Jokowi Kaget Lihat Jakabaring

Reporter

Minggu, 7 Desember 2014 10:43 WIB

Presiden Joko Widodo saat mengunjungi Jakabiring, Palembang. 7 Desember 2014. TEMPO/Parliza Hendrawan

TEMPO.CO, Palembang - Presiden Joko Widodo kaget ketika melihat fasilitas olahraga di Jakabaring Sport City, sebagai kompleks olahrahga terlengkap di Indonesia. Dalam kunjungan kerja selama dua hari di Palembang, selain menghadiri malam puncak Festival Film Indonesia 2014, Jokowi juga meninjau persiapan ajang ASEAN University Games.

Menurut Jokowi, di Jakabaring hanya perlu penambahan kampus institut olahraga. "Kaget saya ternyata di sini punya sarana besar sekali, di mana kita bisa ketemu lahan seluas ini," kata Jokowi, Ahad, 7 Desember 2014. (Baca juga: Jokowi Tonton 3 Film Indonesia Ini Sejak 2013)

Sehingga Jokowi meyakini pekan olahraga mahasiswa se-ASEAN pada 9-21 Desember ini akan berjalan lancar. Menurut Jokowi, Jakabaring hanya perlu menambah kampus institut olahraga sebagai pelengkap. (Baca juga: Jokowi Minta Hari Ibu Tidak Diperingati di Istana)

Dalam kunjungan di Jakabaring, Jokowi sempat menyaksikan atlet POM ASEAN dari berbagai negara berlatih di venue sepak bola, atletik, dan renang. Jokowi juga sempat menyaksikan layanan petugas di kamar dan dapur di wisma atlet. (Baca juga: Jokowi, Presiden Pertama yang Perintahkan Tenggelamkan Kapal)

Ke depan Jokowi menginginkan Jakabaring dijadikan sebagai pusat pembinaan atlet nasional. Alasannya, Jakabaring sudah memiliki venue terlengkap dengan standar Olimpiade.
Selain itu Jakabaring masih memiliki lahan kosong sekitar 350 hektare dari total 700 hektare. "Yang terintegrasi ya ini, di sini bisa digunakan dalam jangka panjang."

Alex Noerdin, Gubernur Sumatera Selatan, mengatakan Jakabaring Sport City memiliki lahan hingga 700 hektare. Kelebihan lain dari Jakabaring menurut Alex, kawasan tersebut masih terletak di pusat kota yakni hanya 10 menit dari Jembatan Ampera sebagak titik nol kilometer Palembang. "Atletik stadiumnya akan kami satukan antara lapangan pertandingan dan pemanasan," kata Alex.

PARLIZA HENDRAWAN

BErita lain:
Justin Bieber Beli Berlian untuk Selena Gomez
Pelaku Utama Tawuran Pelajar di Pejaten Diburu
Yorrys: Lama Munas Tandingan Golkar Bisa Ditambah

Berita terkait

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

10 jam lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

13 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

17 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

19 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

1 hari lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

1 hari lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

1 hari lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

1 hari lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

1 hari lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya