Suryadharma Merasa Dijegal Jadi Capres dari PPP  

Reporter

Minggu, 14 September 2014 14:01 WIB

Ketua Umum PPP Suryadharma Ali (kedua kiri) didampingi Waketum Suharso Manoarfa (kiri), Lukman Hakim Syaifuddin (tengah), Sekjen Romahurmuziy (kanan) dan Ketua Majelis Syariah Nur Muhammad Iskandar (kedua kanan) membuka Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PPP di Jakarta, Sabtu (10/5). ANTARA/Prasetyo Utomo

TEMPO.CO, Surakarta - Suryadharma Ali, Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan yang dilengserkan oleh rapat pengurus harian DPP PPP, mengaku kecewa dengan tindakan sejumlah pengurus partai yang menjegal pencalonannya sebagai presiden pada pemilu presiden lalu. Menurut dia, ada sebagian pengurus yang tidak menghendaki dirinya maju sebagai capres PPP.

“Lalu saya dijegal,” katanya di Surakarta, Ahad, 14 September 2014. Hari ini, Suryadharma mengumpulkan pengurus Dewan Pimpinan Wilayah dan Dewan Pimpinan Cabang PPP se-Jawa Tengah. (Baca: Kubu Suryadharma Segera Temui Kiai Maimun Zubair)

Kala itu, Suryadharma melanjutkan, ada 26 Dewan Pimpinan Wilayah yang siap mendukungnya sebagai capres dari PPP. Namun, saat Musyawarah Kerja Nasional ke-2 di Bandung pada 7-8 Februari 2014, terjadi perubahan sikap pengurus.

“Keputusannya, capres diumumkan setelah pemilu legislatif. Dan, tidak hanya satu capres, tapi beberapa orang yang punya elektabilitas tinggi,” ucapnya. Suryadharma mengaku sejatinya ingin mendeklarasikan diri sebagai capres dari PPP pada 9 Februari 2014. (Baca: KH Maimun Minta PPP Tetap di Koalisi Prabowo).

Pada akhirnya, PPP menyodorkan beberapa nama sebagai capres. Selain Suryadharma, ada Joko Widodo, Jusuf Kalla, Isran Noor, Khofifah Indar Parawansa, Moeldoko, Abraham Samad, dan Din Syamsudin.

“Ternyata, itu akal-akalan untuk menjegal saya (sebagai capres),” katanya. Buktinya, Suryadharma sama sekali tidak dilibatkan saat kampanye pemilu legislatif di daerah. “Saya merasa disingkirkan saat kampanye,” katanya. (Baca: Pecat Suryadharma, Elite PPP Sowan ke Kiai Maimun).

Suryadharma mengklaim selama ini dirinya bekerja siang-malam untuk PPP. Saat menjabat Menteri Agama, dia mengaku sama sekali tidak melupakan PPP. “Apa yang saya lakukan untuk kepentingan PPP,” ujarnya.

UKKY PRIMARTANTYO





TERPOPULER
Fadli Zon Ingin Basmi Kutu Loncat seperti Ahok
Kapolri Tahu Misteri Penyebab Hilangnya MH370
Jokowi Pesan 10 Setel Pakaian, Berapa Harganya?
Ini Nominasi Film Terpuji Festival Film Bandung


Advertising
Advertising

Berita terkait

PPP Ajukan Gugatan PHPU ke MK: Sebut Hilang Suara di Sejumlah Dapil dan Keyakinan Sandiaga Uno

38 hari lalu

PPP Ajukan Gugatan PHPU ke MK: Sebut Hilang Suara di Sejumlah Dapil dan Keyakinan Sandiaga Uno

PPP resmi mendaftarkan PHPU ke MK. Berikut pernyataan Ketua DPP PPP Achmad Baidowi dan keyakinan Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Alasan PPP Belum Bersikap soal Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024

41 hari lalu

Alasan PPP Belum Bersikap soal Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024

Partai Persatuan Pembangunan menyatakan masih fokus untuk mencermati perolehan suara yang ditengarai terdapat selisih hasil.

Baca Selengkapnya

Partai Persatuan Pembangunan Tidak Lolos Ambang Batas Parlemen

41 hari lalu

Partai Persatuan Pembangunan Tidak Lolos Ambang Batas Parlemen

Partai Persatuan Pembangunan tidak lolos syarat ambang batas parlemen sebesar 4 persen. Mengapa bisa terjadi?

Baca Selengkapnya

PPP Sebut Hak Angket Pemilu Cuma Wacana di DPR

41 hari lalu

PPP Sebut Hak Angket Pemilu Cuma Wacana di DPR

Ketua Fraksi PPP Amir Uksara mengatakan belum ada pergerakan untuk menggulirkan hak angket di DPR.

Baca Selengkapnya

Pejuang PPP Dukung Prabowo, Ketua DPP: Kami Solid

30 Desember 2023

Pejuang PPP Dukung Prabowo, Ketua DPP: Kami Solid

Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi atau Awiek menegaskan bahwa partainya solid.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Sebut Kesamaan Visi dengan Ganjar Pranowo: Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru

23 Juli 2023

Sandiaga Uno Sebut Kesamaan Visi dengan Ganjar Pranowo: Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru

Sandiaga Uno mengatakan memiliki visi yang sama dengan Ganjar Pranowo yaitu menciptakan 4,4 juta lapangan kerja baru.

Baca Selengkapnya

Tokoh yang Pernah Datang ke Ponpes Al Zaytun, dari Moeldoko hingga Suryadharma Ali

27 Juni 2023

Tokoh yang Pernah Datang ke Ponpes Al Zaytun, dari Moeldoko hingga Suryadharma Ali

Ponpes Al Zaytun tetap eksis sampai hari ini. Pernah didatangi tokoh-tokoh antara lain Moeldoko, Hendropriyono, Suryadharma Ali, hingga Ibas.

Baca Selengkapnya

Kisah PPP Memakai Gambar Ka'bah Sebagai Lambang Partai

6 Juni 2023

Kisah PPP Memakai Gambar Ka'bah Sebagai Lambang Partai

Partai Persatuan Pembangunan atau PPP telah menggunakan logo bergambar Kabah sejak 1974. Meski sempat diganti pada 1984 hingga 1998. Logo itu kembali.

Baca Selengkapnya

Profil Plt Ketum PPP Muhammad Mardiono dan Kontroversinya

6 Juni 2023

Profil Plt Ketum PPP Muhammad Mardiono dan Kontroversinya

Muhammad Mardiono ditunjuk sebagai Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan atau PPP. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Pemilu 2024: Inilah Profil Partai Persatuan Pembangunan

4 Juni 2023

Pemilu 2024: Inilah Profil Partai Persatuan Pembangunan

Partai Persatuan Pembangunan atau PPP menjadi salah satu peserta pemilu 2024 dengan Nomor Urut 17. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya