Zulkifli Hasan Bantah Menang Berkat Amien Rais  

Reporter

Rabu, 4 Maret 2015 03:38 WIB

Ketua Majelis Pertimbangan Partai PAN Amien Rais (kedua kanan), Hatta Rajasa (ketiga kiri), dan Zulkifli Hasan (ketiga kanan) bertepuk tangan dalam pembukaan Kongres IV Partai Amanat Nasional (PAN), Bali, 28 Februari 2015. Kongres tersebut dijadwalkan berlangsung hingga 2 Maret 2015. ANTARA/Rosa Panggabean

TEMPO.CO, Nusa Dua - Ketua Umum Partai Amanat Nasional terpilih, Zulkifli Hasan, membantah bahwa kemenangannya berkat dukungan Amien Rais dan Soetrisno Bachir. “Bukan karena Pak Amien sendiri, bukan karena saya sendiri, tidak. Ini karena tim yang hebat. Tidak mungkin ini dimenangkan oleh satu-dua orang,” katanya kepada Tempo di Rumah Makan Padang Natrabu, Nusa Dua, Bali, 3 Maret 2015.

Ia menjelaskan, kemenangannya merupakan perjuangan kader PAN yang berkeliling Indonesia. “Ada teman saya sembilan hari di Papua, ketemu pengurus daerah satu per satu berkali-kali. Jadi, jangan dikecilkan.”

Zulkifli memuji kerja tim pendukungnya. Ia mencontohkan, kegigihan Bara Hasibuan yang berhasil mengajak sembilan pengurus di Sulawesi Utara agar mendukungnya. “Itu hanya Bara Hasibuan yang bisa. Tak bisa saya, tak bisa Pak Soetrisno,” ucapnya.

Ia menolak mengomentari serangan Amien Rais, Ketua Dewan Kehormatan PAN, terhadap Hatta mempengaruhi dukungan untuknya. “Semua sudah terjadilah. Kita tidak usah bahas lagi.”

Zulkifli mengaku pernah disemprot besannya itu. “Tidak masalah. Habis itu, selesai satu-dua hari atau semingguan selesai,” katanya.

Ia mengaku akan menemui Hatta. “Saya sudah telepon. Pulang dari sini nanti, saya akan datang untuk duduk bersama. Saya, Pak Amien, dan Pak Hatta untuk menyusun pengurus.”

Sebagaimana diketahui, Amien telah menyindir Hatta dengan menyebutnya telah berbohong lantaran menemui presiden terpilih Joko Widodo pada 30 September 2014. Hatta kemudian membalas serangan itu melalui akun Twitter-nya, @hattarajasa. Hatta mengaku bertemu dengan Jokowi pada 1 September 2014. “Dalam pertemuan itu, saya didampingi Pak Zul Hasan dan Edi Yosfi. Kami semua berbicara bersama dengan presiden terpilih Jokowi,” kata Hatta.

PRIHANDOKO

Berita terkait

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

18 jam lalu

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

PDIP dan PPP mengklaim ribuan suara pindah ke partai lain dalam sidang sengketa Pileg di MK hari ini.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

2 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

Mendag Zulkifli Hasan kembalikan aturan impor bahan baku industri. Apa alasannya? Begini bunyi Permendag 25/2022.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

2 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Zulhas Revisi Permendag Pembatasan Barang Bawaan Impor, Angin Segar bagi Pelaku Bisnis Jastip?

2 hari lalu

Zulhas Revisi Permendag Pembatasan Barang Bawaan Impor, Angin Segar bagi Pelaku Bisnis Jastip?

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang, tidak ada lagi pembatasan barang.

Baca Selengkapnya

Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

2 hari lalu

Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengklaim sejumlah harga pangan telah berangsur normal. Yang mahal tinggal gula pasir.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Tepis Larangan Warung Madura Buka 24 Jam

3 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Tepis Larangan Warung Madura Buka 24 Jam

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menepis isu pelarangan operasional warung madura selama 24 jam.

Baca Selengkapnya

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

3 hari lalu

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

Sejumlah partai politik yang tergabung dalam KIM membuka peluang PKS untuk bergabung ke Prabowo, kecuali Gelora. Apa alasan Gelora menolak PKS?

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

3 hari lalu

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

Ini alasan Partai Golkar dan PAN menyebut Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar partainya.

Baca Selengkapnya

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

4 hari lalu

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sebelumnya mengaku dirinya sudah berulang kali menyampaikan bahwa PAN membuka pintu untuk Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

4 hari lalu

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

Mendag Zulkifli Hasan menginspeksi mendadak sebuah pabrik baja milik investor Cina yang meproduksi baja ilegal tidak sesuai SNI.

Baca Selengkapnya