Puting Beliung Hajar Masjid UIN Bandung

Reporter

Jumat, 19 Desember 2014 06:49 WIB

Angin Puting Beliung menerjang Panyileukan, Bandung, Jabar, 18 Desember 2014. (foto: Syafiq Pontoh)

TEMPO.CO, Bandung - Angin puting beliung disertai hujan deras merusak atap beberapa bangunan di Kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Bandung, pada Kamis 18 Desember 2014. Roni Tabroni, warga disekitar kampus UIN mengatakan angin puting beliung itu bertiup pada pada 16.30 WIB, disertai hujan deras. "Bagian atapnya rusak, gentingnya lepas," kata Roni dikutip dari Antara. (Baca: Puting Beliung Landa Bandung, Seorang Tewas.)

Roni mengatakan kerusakan parah terjadi di gedung perpustakaan dan masjid. Plafon Masjid UIN dilaporkan rusak. Namun peristiwa itu tidak menimbulkan korban jiwa, hanya sempat membuat panik warga.

Hujan deras dan puting beliung melanda kawasan Bandung bagian timur. Angin itu telah merusak sejumlah atap bangunan warga di kawasan Cibiru dan Gede Bage. Bahkan sejumlah pohon di daerah Cibiru tumbang diterjang angin kencang. Selain itu, sejumlah ruas jalan di Gede Bage, Cibiru, hingga Jalan Jakarta mengalami banjir sehingga menyebabkan kemacetan. (Lihat foto: Bandung Diterjang Angin Puting Beliung.)

Salah satu lokasi yang terkena dampak paling parah adalah Kampung Pangaritan, Desa Cibiru Wetan Kecamatan Panyileukan Kota Bandung. Di lokasi tersebut, ratusan rumah dan sejumlah pabrik luluh lantah. "Sekitar jam 5 sore angin berputar kencang hampir setengah jam, " ujar Daryan warga Kampung Pangaritan kepada Tempo.

Di Kampung Pangaritan ada tiga Rukun Warga (RW) yang mengalami kerusakan parah. Wilayah lain yang terkena puting beliung yakni Kelurahan Cipadung. Di wilayah itu, puting beliung menghancurkan rumah penduduk serta meruntuhkan beberapa pohon, tiang listrik, dan billboard.

ANT | IQBAL T. LAZUARDI

Berita Terpopuler
Tertinggal Pesawat, Dhani: Pilot Garuda Kampret
JK Ketua Umum PMI, Titiek: Saya Tetap Menang
Kisah Ahok dan Keluarga Saat Diancam Preman Pluit


Berita terkait

Angin Puting Beliung Merusak Puluhan Rumah di 15 Desa Lombok Tengah

55 hari lalu

Angin Puting Beliung Merusak Puluhan Rumah di 15 Desa Lombok Tengah

Angin puting beliung menerjang 15 desa pada enam kecamatan di Kabupaten Lombok Tengah.

Baca Selengkapnya

BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem di Hampir Seluruh Wilayah Indonesia 10-14 Maret 2024, Hati-hati Angin Puting Beliung

57 hari lalu

BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem di Hampir Seluruh Wilayah Indonesia 10-14 Maret 2024, Hati-hati Angin Puting Beliung

BMKG prediksi cuaca ekstrem di beberapa wilayah Indonesia 10-14 Maret 2024. Cek cuaca ekstrem di daerah Anda, mewaspadai angin puting beliung.

Baca Selengkapnya

Pegadaian Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Puting Beliung

29 Februari 2024

Pegadaian Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Puting Beliung

Pegadaian menyalurkan bantuan untuk masyarakat terdampak bencana puting beliung yang melanda Kecamatan Jatinangor dan Cimanggung, Sumedang, pada Selasa 27 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: RPP Mangrove di Antara KKP dan KLHK

26 Februari 2024

Top 3 Tekno: RPP Mangrove di Antara KKP dan KLHK

Selain RPP Perlindungan dan Pengelolaan Ekosistem Mangrove, soal gempa dan tornado Rancaekek juga mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.

Baca Selengkapnya

Cuaca Ekstrem Picu Petir, BMKG: Tersebab Musim Pancaroba

25 Februari 2024

Cuaca Ekstrem Picu Petir, BMKG: Tersebab Musim Pancaroba

BMKG pancaroba picu pembentukan awan cumulonimbus. Awan yang berpotensi petir, angin kencang, puting beliung, bahkan terjadinya hujan es.

Baca Selengkapnya

Tips Melindungi Diri dari Angin Puting Beliung

25 Februari 2024

Tips Melindungi Diri dari Angin Puting Beliung

Angin puting beliung serasa tornado menerjang wilayah Sumedang dan Bandung. Angin tersebut memporakporandakan rumah dan berbahaya bagi manusia. Ini tips berlindung dari angin puting beliung.

Baca Selengkapnya

Inilah Perbedaan Tornado dengan Angin Puting Beliung

25 Februari 2024

Inilah Perbedaan Tornado dengan Angin Puting Beliung

Angin kencang yang terjadi di Kabupaten Bandung dan Sumedang pada Rabu, 21 Februari 2024, bukan kategori tornado, melainkan angin puting beliung.

Baca Selengkapnya

Puting Beliung Muncul di Dataran Tinggi Kertasari Bandung, BMKG: Jauh Lebih Langka

25 Februari 2024

Puting Beliung Muncul di Dataran Tinggi Kertasari Bandung, BMKG: Jauh Lebih Langka

Kejadian puting beliung di pegunungan jauh lebih langka dibandingkan di kawasan dataran terbuka.

Baca Selengkapnya

Inilah 6 Tanda akan Datangnya Angin Puting Beliung

24 Februari 2024

Inilah 6 Tanda akan Datangnya Angin Puting Beliung

Angin puting beliung tidak bisa diprediksi kapan terjadi. Melainkan hanya bisa diprediksi 30 menit hingga 1 jam sebelum kejadian.

Baca Selengkapnya

Pegadaian Salurkan Bantuan untuk Masyarakat Terdampak Angin Puting Beliung

24 Februari 2024

Pegadaian Salurkan Bantuan untuk Masyarakat Terdampak Angin Puting Beliung

Bantuan berupa kebutuhan pokok seperti paket sembako, pakaian untuk anak dan dewasa, selimut, hingga obat-obatan diserahkan secara langsung ke posko Penanganan Darurat Bencana

Baca Selengkapnya