Tarif Angkutan Kapal di Pelabuhan Merak Akan Naik  

Reporter

Editor

Eni Saeni

Rabu, 19 November 2014 20:00 WIB

Pemudik memadati gangway menuju kapal feri di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, 1 Agustus 2014. Arus balik pemudik yang akan menyeberang ke Merak, mulai padat jelang puncak arus balik pada Sabtu (2/8). ANTARA/Kristian Ali

TEMPO.CO, Banten - Tarif angkutan Pelabuhan Penyeberangan Merak, Banten, segera naik setelah kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi. Padahal, dua bulan lalu, tepatnya 15 September 2014, tarif angkutan di Pelabuhan Merak naik 12 persen. "Besaran kenaikan kali ini masih menunggu keputusan dari Kementerian Perhubungan," kata juru bicara PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Cabang Merak Mario Sardadi Oetomo, Rabu, 19 November 2014.

Menurut dia, rencana kenaikan tarif itu sudah dikoordinasikan dengan semua pihak yang terlibat di Pelabuhan Merak. Kenaikan tarif tersebut akibat komponen biaya penyeberangan juga mengalami kenaikan. "Salah satunya BBM, karena selama ini kita menggunakan BBM jenis solar bersubsidi," kata Mario.

Mario berharap pengguna jasa pelabuhan penyeberangan, khususnya di Pelabuhan Merak, bisa memahami kondisi saat ini. Sebab, kenaikan BBM tersebut sangat berpengaruh terhadap operasional para pengusaha di Pelabuhan Merak. "Kami berharap pengguna jasa bisa memahami penyesuaian tarif ini," katanya.

Adapun Kepala Gabungan Pengusaha Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (Gapasdap) Togar Napitupulu mengatakan penyesuaian tarif di Pelabuhan Merak masih menunggu keputusan dari pemerintah. Pihaknya berharap kenaikan tarif ini dilakukan dalam waktu dekat karena kapal saat ini menggunakan BBM dengan harga baru. "Kenaikan harga BBM sangat berpengaruh pada cost operasional," ujarnya.

Tarif yang saat ini berlaku adalah penumpang pejalan kaki dewasa Rp 15 ribu, anak-anak Rp 9 ribu, kendaraan golongan I Rp 25 ribu, golongan II Rp 50 ribu, golongan III Rp 110 ribu, golongan IV penumpang Rp 320 ribu, golongan IV barang Rp 280 ribu, golongan V penumpang Rp 710 ribu, dan golongan V barang Rp 580 ribu.

Adapun kendaraan golongan VI penumpang Rp 1.200 ribu, golongan VI barang Rp 850 ribu, golongan VII Rp 1.300 ribu, golongan VIII Rp 1.950 ribu, dan golongan IX Rp 3.200 ribu. Tarif kendaraan sudah termasuk penumpang dan barang.

WASI'UL ULUM

Terpopuler:
BEM Indonesia Akan Turunkan Jokowi
Ceu Popong Ajukan Pertanyaan 'Bodoh' di Paripurna
Subsidi BBM ke Sektor Produktif, Ekonom UGM: Bohong
Amien, Mantan Petinggi KPK, Pimpin SKK Migas

Berita terkait

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

1 hari lalu

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

Terpopuler bisnis: Keselamatan warga sekitar terancam karena smelter PT KFI kerap meledak. Pemerintah klaim pembebasan lahan IKN tidak melanggar HAM.

Baca Selengkapnya

Dongkrak Ekonomi dan Pariwisata, SPMT Layani Kapal Pesiar Sandar di Pelabuhannya

8 hari lalu

Dongkrak Ekonomi dan Pariwisata, SPMT Layani Kapal Pesiar Sandar di Pelabuhannya

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) membeberkan bagaimana ramainya kapal pesiar yang bersandar di pelabuhan yang dikelolanya belakangan ini.

Baca Selengkapnya

Kemenhub: Ada Penambahan Dermaga di Lintas Merak - Bakauheni

11 hari lalu

Kemenhub: Ada Penambahan Dermaga di Lintas Merak - Bakauheni

Kemenhub memastikan ada penambahan dermaga baru di lintas penyeberangan Pelabuhan Merak - Bakauheni untuk mengantisipasi potensi kepadatan penumpang.

Baca Selengkapnya

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

29 hari lalu

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

Sejumlah penumpang di Kota Ternate, Maluku Utara tujuan Manado, Sulawesi Utara, beralih menggunakan kapal antarpulau lintas Kota Ternate-Manado.

Baca Selengkapnya

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

35 hari lalu

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan rapat bersama Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara serta jajaran eselon I Kemenkeu.

Baca Selengkapnya

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

36 hari lalu

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

Menhub Budi Karya menginstruksikan agar pelabuhan alternatif Panjang-Ciwandan dimaksimalkan kegunaannya selama arus balik lebaran.

Baca Selengkapnya

Menhub Instruksikan Dibuat War Room untuk Pantau Bongkar Muat di Pelabuhan Bakauheni dan Merak

36 hari lalu

Menhub Instruksikan Dibuat War Room untuk Pantau Bongkar Muat di Pelabuhan Bakauheni dan Merak

Menhub meminta dibuatkan fasilitas war room untuk menyajikan data digital untuk memantau aktivitas bongkar muat di pelabuhan Bakauheni dan Merak.

Baca Selengkapnya

5 Tips Jitu Hindari Kehabisan Tiket Pelabuhan Penyeberangan saat Arus Balik

36 hari lalu

5 Tips Jitu Hindari Kehabisan Tiket Pelabuhan Penyeberangan saat Arus Balik

Jangan biarkan arus balik Lebaran jadi berantakan karena kehabisan tiket kapal. Ikuti tips ini untuk mengamankan tiket penyeberangan

Baca Selengkapnya

Tiket Kapal Tak Dijual di Pelabuhan, Pengemudi Saat Arus Balik Diminta Beli Tiket di KM 2,41

36 hari lalu

Tiket Kapal Tak Dijual di Pelabuhan, Pengemudi Saat Arus Balik Diminta Beli Tiket di KM 2,41

Pengemudi yang akan naik kapal saat arus balik agar membeli tiket dalam jarak 2,41 KM menuju pelabuhan.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

37 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

Pemerintah telah menyiapkan strategi guna menangani arus balik Lebaran dari Pulau Sumatera ke Jawa.

Baca Selengkapnya