak

Sri Mulyani Indrawati menyampaikan bahwa dana Pemerintah Daerah Jawa Timur di perbankan memiliki saldo tertinggi per Maret 2022.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Rumah akibat Gempa Situbondo Diharapkan Selesai 3 Pekan

12 Oktober 2018

Perbaikan Rumah akibat Gempa Situbondo Diharapkan Selesai 3 Pekan

Berdasarkan catatan Pemprov Jatim, Soekarwo mengatakan ada sebanyak 210 rumah rusak di Kecamatan Gayam, Pulau Sapudi akibat gempa Situbondo.

Baca Selengkapnya

Gempa Situbondo, Pemda Jatim Bangun RS Sementara di Pulau Sapudi

12 Oktober 2018

Gempa Situbondo, Pemda Jatim Bangun RS Sementara di Pulau Sapudi

Pulau Sapudi adalah wilayah yang paling parah terdampak gempa Situbondo berkekuatan 6,3 SR.

Baca Selengkapnya

Alasan Pasar Mobil Jatim Tetap Stabil Atas Pelemahan Rupiah

15 September 2018

Alasan Pasar Mobil Jatim Tetap Stabil Atas Pelemahan Rupiah

Pasar penjualan mobil di Jawa Timur masih stabil dan tak terpengaruh pelemahan rupiah atas dolar AS

Baca Selengkapnya

AHY Ajak Milenial di Jawa Timur Tidak Golput pada Pemilu

21 Juni 2018

AHY Ajak Milenial di Jawa Timur Tidak Golput pada Pemilu

Menurut AHY, generasi milenial sangat penting untuk sadar dan berpartisipasi dalam politik, seperti berpartisipasi dalam Pemilu.

Baca Selengkapnya

Hasil UN SMP 2018 Turun, Jawa Timur Minta Soal Dipermudah

25 Mei 2018

Hasil UN SMP 2018 Turun, Jawa Timur Minta Soal Dipermudah

Hasil UN SMP 2018 Jawa Timur, kata Saiful, masih cukup baik dibandingkan dengan daerah lain. "Jatim masih cukup baik, bayangkan yang di luar Jawa."

Baca Selengkapnya

PWNU Jatim Desak Kepolisian Usut Tiga Penyerangan Ulama

20 Februari 2018

PWNU Jatim Desak Kepolisian Usut Tiga Penyerangan Ulama

Sejak sepekan ini serangkaian penyerangan tokoh agama/ ulama dan tempat ibadah terjadi di Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Dalam Setahun, Enam Kepala Daerah Jawa Timur Berurusan dengan KPK

5 Februari 2018

Dalam Setahun, Enam Kepala Daerah Jawa Timur Berurusan dengan KPK

Di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Surabaya, Jawa Timur, Jumat pekan lalu, 2 Februari 2017, Eddy didakwa jaksa KPK menerima suap Rp1,9 miliar.

Baca Selengkapnya