Jembatan Bangbayang Garut Ambruk  

Reporter

Senin, 3 Maret 2014 09:52 WIB

Papan peringatan di ruas jalan provinsi di kawasan Talegong, Garut, Jawa Barat (23/1). Jalur Kabupaten Bandung menuju pantai selatan Garut ini rawan longsor di beberapa titik. Salah satu ruas yang hilang sepanjang hampir 200 meter dan sempat memutus akses transportasi di Cisewu kini telah bisa dilalui untuk satu lajur kendaraan. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Garut - Jembatan Bangbayang ambruk menghanyutkan pengendara sepeda motor yang terbawa arus sungai di Kadungora, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Senin, 3 Maret 2014.

Komandan Kodim 0611 Garut Letkol Inf Bungkus Hadi Suseno mengatakan jembatan di Kampung Pintuan, Desa Karangmulya, Kecamatan Kadungora, ambruk sekitar pukul 00.30 WIB akibat tidak mampu menahan luapan arus sungai. "Diduga ambruknya jembatan karena tidak mampu menahan derasnya air Sungai Cigunungagung," katanya.

Ia menuturkan bahwa peristiwa itu tidak menelan korban jiwa. Pengendara sepeda motor yang hanyut berhasil diselamatkan.

Namun ambruknya jembatan sepanjang 5 meter dan lebar 8 meter itu, kata Hadi, menyebabkan akses jalur alternatif Cijapati Bandung-Garut terputus. "Akibat jembatan ambruk itu, jalur Cijapati penghubung Bandung-Garut total terputus," katanya.

Personel TNI bersama polisi dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut disiagakan untuk mengamankan lokasi jembatan ambruk dan jalan.

BPBD Garut melakukan pendataan kerugian materi dan dampak kerusakan lainnya akibat jembatan ambruk tersebut.

AW | ANT







Berita terkait

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

17 hari lalu

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

FBI mengatakan pada Senin pihaknya membuka penyelidikan kriminal atas runtuhnya jembatan Baltimore

Baca Selengkapnya

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

23 hari lalu

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

Pagar jembatan beton di Desa Babatan, Kecamatan Kebonagung, Demak, Jawa Tengah dirusak pemuda agar truk berisi sound system untuk takbiran bisa lewat.

Baca Selengkapnya

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

31 hari lalu

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

Kerusakan jembatan di jalan nasional dikhawatirkan akan mengganggu kelancaran dan keselamatan arus mudik.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

31 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

Jembatan merupakan infrastruktur penting sehingga pembangunannya dapat menghabiskan biaya yang mahal. Berikut sederet jembatan termahal di dunia.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

31 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

Jembatan Danyang-Kunshan Grand Bridge di China saat ini menjadi jembatan terpanjang di dunia. Panjanganya mencapai 164 kilometer.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

35 hari lalu

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

Top 3 dunia adalah Kemlu dalami dugaan adanya WNI di kapal penabrak di Baltimore, warga AS tak setuju serangan Israel, jenazah ABK WNI dipulangkan.

Baca Selengkapnya

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

35 hari lalu

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

Jembatan Francis Scott Key ditabrak Kapal Kargo Dali di sepanjang Interstate 695, Baltimore, Maryland pada Selasa, 26 Maret 2024

Baca Selengkapnya

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

36 hari lalu

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

Kementerian Luar Negeri menjelaskan ihwal WNI yang disebut menjadi kapten kapal yang menabrak jembatan di Baltimore, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

36 hari lalu

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

Kementerian Luar Negeri RI memastikan tak ada WNI dalam daftar korban musibah ambruknya jembatan di Baltimore

Baca Selengkapnya

Dampak Runtuhnya Jembatan di Baltimore, Perjalanan Kapal Pesiar Ditangguhkan

36 hari lalu

Dampak Runtuhnya Jembatan di Baltimore, Perjalanan Kapal Pesiar Ditangguhkan

Ada beberapa jalur pelayaran utama yang melewati Baltimore, diperkirakan lusinan kapal melewati jembatan itu

Baca Selengkapnya