Amien Rais Dengar Zulkifli Hasan Akan Tersangka  

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

Selasa, 20 Januari 2015 12:06 WIB

Ketua Umum Partai Amanat Nasional, Hatta Rajasa (tengah), bersama Ketua Majelis Tinggi PAN, Amien Rais (kiri), dan Ketua DPP PAN, Zulkifli Hasan (kanan). TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Surabaya - Menjelang pencalonan Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan untuk menjadi Ketua Umum PAN saat kongres di Bali, muncul isu bahwa saat Zulkifli menang dan menjadi Ketua Umum PAN, surat perintah penyidikan dari Komisi Pemberantasan Korupsi akan keluar sekaligus penetapan Zulkifli sebagai tersangka.

"Kok, tega-teganya," kata Ketua Majelis Pertimbangan PAN Amien Rais. Ia berbicara hal ini di hadapan 26 DPW PAN yang mendukung pencalonan Zulkifli di Hotel Shangri-La, Surabaya. Senin, 19 Desember 2015. (Baca: Zulkifli Hasan Galang Dukungan 26 DPW PAN.)

Amien berkeyakinan bahwa KPK memanggil Zulkifli hanya untuk menjadi saksi kasus dugaan suap pengurusan alih fungsi hutan di Riau. Ia menyatakan pemanggilan Ketua Umum PAN oleh KPK merupakan hal biasa.

"Insya Allah, hanya sebagai saksi. Dan soal dipanggil KPK, alhamdulillah, empat Ketua Umum PAN pernah dipanggil KPK," ujar Amien, yang langsung mengundang tawa pengurus DPW dan DPD yang hadir. (Baca: Ini Pidato Zulkifli Hasan yang Sebabkan Suap Riau.)

Empat Ketua Umum PAN tersebut, tutur Amien, antara lain ia sendiri yang pernah diperiksa KPK selama setengah jam, Soetrisno Bachir yang pernah diperiksa selama satu jam terkait dengan dugaan tindak pidana pencucian uang yang dilakukan adik Gubernur Banten nonaktif Atut Chosiyah Chasan bernama Chaeri Wardana alias Wawan, dan Ketua Umum PAN saat ini, Hatta Rajasa, dalam kasus bantuan hibah kereta rel listrik (KRL) dari Jepang pada 2006. "Dan Pak Zul juga pernah jadi saksi," ujarnya.

KPK beberapa kali memanggil Zulkifli Hasan. Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat itu diperiksa sebagai saksi kasus pemberian izin alih fungsi hutan. (Baca: Zulkifli Jelaskan Peran Amien Rais Soal Calon Ketum PAN.)

Dalam kasus alih fungsi lahan di Bukit Jonggol tersebut, Zulkifli telah menjalani pemeriksaan sebagai saksi untuk Kwee Cahyadi Kumala alias Swee Teng, Direktur Utama PT Sentul City sekaligus Komisaris PT Bukit Jonggol Asri. Dalam kasus penyuapan Bupati Bogor, Cahyadi ditetapkan sebagai tersangka. Pemeriksaan ihwal kasus ini telah dilakukan.

Perihal kasus yang sama, penyidik dari KPK juga memanggil Direktur Jenderal Planologi Kementerian Kehutanan Bambang Soepijanto, Sekretaris Jenderal Kementerian Kehutanan Hadi Daryanto, anggota Komisi IV DPR 2009-2014, dan dua orang dari swasta bernama Keith Steven Muljadi dan Atar Kompoy.

EDWIN FAJERIAL




Baca berita lainnya:
Mahasiswi Berutang Rp 1 Miliar Dikenal Tertutup
Dua Indikasi Presiden Jokowi Dipengaruhi Megawati

Bob Sadino, Celana Pendek, dan Ajaran Agama

Bocah Ini Memprotes Tuhan di Depan Paus Fransiskus

Berita terkait

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

2 hari lalu

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

Sejumlah partai politik yang tergabung dalam KIM membuka peluang PKS untuk bergabung ke Prabowo, kecuali Gelora. Apa alasan Gelora menolak PKS?

Baca Selengkapnya

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

7 hari lalu

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyatakan dirinya siap maju di Pilkada 2024 setelah mendapat arahan dari Ketum PAN, tapi...

Baca Selengkapnya

Respons KPU dan Ketum PAN soal Gugatan PDIP di PTUN

7 hari lalu

Respons KPU dan Ketum PAN soal Gugatan PDIP di PTUN

KPU dan Ketum PAN Zulkifli Hasan menanggapi gugatan PDIP di PTUN terkait pencalonan Gibran di Pilpres 2024. Begini kata mereka.

Baca Selengkapnya

Profil Zita Anjani, Putri Ketum PAN yang Didorong Berduet dengan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

19 hari lalu

Profil Zita Anjani, Putri Ketum PAN yang Didorong Berduet dengan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

Zita Anjani didorong berduet dengan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta. Berikut profil putri Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan itu.

Baca Selengkapnya

Partai Ummat dan Keluarga Bantah Kabar Amien Rais Meninggal: Pak Amien Sehat

25 hari lalu

Partai Ummat dan Keluarga Bantah Kabar Amien Rais Meninggal: Pak Amien Sehat

Pendiri sekaligus Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, Amien Rais dikabarkan meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

78 Tahun Sultan Hamengkubuwono X, Salah Seorang Tokoh Deklarasi Ciganjur 1998

28 hari lalu

78 Tahun Sultan Hamengkubuwono X, Salah Seorang Tokoh Deklarasi Ciganjur 1998

Hari ini kelahirannya, Sri Sultan Hamengkubuwono X tidak hanya sebagai figur penting dalam sejarah Yogyakarta, tetapi juga sebagai tokoh nasional yang dihormati.

Baca Selengkapnya

Peran 4 Tokoh Deklarasi Ciganjur: Megawati, Gus Dur, Amien Rais, dan Sultan HB X

59 hari lalu

Peran 4 Tokoh Deklarasi Ciganjur: Megawati, Gus Dur, Amien Rais, dan Sultan HB X

Simak peran empat tokoh Deklarasi Ciganjur Megawati, Gus Dur, Amien Rais, Sultan HB X untuk mengakhiri pemerintahan Orde Baru. Berikut 8 pemikirannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Presiden Boleh Memihak di Pemilu 2024, Amien Rais: Menampakkan Kebodohannya

26 Januari 2024

Jokowi Sebut Presiden Boleh Memihak di Pemilu 2024, Amien Rais: Menampakkan Kebodohannya

Amien Rais, menyebut Presiden Jokowi telah menunjukkan kebodohan dan ambisinya mempertahankan kekuasaan.

Baca Selengkapnya

Siapa Tokoh Tergabung di Petisi 100 yang Usulkan Pemakzulan Jokowi? Berikut Keseratus Namanya

17 Januari 2024

Siapa Tokoh Tergabung di Petisi 100 yang Usulkan Pemakzulan Jokowi? Berikut Keseratus Namanya

Petisi 100 gerakan yang mendesak DPR dan MPR untuk pemakzulan Jokowi, berikut 100 nama mereka, ada mantan KSAD, eks Danjen Kopassus, Guru Besar UI.

Baca Selengkapnya

Hitler dari Partai Demokrat Kembali Nyaleg di Pemilu 2024

11 Desember 2023

Hitler dari Partai Demokrat Kembali Nyaleg di Pemilu 2024

Hitler Nababan, kader Partai Demokrat kembali nyaleg. Di Pemilu 2024, ia akan bersaing di daerah pemilihan tujuh Jawa Barat.

Baca Selengkapnya